Gibran Segera Bertemu Arsjad Rasjid, Tapi Belum Tentu Masuk Timses Ganjar
Gibran baru akan menentukan langkah tersebut usai bertemu Arsjad dan Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto.
Gibran baru akan menentukan langkah tersebut usai bertemu Arsjad dan Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto.
Gibran Segera Bertemu Arsjad Rasjid, Tapi Belum Tentu Masuk Timses Ganjar
Wali Kota Solo sekaligus kader PDI Perjuangan Gibran Rakabuming Raka mengucapkan selamat atas terpilihnya Menko Polhukam Mahfud MD sebagai cawapres Ganjar Pranowo.
Pengumuman Mahfud MD mendampingi Ganjar dibacakan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri didampingi para ketua umum dan Tim Pemenangan Nasional Ganjar Presiden di DPP PDI Perjuangan, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (18/10).
"Selamat untuk Pak Ganjar dan Pak Mahfud MD ya. Sekali lagi selamat," ujar Gibran di Balai Kota Solo, Rabu (18/10).
Gibran mengaku sudah berkoordinasi dengan Ketua Tim Pemenangan Nasional Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid usai deklarasi pasangan Ganjar-Mahfud.
"Ini saya nunggu waktu lagi untuk dipanggil. Pak Arsjad tadi sudah koordinasi juga," kata Gibran.
Namun Gibran belum memastikan apakah akan menerima tawaran Arsjad untuk bergabung dengan tim pemenangan Ganjar.
Gibran baru akan menentukan langkah tersebut usai bertemu Arsjad dan Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto.
"Ketemuan dulu besok sama pak Hasto dan pak Arsjad ya. Ketemu dulu," ujar Gibran.
Terkait cawapres PDI Perjuangan, Gibran mengungkapkan tidak pernah ditawari untuk menjadi pendamping Ganjar oleh Ketua DPP Puan Maharani.
"Enggak. Ojo beritakke sing aneh-aneh. Nanti aku dimarahi orang. Makane jangan diberitakan biar enggak santer," kata Gibran.
Gibran menyambut baik terpilihnya Mahfud MD sebagai cawapres Ganjar. Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini menilai Mahfud MD sebagai sosok yang tepat untuk mendampingi Ganjar. Mahfud memiliki pengalaman duduk di kursi yudikatif, legislatif, dan eksekutif.
"Cocok sekali," kata Gibran.