Bupati Anas mengaku terinspirasi dengan kerja Risma di Surabaya
Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas memuji kesuksesan Tri Rismaharini memimpin Kota Surabaya, Jawa Timur. Dia mengaku terinspirasi dengan kinerja wali kota perempuan pertama di Kota Pahlawan tersebut.
Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas memuji kesuksesan Tri Rismaharini memimpin Kota Surabaya, Jawa Timur. Dia mengaku terinspirasi dengan kinerja wali kota perempuan pertama di Kota Pahlawan tersebut.
"Bu Risma adalah bagian dari inspirasi untuk mewujudkan gotong-royong antar-daerah," kata Anas saat ikut menemani Ketua Umum DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Megawati Soekarnoputri mengunjungi Risma di rumah dinas, Senin (11/9).
Menurutnya, kehebatan Risma sudah diakui publik dunia. Bukan hanya di Jawa Timur, maupun hanya di Indonesia. "Bahkan publik dunia sudah mengakui kehebatan beliau (Risma). Kita harus mengambil inspirasi dari beliau," sambungnya.
Suami Ipuk Fiestiandani ini menegaskan, gotong-royong sangat penting untuk membangun daerah dan Indonesia. Katanya, satu daerah dan daerah lain bisa saling belajar, berbagi, maupun bekerja untuk mewujudkan Tri Sakti yang dicita-citakan oleh Bung Karno, presiden RI pertama.
"Era kompetisi antar daerah sudah usang. Sekarang eranya gotong-royong sebagai manifestasi dari perwujudan Pancasila," tegasnya.
Sekadar tahu, sejak Minggu (10/9) kemarin, Megawati mengumpulkan seluruh kepala daerah yang diusung partainya di Malang, untuk membahas masalah Pilkada serentak 2018.
Di pertemuan itu, bukan hanya para petinggi DPD PDIP Jawa Timur yang hadir. Tapi juga ada Bupati Ngawi, Budi ‘Kanang’ Sulistiyono; Eddy Rumpoko (Wali Kota Batu), Bupati Trenggalek, Nganjuk, Wali Kota Probolinggo, Wawali Pasuruan, serta beberapa kepal daerah lainnya.
Kemudian hari ini, mereka kembali menggelar pertemuan tertutup di kediaman Risma. Pertemuan antar-kepala daerah ini, masih kata Anas, adalah prakarsa positif dari Ketua Umum DPP PDIP untuk mengelaborasikan para kepala daerah. "Kita semua saling belajar," ucap Anas yang mengaku disuguhi bebek goreng dengan sayuran semanggi segar oleh Risma di rumah dinas.
Anas juga menyampaikan, dia akan mengirim bibit durian merah khas Banyuwangi untuk Wali Kota Risma dengan harapan bisa ditanam di taman-taman yang ada di Surabaya. "Ini sebagai tanda kesiapan bergotong-royong membangun daerah bersama, sekaligus bisa jadi obat kangen warga Banyuwangi yang ada di Surabaya," pungkasnya.
Baca juga:
Utusan Megawati temui ulama Kediri, bahas sinergi nasionalis-religius
Komunikasi ke Golkar makin intens, Khofifah sudah bertemu Setnov bahas Pilgub Jatim
PDIP gelar pertemuan dengan kiai NU di Malang bahas Pilgub Jatim
KH Mustamar kirim surat berisi nama cagub Jatim ke Megawati
Menebak Cagub PDIP usai Megawati turun gunung di Jatim
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Kapan Mohammad Tri Anjas lulus Akmil? Pada 3 November 2022, keluarga militer itu mendapatkan kabar gembira dari Wakil Ketua Majelis Pemuda Indonesia (MPI) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), Dian Assafri.
-
Siapa yang menepis isu Cak Imin maju di Pilkada Jatim? Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa Jazilul Fawaid menepis isu calon wakil presiden nomor urut 1 yang juga Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar akan maju pada Pemilihan Kepala Daerah Jawa Timur 2024. "Gus Muhaimin tidak mungkin, ngapain (maju Pilkada Jatim)," ujar Jazilul di Jakarta, Sabtu (6/4). Ia menegaskan sampai saat ini tidak ada pembahasan mengenai Cak Imin (sapaan akrab Muhaimin Iskandar) akan maju pada Pilkada Jatim.
-
Siapa yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Siapa yang dituduh oleh Jokowi telah menjegal pencalonan Anies di Pilgub Jabar? Saya kan ditudang-tuding, kan banyak banget, tidak hanya itu saja, dituding menjegal, dituding menghambat, dituding," ujar Jokowi di RS Persahabatan, Jakarta, Jumat (30/8).
-
Mengapa Aming dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Keluarga jadi salah satu faktor terpenting bagi seorang anak. Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.