Iring-iringan Pasangan Anies-Cak Imin Lewat Depan Rumah Megawati Menuju KPU, Ada Teriakan 'AMIN Presiden'
Anies-Cak Imin menumpang mobil jeep Land Rover berwarna putih berpelat nomor (nopol) B 8165 JH meninggalkan kantor DPP Nasdem.
Anies dan Cak Imin diantar naik Jeep disopiri Sahroni.
Iring-iringan Pasangan Anies-Cak Imin Lewat Depan Rumah Megawati Menuju KPU, Ada Teriakan 'AMIN Presiden'
Pasangan bakal capres dan cawapres Koalisi Perubahan, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar atau Cak Imin akan daftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU), hari ini Kamis (19/10/2023). Anies-Cak Imin menumpang mobil jeep Land Rover berwarna putih berpelat nomor (nopol) B 8165 JH meninggalkan kantor DPP Nasdem pada pukul 08.25 WIB.
Mobil jeep Land Rover itu dikemudikan oleh Bendahara Umum Partai Nasdem Ahmad Sahroni. Sementara itu, Anies dan Cak Imin berdiri di bangku bagian belakang. Dari atas mobil, mereka berdua menyapa pendukungnya dari atas mobil.
Simpatisan dan kader memenuhi ruas jalan mengawal pasangan bakal capres dan cawapres Koalisi Perubahan ke Kantor KPU.
Jika dilihat dari rute yang dilewati, iring-iringan pasangan Anies-Cak Imin melewati depan rumah Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri di Jalan Teuku Umar.
Saat melewati rumah Megawati, ada teriakan dari iring-iringan Anies-Cak Imin.
"AMIN Presiden!" teriak dari iring-iringan.
merdeka.com
Seperti diketahui, Bakal calon presiden (bacapres) Anies Baswedan dan Bacawapres Muhaimin Iskandar (Cak Imin) tiba di DPP NasDem, Gondangdia, Jakarta pusat, Kamis (19/10/2023). Keduanya tiba pukul 07.17 WIB.
Keduanya disambut Ketua Umum (Ketum) Partai NasDem Surya Paloh. Anies-Cak Imin berjalan di atas karpet merah, menuju Surya Paloh dan jajaran DPP Partai NasDem yang menunggu di halaman NasDem Tower.
Nampak, Anies-Cak Imin melayangkan salam hormat secara bersamaan saat melihat keberadaan Surya Paloh di depan mereka. Salam hormat itu, dibalas serupa oleh Paloh.
Baik Anies maupun Cak Imin salim ke Surya Paloh yang terlihat disambut hangat oleh Surya Paloh. Setelah sambutan yang singkat itu, mereka masuk ke NasDem Tower untuk melanjutkan rangkaian acara singkat jelang bertolak ke KPU RI.
Anies nampak berderai air mata saat memberikan sambutan di DPP NasDem. Anies larut dalam ceritanya mengenang perjuangan Surya Paloh mengusung dirinya sebagai bacapres untuk Pilpres 2024.
"Sesudah itu, gelombang tidak pernah berhenti, menerpa terus-menerus,"
kata Anies.