Komisi I pastikan Sutiyoso terpilih secara aklamasi jadi KaBIN
"Tidak ada pertanyaan yang tajam ke pendalaman materi, visi dan misi Sutiyoso," kata Pramono.
Anggota Komisi I DPR Pramono Anung menyebutkan calon Kepala Badan Intelijen Negara (BIN), Letnan TNI (Purn) Sutiyoso, berpeluang untuk diterima secara aklamasi oleh sepuluh fraksi yang duduk di Komisi I DPR. Sebab, dari rapat pandangan sepuluh fraksi yang digelar tertutup, kata dia, tidak ada satupun fraksi yang terkesan menyudutkan mantan Pangdam Jaya itu.
"Pandangan seluruh fraksi, sepertinya persetujuan secara aklamasi. Paparannya positif, diapresiasi, tidak ada pertanyaan yang tajam ke pendalaman materi, visi dan misi Sutiyoso. Saya yakin sebelum Ashar sudah selesai dan persetujuan sudah ada," katanya di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (30/6).
Politikus senior PDI Perjuangan (PDIP) itu mengungkapkan, saat fit and proper test tadi, Komisi I DPR lebih menyoroti soal independensi Sutiyoso. Namun, hal tersebut lantas dimentahkan oleh Bang Yos dengan menegaskan telah mundur dari jabatannya sebagai Ketua Umum PKPI.
"Tadi di awal sudah menanyakan awalnya Ketum PKPI, tapi sudah tegaskan menyerahkan sepenuhnya urusan partai. Independensi jadi jaminan," kata Pramono.
Optimisme aklamasi tersebut juga diutarakan oleh Wakil Ketua Komisi I DPR, Hanafi Rais. Dia menilai Bang Yos memiliki pengetahuan komprehensif tentang tantangan intelijen yang bersifat kontemporer.
"Kemungkinan besar (akan setuju), tergantung jawaban Pak Sutiyoso sekarang. Tapi, tidak ada hal yang perlu dirisaukan dari Pak Sutiyoso," jelasnya.
Baca juga:
Calon Kepala BIN, Bang Yos jalani fit and proper test di DPR
Sutiyoso tak mau misinya sebagai KaBIN diketahui publik
Punya prestasi di militer & sipil, Sutiyoso dinilai layak jadi KaBIN
Tiba di DPR, Sutiyoso ngaku siap fit and proper test calon KaBIN
Komisi I DPR minta Bang Yos jelaskan tudingan terlibat 'Kudatuli'
Pendalaman visi dan misi Bang Yos jadi calon KaBIN digelar tertutup
PDIP amankan Sutiyoso di fit and proper test Kepala BIN
-
Siapa sosok di balik berdirinya Badan Intelijen Negara (BIN)? Zulkifli Lubis ialah sosok di balik terbentuknya Badan Intelijen Negara (BIN). Zulkifli Lubis memiliki peran penting dan menjadi dalang dibalik berdirinya Badan Intelijen Negara (BIN) di Indonesia.
-
Kapan Jenderal Wismoyo menjabat sebagai Kepala Staf TNI AD? Jenderal TNI Wismoyo Arismunandar menjabat Kepala Staf TNI AD dari tahun 1993 sampai 1995.
-
Siapa yang menjadi Panglima TNI saat Jenderal Surono berjuang bersama Barisan Keamanan Raktay (BKR)? Saat Indonesia merdeka, Surono dan kawan-kawannya bergabung dengan Barisan Keamanan Raktay (BKR) di Banyumas. Di sinilah Surono selalu mendampingi Soedirman yang kelak menjadi Panglima TNI.
-
Kapan Bendungan Jenderal Soedirman diresmikan? Pada tahun 1989, Bendungan Jenderal Soedirman, juga dikenal sebagai Waduk Mrica, diresmikan oleh Presiden Soeharto.
-
Kapan Try Sutrisno menjadi ajudan Presiden Soeharto? Berkat rekam jejaknya di bidang militer, pada tahun 1974 Try terpilih menjadi ajudan Presiden Soeharto.
-
Kapan Sutiyoso mengundurkan diri dari jabatan Komisaris PT Pembangunan Jaya Ancol? Surat pengunduran diri Sutiyoso disampaikan pada 13 Oktober lalu.