Isu Kapitra Bacaleg PDIP, PA 212 sindir semakin jelas yang taat & khianat
Ketua Umun Persaudaraan Alumni (PA) 212 Slamet Maarif mengatakan, pihaknya tetap berpegang teguh kepada perintah yang diberikan Rizieq Shihab. Sehingga tidak mungkin PA 212 berafiliasi dengan PDIP.
Alumni gerakan 212, Kapitra Ampera dikabarkan mendaftarkan diri sebagai calon legislatif dari PDIP di Pemilu 2019. Namun, dia mengaku sampai saat ini tidak mengetahui jika dirinya didaftarkan sebagai Caleg oleh partai yang dipimpin oleh Megawati Soekarnoputri itu.
Menanggapi kabar tersebut, Ketua Umun Persaudaraan Alumni (PA) 212 Slamet Maarif mengatakan, pihaknya tetap berpegang teguh kepada perintah yang diberikan Rizieq Shihab. Sehingga tidak mungkin PA 212 berafiliasi dengan PDIP.
-
Kapan Caleg terpilih PDIP membuat surat pengunduran diri? Adapun penyebab keenam caleg terpilih itu diminta mundur karena terkena sistem Komandante, rata-rata mereka (para caleg) sudah membuat surat pengunduran diri ketika sebelum waktu pencoblosan.
-
Siapa saja Caleg terpilih PDIP yang diminta mundur? Adapun keenam caleg yang diminta mundur tersebut di antaranya dari Dapil 13 meliputi Batang, Pekalongan dan Pemalang, yakni Achmad Ridwan dan satu orang belum terkonfirmasi. Kemudian di Dapil 2 meliputi Kendal, Kabupaten Semarang dan Salatiga ada Diah Kartika Permatasari.Di Dapil 8 meliputi Magelang, Kota Magelang, Boyolali, yakni Eko Susilo dan Dwi Adi Agung Nugroho. Kemudian di Dapil 9 meliputi Purworejo, Wonosobo dan Temanggung ada Elisabeth Intan Kurniasari.
-
Kenapa keenam Caleg terpilih PDIP diminta mundur? Adapun penyebab keenam caleg terpilih itu diminta mundur karena terkena sistem Komandante, rata-rata mereka (para caleg) sudah membuat surat pengunduran diri ketika sebelum waktu pencoblosan.
-
Apa persyaratan bagi kader PDIP yang ingin menjadi calon kepala daerah di Jateng? Untuk kader PDIP yang tertarik mendaftar wajib memiliki KTA dan mendapat restu langsung dari pimpinan PAC di tempat tinggalnya.
-
Mengapa pendaftaran CPNS diperpanjang? Keputusan perpanjangan waktu pendaftaran CPNS 2024 tertuang dalam Surat Kepala BKN 5419/B-KS.04.01/SD/K/2024 tentang Jadwal Seleksi Pengadaan CPNS TA 2024.Perpanjangan masa pendaftaran tidak lepas dari situs e-meterai yang tidak bisa diakses oleh para pelamar, yang berakibat kesulitan memenuhi persyaratan administrasi.
-
Kapan Anies-Cak Imin mendaftar ke KPU? Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) telah resmi mendaftarkan diri sebagai pasangan Capres-Cawapres ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI.
"Sikap kami sudah jelas PA 212 dibawah komando HRS (Rizieq Shihab) tidak pernah akan mendukung siapa pun yang diusung oleh kelompok penista agama, apalagi PDIP. Instruksi HRS jelas gulingkan, tenggelamkan Banteng," katanya saat dihubungi, Kamis (19/7).
Dia mengungkapkan, dengan kabar tersebut maka kini dirinya telah mengetahui pihak yang tidak taat pada instruksi dari Rizieq Shihab.
"Kini semakin jelas mana yang taat dan mana yang khianat," tutup Slamet.
Untuk diketahui, sosok Kapitra Ampera mendadak menjadi sorotan karena dikabarkan menjadi calon anggota legislatif dari PDIP. Ia dikenal sejak aktif dalam Aksi Bela Islam 212. Namanya kian melambung saat dia menjadi pengacara Rizieq Shihab terkait kasus dugaan chat mesum.
Namun begitu, kini masalah itu dinilainya telah selesai. Ini lantaran bagian dari perkara tersebut sudah rampung secara hukum.
"Saya udah jelaskan bahwa 212 itu adalah aksi bela Islam atas penistaan agama Islam, penistaan ini sudah clear dan clean sudah diadili dan dihukum, lalu ada akses, ada ulama dikriminalisasi dan sebagainya," kata Kapitra di masjid Al - Ijtihad, Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (18/7).
Terkait dengan kasus Rizieq Shihab, Kapitra mengaku diberi kuasa menjadi penasihat hukum. Namun, ia bukan satu-satunya, lantaran ada beberapa pengacara lain yang diberi kuasa serupa.
"Lalu ini juga yang sudah ditahan dikeluarin yang ditersangkakan (Habib Rizieq) sudah di SP3 (kasusnya dihentikan) dan sebagainya, berarti ini udah selesai dong, konstruksi ini udah final," sambungnya.
Baca juga:
Kapitra: Katakanlah umpamanya saya caleg PDIP, lalu saya murtad?
Tak menolak jadi Caleg PDIP, Kapitra Ampera ajukan 3 syarat
Pengacara Rizieq bantah maju caleg, PDIP tegaskan ada berkas Kapitra
Eggi Sudjana soal kabar Kapitra Caleg PDIP: Biar Allah yang membalas
Disebut Hasto nyaleg lewat PDIP, Kapitra membantah
Mereka yang menentang Anies nyapres