Bahas hal khusus, Rakernas PDIP di Bali digelar tertutup
Bahas hal khusus, Rakernas PDIP di Bali digelar tertutup. Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan, keseluruhan Rakernas bersifat tertutup. Pembukaan akan dilakukan secara sederhana, diikuti oleh internal kader Partai, mengingat pembahasan berkaitan hal-hal khusus.
PDIP akan mengadakan Rapat Kerja Nasional III di Bali pada tanggal 23 sampai 25 Februari 2018. Rakernas akan membahas hal-hal strategis berkaitan dengan Pilkada serentak 2018, berbagai persoalan bangsa dan negara dan tahapan strategis pemenangan pemilu legislatif dan pemilu presiden 2019.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan, keseluruhan Rakernas bersifat tertutup. Pembukaan akan dilakukan secara sederhana, diikuti oleh internal kader Partai, mengingat pembahasan berkaitan hal-hal khusus.
-
Di mana Rakernas PDIP diadakan? Mantan calon Presiden (Capres) nomor ururt 03 Ganjar Pranowo menghadiri agenda rapat kerja nasional (rakernas) PDIP di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol Jakarta pada Jumat (24/5).
-
Kapan Ganjar Pranowo hadir di Rakernas PDIP? Mantan calon Presiden (Capres) nomor ururt 03 Ganjar Pranowo menghadiri agenda rapat kerja nasional (rakernas) PDIP di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol Jakarta pada Jumat (24/5).
-
Siapa yang Ganjar Pranowo temui di Rakernas PDIP? Ganjar tiba di lokasi pukul 13.27 WIB dengan mengenakan pakaian serba merah sambil membawa gambar Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri dan Presiden pertama RI, Soekarno.
-
Apa fokus utama Rakernas ke-5 PDIP? Hasto mengatakan, PDIP didasarkan pada kekuatan kolektif seluruh anggota mulai dari tingkat anak ranting hingga Satgas Partai. Menurutnya, kekuatan itu menyatu dengan akar rumput."Karena partai ini didasarkan kepada kekuatan kolektif dari seluruh anggota, dari tingkat anak ranting, ranting, PAC, satgas partai. Dan itu adalah sumber kekuatan partai yang menyatu dengan akar rumput," tuturnya.
-
Bagaimana hubungan Jokowi dan PDIP merenggang? Diketahui, hubungan Jokowi dengan partai Pimpinan Megawati Soekarnoputri itu merenggang saat keduanya beda pilihan dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
-
Apa yang akan ditentukan oleh PDIP dalam Rakernas Mei mendatang? Basarah mengungkapkan sikap politik PDIP lima tahun ke depan akan ditentukan dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) yang digelar Mei mendatang.
"Dengan melakukan pembahasan secara internal dan tertutup, maka berbagai persoalan dapat dilihat secara jernih, sehingga agenda politik yang ditawarkan PDI Perjuangan pun agar berakar kuat pada kehendak rakyat, dan berpijak pada ideologi bangsa Pancasila. Ruang politik di Indonesia harus diisi dengan wajah politik yang membangun peradaban, politik yang berkebudayaan, serta politik yang membangun harapan untuk hidup lebih baik dengan mengangkat harkat dan martabat sebagai bangsa pejuang; bangsa yang memiliki cita-cita luhur," kata Hasto dalam siaran persnya, Selasa (20/2).
Berkaitan dengan capres dan cawapres, kata Hasto, Rakernas akan membahas hal-hal strategis terkait pemenangan pemilu. Demikian halnya dengan pasangan capres cawapres yang akan diusung, serta kapan momentum pengumuman, kongres telah memberikan mandat pada Ketua Umum PDI Perjuangan, Ibu Megawati Soekarnoputri.
"Dengan demikian Rakernas belum akan mengumumkan pasangan calon presiden dan wakil presiden. Pernyataan ini penting, mengingat ada kecenderungan pemberitaan, oleh media tertentu, yang melakukan framing, sesuai agenda politiknya, namun sering kali merahasiakan narasumbernya. Padahal yang diberitakan adalah hal-hal penting bagi kehidupan bangsa dan negara," jelas Hasto.
PDI Perjuangan, kata dia, memiliki tradisi demokrasi yang telah mengakar yang dijiwai oleh kepribadian bangsa, sehingga hal-hal terkait dengan pengumuman nama pemimpin nasional akan disampaikan secara khusus dan dengan desain politik yang penuh dengan nuansa semangat cinta Tanah Air. Bagi PDI Perjuangan, lanjut dia, fokus utama saat ini adalah memberikan dukungan yang lebih efektif bagi pemerintahan Presiden Jokowi.
"PDI Perjuangan memberikan apresiasi atas kerja keras dan pencapaian kinerja Bapak Jokowi, dengan model kepemimpinan turun ke bawah, dan kemampuannya menyelesaikan persoalan bangsa dan negara guna mewujudkan Indonesia yang lebih berdaulat, berdikari, dan berkebudayaan," tutup dia.
Baca juga:
Gerakan PDIP Malang, Puti Guntur targetkan kemenangan 80 persen
'Pokoknya PDIP bisa menang tanpa menggunakan SARA'
PDIP sebut angka 3 spirit perjuangan partai bergerak di tengah rakyat
Politisi PDIP: Enggak ada Habib Rizieq Indonesia teduh dan damai
Kegembiraan PDIP usai dapat nomor urut pengundian
Ini hasil pengundian nomor urut Parpol peserta Pemilu 2019
Maruarar nilai strategi tepat PDIP tak buru-buru umumkan jagoan di 2019