Ibarat Daun Salam, Ma'ruf Amin Cerita Ulama yang Dimanfaatkan Jelang Pilpres
Calon Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin mengibaratkan ulama seperti daun salam. Sebab, setiap kali menjelang pemilihan kepala daerah atau pemilihan presiden, para calon kerap memanfaatkan ulama untuk mendulang suara. Begitu sang calon terpilih, ulama pun langsung diempaskan.
Calon Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin mengibaratkan ulama seperti daun salam. Sebab, setiap kali menjelang pemilihan kepala daerah atau pemilihan presiden, para calon kerap memanfaatkan ulama untuk mendulang suara. Begitu sang calon terpilih, ulama pun langsung diempaskan.
"Katanya yang harus didukung, yang didukung ulama. Ulama emang dari dulu tukang dukung. Kalau ada pemilihan presiden dan wakil presiden pasti yang dicari ulama. Makanya ulama kayak daun salam," ucap dia di Lapangan Kamboja, Pancoran Mas, Depok, Jawa Barat, Sabtu (30/3).
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Kapan Wapres Ma'ruf Amin dijadwalkan mencoblos? Ma’ruf dan keluarga dijadwalkan menggunakan hak pilihnya pukul 09.00 Wib.
-
Kapan Wapres Ma'ruf menjadi Plt Presiden? Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 12 tahun 2024 tentang penugasan Wakil Presiden untuk melaksanakan tugas presiden hingga 6 Maret 2024.
-
Siapa yang bertemu dengan Wapres Maruf Amin? Wapres Ma'ruf Amin sempat bertemu dengan Duta Besar Regional untuk UNICEF Asia Timur dan Pasifik, Choi Siwon yang menjadi salah satu pembicara di ASEAN Business and Investment Summit usai acara ASEAN Business Awards (ABA) di Jakarta.
-
Di mana Wapres Ma'ruf Amin akan mencoblos? Wakil Presiden (Wapres) RI, Ma’ruf Amin direncanakan mencoblos di TPS 33 Kecamatan Tapos, Depok.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
"Kalau mau masak dicari daun salam, biar sedap. Tetapi kalau udah matang yang pertama dibuang adalah daun salam," tuturnya.
Namun, analogi daun salam tersebut, kata Ma'ruf tidak berlaku pada Jokowi. Menurut dia, Jokowi selain meminta dukungan ulama tetapi juga memilih ulama sebagai calon wakil presiden.
"Tapi pak Jokowi tidak. Dia minta dukungan ulama tapi menggandeng ulama sebagai wakilnya. Tak cuma itu, melalui kebijakannya Jokowi juga banyak menaruh perhatian ke umat Islam," ujarnya.
Salah satu di antaranya disebutkan Ma'ruf Amin, menyerahkan sertifikat tanah wakaf untuk masjid, musala, pondok pesantren, serta lembaga-lembaga pendidikan.
"Banyak yang telah beliau perbuat. Ente berbuat apa untuk Islam," tanya Ma'ruf ke pendukung yang hadir.
Ma'ruf berjanji, akan membangun Indonesia semakin lebih baik lagi apabila nanti dipercaya untuk memimpin Indonesia bersama Joko Widodo.
"Sekarang jalan-jalan tol di mana ada tol darat, ada tol laut, ada tol udara, ada tol langit. Langit udah ada tolnya, betul. Buktinya kalau bapak-bapak Internetan nyampe kan karena ada tol langit. Begitu aja enggak paham-paham," tandas dia.
Reporter: Ady Anugrahadi
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Ma'ruf Amin Didampingi Istri Saat Hadiri Debat Capres
Dewan Pers: Permasalahan TKN dan Tirto.id Selesai
Di Rakernas FSN, Ma'ruf Harap Ada Presiden dari Santri seperti Gus Dur
Ma'ruf: Ajak Saudara, Kenalan, Mantu Coblos 01
Ma'ruf Amin: Kalau Enggak Mau Pilih Jokowi, Ya Pilih Saya
Ma'ruf Amin: Jokowi Harus Menang di Depok