Pesan Surya Paloh ke PKB dan PKS: Pertahankan Nama Koalisi Perubahan Tanpa Persatuan
Pesan Surya Paloh itu dibawa Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Ali.
Pesan Surya Paloh itu dibawa Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Ali.
Pesan Surya Paloh ke PKB dan PKS: Pertahankan Nama Koalisi Perubahan Tanpa Persatuan
Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Ali menyampaikan pesan Ketua Umum NasDem Surya Paloh sebelum menemui PKS.
Hal itu disampaikan Ali dalam pertemuan NasDem, PKB bersama bakal capres Koalisi Perubahan Anies Baswedan dan bakal cawapres Muhaimin Iskandar di kantor DPP PKS, Jakarta, Selasa (12/9).
"Saya ingin menyampaikan pesan ketua umum Partai NasDem, kemarin sebelum ke sini saya sudah laporkan ke ketua umum bahwa hari ini saya bersama PKB dan Mas Anies akan bersilaturahim ke PKS dan beliau menyampaikan rasa suka cita beliau," ujar Ali.
- Bicara soal Kekuasaan, Surya Paloh Ingatkan Pemimpin Tinggalkan Nama Baik
- Sahroni Ungkap Suasana Surya Paloh Minta Syahrul Yasin Limpo Jelaskan Kasus Korupsi di Kementan
- PKB Terima Tawaran Surya Paloh Jodohkan Cak Imin dengan Anies
- Surya Paloh: Saya Tahu Kenapa Airlangga Tak Dukung Anies, Saya Intip Apa Dia Gembira?
Surya Paloh menyampaikan supaya Koalisi Perubahan tetap dipertahankan. Paloh juga meminta nama Koalisi Perubahan tidak diubah.
"Dan beliau menitipkan pesan sedapat mungkin koalisi kita tetap pertahankan dengan nama Koalisi Perubahan," kata Ali.
Menurut Ali, Paloh meminta nama Koalisi Perubahan tidak lagi pakai embel-embel lain. Sebelumnya nama koalisi pendukung Anies adalah Koalisi Perubahan untuk Persatuan.
"Jadi tidak ada lagi embel-embelnya hanya Koalisi Perubahan. Ini masukan dari ketua umum Partai NasDem," tutup Ali.
Babak Baru Demokrat Vs NasDem, Kini Klaim Nama Koalisi Perubahan
Partai Demokrat tidak lagi satu koalisi dengan Partai NasDem. Kini kedua partai saling mengklaim nama Koalisi Perubahan untuk Persatuan yang melekat dengan Anies Baswedan sebagai calon presiden.
Anggota Majelis Tinggi Partai Demokrat Syarief Hasan menjelaskan, nama perubahan merupakan ide Partai Demokrat. Apalagi sejalan dengan misi Demokrat.
"Ide Perubahan adalah original dari Partai Demokrat sehingga tetap menjadi tema misi Partai Demokrat ke depan," kata Syarief kepada wartawan, Minggu (3/9).
Syarief menjelaskan perubahan merupakan program yang dibawa oleh Demokrat. Bukan berasal dari nama koalisi. Maka itu, ia menyarankan kubu Anies Baswedan mengubah namanya dari Koalisi Perubahan.
Sementara, NasDem pun mengklaim bahwa nama KPP dibawa partainya. Perubahan itu slogan dari NasDem.
"Perubahan itu memang slogannya dari NasDem, gimana nih. Itu slogannya NasDem. Restorasi. Gimana akhirnya kok diklaim satu pihak," ujar Bendahara Umum NasDem Ahmad Sahroni di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (4/9).
Sahroni menganggap wajar Demokrat mengklaim sepihak nama Koalisi Perubahan. Karena masih baper karena masalah Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) batal jadi calon wakil presiden.