Ma'ruf Amin Klaim Dukungan Santri & Ulama Makin Kompak di Banten
Dalam acara doa bersama forum silaturahmi santri dan ulama ahli sunah waljamaah yang bertema 'Banten Bermunajat' mendoakan Indonesia semakin adil dan makmur dan Paslon 01 bisa memenangkan di Pilpres mendatang.
Calon Wakil Presiden nomor urut 01 Ma'ruf Amin mengklaim suara di Banten makin kuat untuk memenangkan dirinya dengan calon presiden petahana Joko Widodo di Pilpres 2019 mendatang.
Hal ini disampaikan Ma'ruf usai menghadiri doa bersama santri dan ulama Banten untuk keselamatan negeri dan kemenangan Capres dan Cawapres nomor urut 01 di Kota Serang, Minggu (17/2).
-
Kapan Wapres Ma'ruf Amin dijadwalkan mencoblos? Ma’ruf dan keluarga dijadwalkan menggunakan hak pilihnya pukul 09.00 Wib.
-
Siapa yang bertemu dengan Wapres Maruf Amin? Wapres Ma'ruf Amin sempat bertemu dengan Duta Besar Regional untuk UNICEF Asia Timur dan Pasifik, Choi Siwon yang menjadi salah satu pembicara di ASEAN Business and Investment Summit usai acara ASEAN Business Awards (ABA) di Jakarta.
-
Di mana Wapres Ma'ruf Amin akan mencoblos? Wakil Presiden (Wapres) RI, Ma’ruf Amin direncanakan mencoblos di TPS 33 Kecamatan Tapos, Depok.
-
Kapan Wapres Ma'ruf menjadi Plt Presiden? Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 12 tahun 2024 tentang penugasan Wakil Presiden untuk melaksanakan tugas presiden hingga 6 Maret 2024.
-
Mengapa Mahfud Md menghindari kampus-kampus saat kampanye Pilpres 2024? Menurut dia, ada tujuan baik mengapa hal itu dilakukan. "Saya Anggota Majelis Wali Amanat Universitas Brawijaya sejak 2022, saya rajin datang ke UB, tapi selama musim kontestasi pilpres saya tidak datang, saya menjaga diri agar tidak menimbulkan fitnah bagi rektor," kata Mahfud saat Halal Bihalal Ikatan Alumni Universitas Brawijaya (IKA UB) di Auditorium Kementerian PUPR seperti dikutip dari siaran pers, Senin (6/5).
-
Siapa yang akan mendampingi Wapres Ma'ruf Amin mencoblos? Wapres akan berangkat ke TPS bersama keluarga.
"Makin mantap makin kuat di Banten ini. Ulama-ulamanya makin kompak oleh karena itu saya optimis di Banten akan menang," katanya.
Dalam acara doa bersama forum silaturahmi santri dan ulama ahli sunah waljamaah yang bertema 'Banten Bermunajat' mendoakan Indonesia semakin adil dan makmur dan Paslon 01 bisa memenangkan di Pilpres mendatang.
Banten bermunajat untuk keselamatan negeri agar pancasila tetap kokoh. Banten bermunajat untuk keselamatan negeri agar akhlak ahlu sunah waljamaah menggema dan Banten bermunajat agar memiliki presiden berakhlak ahli sunah waljamaah," kata Imaduddin saat sambutan.
Dalam acara Banten bermunajat tersebut dihadiri oleh ribuan santri, jamaah majlis ta'lim dan tokoh ulama se Banten, diantaranya Abuya Muhtadi Dimyati tokoh ulama Banten, Bunyamin Hafidz Ketua PWNU Banten, Maimun Pimpinan Ponpes Subulussalam Kresek Tangerang serta para pimpinan Pondok Pesantren se Banten.
Baca juga:
TKN Dirikan Panggung di Parkir Timur Senayan, Relawan Baca Puisi Uninstall Fadli Zon
Debat Kedua Capres, Ma'ruf Amin akan Hadir di Hotel Sultan
Barnus Jabar Deklarasi Dukung Jokowi, Ma'ruf Optimis Rais 70 Persen Suara
Akui Jawa Barat Jadi Medan Pertempuran, Ma'ruf Amin Minta Santri Ikut Arahan Kiai
TKN Tegaskan Rumor Ma'ruf Amin Diganti Ahok Mustahil Terjadi