Lewat Video Call, Prabowo Sapa Emak-emak di Yogyakarta
Anie Hashim pun sempat memberikan sebuah kejutan kepada para emak-emak yang hadir di Ndalem Purbayan. Dengan ponselnya, Anie Hashim pun kemudian melakukan video call dengan Prabowo.
Istri Hashim Djojohadikusumo, Anie Hashim hadir di acara sarasehan para emak-emak pendukung pasangan capres cawapres nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno di Ndalem Purbayan, Ngasem, Kota Yogyakarta, Selasa (18/12). Dihadiri ratusan emak-emak, kehadiran Anie Hashim langsung disambut meriah.
Anie Hashim pun sempat memberikan sebuah kejutan kepada para emak-emak yang hadir di Ndalem Purbayan. Dengan ponselnya, Anie Hashim pun kemudian melakukan video call dengan Prabowo.
-
Apa yang diklaim oleh Prabowo? Menteri Pertahanan (Menhan) sekaligus calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto mengatakan dirinya sudah menyatu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sebab, Jokowi mampu menyatukan lawan menjadi kawan.
-
Siapa yang ditawari menjadi Cawapres Prabowo? Demi Indonesia Gemoy, Ini Jawaban Lucu Cipung Ditawari Jadi Cawapres Prabowo Belakangan, dunia maya tanah air dihebohkan oleh kabar kocak yang menjadikan Rayyanza Malik Ahmad alias Cipung sebagai sosok Calon Wakil Presiden (Cawapres) dalam Pemilihan Umum 2024.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Kenapa Prabowo Subianto begitu rileks menghadapi debat capres? "Beliau sangat rileks, sangat santai menghadapi debat ini, karena kan memang materinya beliau pasti sangat mengetahui dan menguasai ya," Habiburokhman menandasi.
-
Siapa yang menjadi keponakan Prabowo Subianto? Selain itu, ternyata Tommy masih memiliki hubungan keluarga dengan Prabowo, sebagai keponakan.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
Begitu video call diangkat oleh Prabowo, para emak-emak pun sontak menyanyikan yel-yel dukungan untuk Prabowo-Sandiaga. Yel-yel dukungan ini mengambil nada dan lirik dari lagu berjudul Jogja Istimewa yang dipopulerkan oleh Jogja Hiphop Foundation.
"Jogja-Jogja. Jogja istimewa.
Prabowo-Sandi, pilihan kita.
Jogja-Jogja, Jogja istimewa.
Prabowo-Sandi, pimpinan kita.
Jogja-Jogja, Jogja istimewa.
Adil dan makmur, tujuan kita," teriak para emak-emak.
Mendengar yel-yel dari para emak-emak ini, Prabowo terlihat dari layar ponsel Anie Hashim tampak tersenyum. Prabowo pun juga sempat melambaikan tangannya kepada para emak-emak.
"Ini tadi saya bilang ke Pak Prabowo kalau emak-emak di Yogyakarta mau menyapa. Kemudian saya minta waktu sebentar ke Pak Prabowo untuk video call beliau agar para emak-emak di Yogyakarta bisa bertatap muka dengan Pak Prabowo. Kebetulan tadi Pak Prabowo sedang makan malam dan saat ini langsung menghadiri rapat," ujar Anie Hashim, Selasa (18/12).
Ketua Panitia Sarasehan emak-emak relawan Prabowo-Sandi, Arini, menuturkan jika acara ini adalah acara biasa. Hanya saja kebetulan dihadiri oleh Anie Hashim yang merupakan orang dekat Prabowo.
"Kita sebetulnya sarasehan saja ya, sarasehan, kumpul-kumpul, silaturahmi. Jadi seperti kita kumpul-kumpul biasa saja, cuma tempatnya di sini. Jadi saya kira tidak ada muatan lain. Cuma memang dihadiri langsung oleh Anie Hashim," tutup Arini.
Baca juga:
Dedi Mulyadi: Masyarakat Indonesia Tipe Mandiri Sehingga Tak Akan Punah
Gerindra: Banyak Negara di Dunia Dipuji-puji Asing Itu Gagal, Hancur dan Bubar
Bukan Dua Jari, Gerindra Sebut Anies Acungkan Logo The Jak
Prabowo Minta Elite Partai Patungan, PKS Klaim Sudah Berikan Miliaran Rupiah
OSO Tanggapi Prabowo Soal Indonesia Punah: Bohong, Negara Tak Punah Karena Dia