Jelang Debat Pilpres, Ma'ruf Amin Mengaku Sudah Latihan
Calon Wakil Presiden Ma'ruf Amin hadir dalam istigasah bersama ulama, kiyi, dan santri di Depok. Ma'ruf kembali menegaskan kesiapannya menghadapi debat Pilpres yang akan digelar 17 Januari 2019. Ma'ruf sudah menyiapkan diri. Tapi dia mengaku belum dapat bocoran prihal pertanyaan.
Calon Wakil Presiden Ma'ruf Amin hadir dalam istigasah bersama ulama, kiyi, dan santri di Depok. Ma'ruf kembali menegaskan kesiapannya menghadapi debat capres - cawapres yang akan digelar 17 Januari 2019.
Ma'ruf sudah menyiapkan diri. Tapi dia mengaku belum dapat bocoran prihal pertanyaan. "Debat kita siap saja, pasti latihan lah," tegasnya, Sabtu (12/1).
-
Kapan Wapres Ma'ruf Amin dijadwalkan mencoblos? Ma’ruf dan keluarga dijadwalkan menggunakan hak pilihnya pukul 09.00 Wib.
-
Di mana Wapres Ma'ruf Amin akan mencoblos? Wakil Presiden (Wapres) RI, Ma’ruf Amin direncanakan mencoblos di TPS 33 Kecamatan Tapos, Depok.
-
Kenapa Ma'ruf Amin berharap pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka melanjutkan Inpres Jalan Daerah? (Inpres Jalan Daerah) ini komitmen pemerintah mudah-mudahan ini dilanjutkan terus nanti oleh pemerintah yang akan datang. Komitmen ini, sebab ini kan pemberdayaan masyarakat, kesejahteraan yang merata, tidak hanya di pusat-pusat tapi juga di daerah-daerah," ujar dia, dikutip dari Antara.
-
Siapa yang bertemu dengan Wapres Maruf Amin? Wapres Ma'ruf Amin sempat bertemu dengan Duta Besar Regional untuk UNICEF Asia Timur dan Pasifik, Choi Siwon yang menjadi salah satu pembicara di ASEAN Business and Investment Summit usai acara ASEAN Business Awards (ABA) di Jakarta.
-
Kenapa Prabowo Subianto begitu rileks menghadapi debat capres? "Beliau sangat rileks, sangat santai menghadapi debat ini, karena kan memang materinya beliau pasti sangat mengetahui dan menguasai ya," Habiburokhman menandasi.
-
Apa yang diprotes oleh Cak Imin terkait debat capres? Cawapres nomor urut 01, Muhaimin Iskandar (Cak Imin) memprotes soal dua panelis debat capres yang berasal dari Universitas Pertahanan.
Istigasah yang dihadiri Ma'ruf untuk memohon pada Tuhan agar dijaga dari segala marabahaya. Selain itu juga untuk mendoakan keutuhan negara agar tidak terpecah belah akibat pengaruh hoaks atau kabar bohong.
"Hoaks itu fitnah bisa membawa pengaruh buruk bagi kehidupan lahiriyah dan usaha batiniyah," katanya.
Dalam kesempatan tersebut dirinya juga minta restu dan dukungan untuk maju sebagai Cawapres mendampingi Jokowi. "Saya diminta sebagai Cawapres untuk mendampingi pak Jokowi. Saya ini santri dan kiai," tegasnya.
Dia berharap suara pasangan urut 01 Jokowi-Ma'ruf Amin di Depok bisa melebih target nasional yaitu 70 persen.
"Tapi yang penting menang, bisa melebihi target nasional. Itu yang kita harap," katanya.
Maruf juga menyempatkan diri berziarah ke makam ulama penyebar agama Islam Syeikh Maulana Yusuf di Perumahan Pesona Khayangan, Kecamatan Sukmajaya, Depok. Menurut Ma'ruf, Syeikh Maulana Yusuf merupakan ulama yang memiliki sejarah dan pengaruh bagi negara.
Baca juga:
Hadiri Peringatan Maulid Nabi, Ma'ruf Amin Minta Dukungan Santri dan ulama Tangsel
Tak Ada Persiapan Khusus Jelang Debat, Kubu Jokowi-Maruf Siapkan Titik Nobar
Debat Beda dengan Ceramah, Timses Jokowi akan Samakan Persepsi Bareng Ma'ruf
Rekomendasi Rakornas PDIP, Menangkan Jokowi-Ma'ruf Sampai Kawal Kebijakan Pemerintah
Ma'ruf Amin Bingung Penyebar Isu Jokowi PKI Tidak Mau Tobat
Ma'ruf Amin Minta Relawan Datangi Setiap Rumah Warga
Ma'ruf Amin Tunggu Bocoran Pertanyaan Debat dari KPU