PSI: Jawa Tengah Bukan Hanya Kandang Banteng, Tapi Juga Kebun Mawar
Selain melakukan pengenalan program Jokowi-Ma'ruf Amin, PSI juga memiliki misi untuk memenangkan pasangan nomor urut 01 bersama seluruh kader dan pengurus partai.
Sekjen PSI Raja Juli Antoni melakukan kunjungan Solidarity Tour Jawa Tengah di Kota Kudus. Dalam kunjungan tersebut, dia melihat adanya potensi masyarakat Jawa Tengah untuk memenangkan Jokowi pada Pemilu 2019.
"Selama perjalanan dari kota Semarang, Karanganyar, Wonosobo, Purwokerto dan Tegal kami melihat kekuatan politik di Jawa Tengah yang tetap solid untuk memenangkan Pak Jokowi," katanya dalam keterangan tertulisnya, Selasa (26/2).
-
Apa yang diraih Partai Gerindra di Pemilu 2019? Pada Pemilu 2019, perolehan suara Partai Gerindra kembali naik, walau tidak signifikan. Partai Gerindra meraih 12,57 persen suara dengan jumlah pemilih 17.594.839 dan berhasil meraih 78 kursi DPR RI.
-
Partai apa yang menang di Pemilu 2019? Partai Pemenang Pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase suara sebesar 19.33% atau 27,05 juta suara dan berhasil memperoleh 128 kursi parpol.
-
Partai apa yang menang di pemilu 2019? Partai pemenang pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase 19.33% dari total suara sah yang diperoleh.
-
Kapan Pemilu 2019 diadakan? Pemilu terakhir yang diselenggarakan di Indonesia adalah pemilu 2019. Pemilu 2019 adalah pemilu serentak yang dilakukan untuk memilih presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten Kota, dan DPD.
-
Kapan pemilu 2019 dilaksanakan? Pemilu 2019 merupakan pemilihan umum di Indonesia yang dilaksanakan pada tanggal 17 April 2019.
-
Kenapa PDIP bisa menjadi partai pemenang Pemilu 2019? PDIP berhasil menarik pemilih dengan agenda-agenda politiknya dan berhasil meraih kepercayaan masyarakat. Dengan perolehan suara yang signifikan, PDIP memperoleh kekuatan politik yang kuat dan pengaruh yang besar dalam pemerintahan.
Selain melakukan pengenalan program Jokowi-Ma'ruf Amin, PSI juga memiliki misi untuk memenangkan pasangan nomor urut 01 bersama seluruh kader dan pengurus partai.
"Kita mau pastikan selain Jawa Tengah itu jadi kandang banteng, Jawa Tengah juga sekarang jadi kebun mawar. Keduanya inilah yang akan memenangkan Pak Jokowi dan InsyaAllah PSI lolos ke parlemen" tegas Toni.
Wakil Sekretaris TKN ini juga menyampaikan bahwa dengan semangat nasionalisme, PSI berharap ingin memperkuat Jawa Tengah sebagai basis Jokowi dan PSI. Perpaduan antar koalisi partai akan tetap terbangun hingga dapat meyakini masyarakat Jawa Tengah.
"Silakan nasionalis senior memilih kandang banteng, yang muda-muda gabung dengan kebun mawar" tutup Toni.
Baca juga:
Jika Menang Pilpres 2019, Prabowo Diprediksi Kembali Maju di 2024
Tak Hanya Amien Rais, Tokoh Muhammadiyah ini Terjun ke Politik
Soal Nasionalis Gadungan, PSI Dinilai Singgung PDIP
Tiga Strategi PSI Lawan Intoleransi di Indonesia
Gerindra Desak PSI Minta Maaf Soal Larangan Poligami
Politisi Demokrat Nilai Laporan PA 212 Untuk Mencari Keadilan