Ibnu Munzir siap jika ditunjuk Airlangga jadi Sekjen Golkar gantikan Idrus
Yorrys Raweyai menyarankan agar Idrus Marham diganti dari posisinya sebagai Sekjen Golkar.
Setelah melakukan pemilihan Ketua Umum baru, Ketua Umum boleh melakukan revitalisasi pengurus. Salah satu jabatan yang santer terdengar akan direvitalisasi adalah posisi Idrus Marham sebagai Sekjen Partai Golkar. Penyebabnya, Yorrys Raweyai yang memunculkan saran agar Idrus Marham diganti.
Salah satu nama yang digadang-gadang untuk mengisi jabatan Sekjen adalah Ketua DPP Partai Golkar Ibnu Munzir. Saat dikonfirmasi terkait namanya yang muncul dalam bursa pencalinan sekjen partai beringin itu Ibnu masih terkesan irit bicara.
Terkait dengan kesiapannya untuk menggantikan posisi Idrus, Ibnu belum bisa menjawabnya secara gamblang. Tetapi sebagai kader ia akan siap mengemban tugas tersebut jika memang benar dipilih sebagai Sekjen.
"Belum bisa saya jawab kan belum ada dari dalam. Kalau masih isu di luar kan belum bisa kita tanggapi. Tapi kader apa pun namanya kita siap. Munaslub disuruh bikin tiga hari kita siap bikin tiga hari. Enggak ada soal," kata Ibnu di JCC, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (19/12).
Menurut dia, masalah revitalisasi masih harus melihat keinginan dari para DPD I. Pembahasan itu juga akan melalui Munaslub.
"Jadi gini, persoalan perombakan pengurus nanti kita lihat apa maunya DPD I. Kalau baru cerita di luar kan susah. Kita harus mendengar sendiri dalam pandangan umum mereka. Apa yang mereka inginkan," ujarnya.
Ketua Umum baru diperkenankan melakukan revitalisasi kepengurusan partai termasuk posisi Sekjen. Ada beberapa nama yang digadang-gadang menjadi pengganti Idrus, seperti yang disebutkan oleh Yorrys Raweyai. Mulai dari Ace Hasan Syadzily, Andi Sinulingga, Ibnu Munzir, dan Happy Bone.
Baca juga:
7 Kali Munas dalam 3 tahun, Nurdin sebut Golkar bisa dapat rekor MURI
Cara Jokowi bongkar rahasia Golkar
Janji Airlangga buka lembaran baru Golkar dan menjadi partai papan atas
Buka Munaslub, Jokowi sebut banyak grup besar di Golkar
Airlangga sesumbar tak akan biarkan Golkar jadi partai nomor tiga
-
Kapan Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Kenapa Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Mengapa para ketua dewan Golkar menolak munaslub? Ketiga Dewan Partai Golkar menyatakan menolak wacana musyawarah nasional luar biasa (munaslub). Mereka solid mendukung Airlangga, yakni Dewan Pembina, Dewan Kehormatan, dan Dewan Pakar.
-
Apa alasan utama yang diutarakan oleh Hetifah Sjaifudian terkait penolakan Munaslub Partai Golkar? "Saya berpandangan, Munaslub hanyalah jalan akhir ketika terdapat musibah, kondisi darurat atau force major sehingga ada unsur di puncak partai yang tidak berjalan. Saya kira semua paham, Golkar hari ini masih tetap menghiasi landscape politik Indonesia," jelasnya.
-
Siapa yang mengucapkan terima kasih kepada Partai Golkar? Presiden terpilih periode 2024-2029 sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, mengucapkan terima kasih kepada Partai Golkar atas kerja keras memenangkan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024.
-
Siapa yang diusung oleh Partai Golkar sebagai Cawapres? Partai Golkar resmi mengusung Gibran Rakabuming sebagai Cawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024.