PDIP tegaskan Megawati tak pernah halangi Jokowi bertemu SBY
Ketua DPP PDIP Andreas Hugo Perreira menjamin, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri bukan orang yang disindir SBY. Megawati tidak pernah ikut campur soal pertemuan presiden dengan siapapun. Presiden Jokowi memiliki skala prioritas dalam menentukan pertemuan dengan sejumlah tokoh, petinggi negara atau kelompok lain.
Presiden ke-6 Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengaku sangat ingin bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi). Dia juga mengatakan, Presiden Jokowi sesungguhnya memiliki keinginan sama. Namun, kata SBY, ada pihak-pihak di sekeliling Presiden Jokowi yang menghalangi terjadinya pertemuan.
Beragam spekulasi berhembus mengenai pihak-pihak yang dituding SBY memiliki kekuatan besar menghalangi pertemuannya dengan Presiden Joko Widodo. Ketua DPP PDIP Andreas Hugo Perreira menjamin, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri bukan orang yang dituduh SBY. Sebab dia yakin Megawati tidak pernah ikut campur soal pertemuan presiden dengan siapapun.
-
Apa yang dilakukan Aira Yudhoyono bersama kakeknya, Susilo Bambang Yudhoyono? Mereka menikmati waktu bersama dengan penuh keasyikan, saling memperhatikan berbagai hal di sekitar mereka!
-
Apa yang dibicarakan Prabowo dan Jokowi? Saat itu, mereka berdua membahas tentang masa depan bangsa demi mewujudkan Indonesia emas pada tahun 2045.
-
Mengapa Prabowo dan SBY ingin bertemu Megawati? Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan keinginan untuk melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
-
Kenapa Prabowo Subianto dan Jenderal Dudung menggandeng tangan Jenderal Tri Sutrisno? Momen ini terjadi ketika ketiga jenderal tersebut sedang berjalan masuk ke dalam sebuah ruangan atau tempat digelarnya gala dinner seusai mengikuti rangkaian parade senja atau penurunan upacara bendera merah putih.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Bagaimana Presiden Jokowi mengenalkan Prabowo Subianto sebagai Presiden Terpilih? Menlu Retno mengatakan bahwa Presiden Jokowi dalam setiap kesempatan dan acara selalu mengenalkan Prabowo Subianto selaku calon presiden terpilih.
"Bukan tipe Ibu seperti itu. Pak presiden tahu dengan siapa dia perlu ketemu dan kapan dia ketemu," kata Andreas kepada merdeka.com, Kamis (2/2).
Dia melihat Presiden Jokowi memiliki skala prioritas dalam menentukan pertemuan dengan sejumlah tokoh, petinggi negara atau kelompok tertentu. Andreas menyebut Jokowi akan menimbang urgensi dari tiap pertemuan itu.
"Presiden Jokowi tentu paham betul, dengan siapa dia seharusnya bertemu. Apakah pak SBY masuk dalam skala prioritas pertemuan dengan Presiden, Saya tidak tahu," tegasnya.
Sebelumnya, Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) secara terang-terangan berniat bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). SBY memiliki niat baik untuk mengklarifikasi informasi-informasi terkini mengenai kondisi bangsa. Sebagai orang yang pernah memimpin Indonesia selama 10 tahun, SBY merasa perlu menggelar pertemuan dengan Presiden Jokowi.
"Supaya baik Bapak Jokowi atau pun saya tidak prasangka praduga perasaan enak dan tidak enak atau saling bercuriga, beliau presiden republik indonesia presiden kita, saya juga pernah memimpin negeri ini sebelum beliau oleh karena itulah bagus kalau saya bisa bertemu dan sekali lagi blak-blakan apa yang terjadi supaya ada dialog mana yang benar mana yang tidak benar," jelas SBY di Wisma Proklamasi, Rabu (1/2).
Sampai sekarang niatnya bertemu Presiden Jokowi belum terealisasi. Menurut pengakuan SBY, ada pihak-pihak yang menghalanginya bertemu Presiden Jokowi. SBY heran ada pihak-pihak yang lebih berkuasa dari Presiden, sehingga bisa menghalanginya bertemu Jokowi.
"Saya diberitahu oleh orang kalau beliau ingin bertemu dengan saya tapi beliau dilarang oleh dua dan tiga orang di sekeliling beliau. Nah dalam hati saya, hebat juga orang itu bisa melarang presiden kita untuk bertemu dengan sahabatnya yang juga mantan presiden. Pada hari yang baik ini kalau bisa saling melakukan klarifikasi supaya tidak menyimpan prasangka, praduga, bahkan rasa kecurigaan," tegasnya.
Baca juga:
Wiranto tegaskan tak ada yang halangi SBY bertemu Presiden Jokowi
Desmond sebut pertarungan pra pilpres 2019 antara SBY-PDIP dimulai
Hanura: Kalau bertemu SBY, Jokowi dianggap beri tawaran Demokrat
Demokrat enggan ungkap pihak halangi pertemuan SBY dan Jokowi
Jokowi soal SBY minta bertemu: Waktu diatur kalau ada permintaan
SBY kembali sudutkan pemerintahan Jokowi
SBY sebut ada tiga orang halangi pertemuannya dengan Jokowi