Respons Airlangga Terkait Peluang Golkar Merapat ke Koalisi Perubahan atau PDIP
Airlangga juga menuturkan Golkar dekat dengan sosok Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Sebab, Prabowo diakui Airlangga sebagai mantan orang Golkar.
Respons Airlangga Terkait Peluang Golkar Merapat ke Koalisi Perubahan atau PDIP
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menjawab peluang partainya bergabung dengan Koalisi Perubahan atau PDI Perjuangan. Dia menyebut, sampai saat ini partainya terus berkomunikasi intens dengan seluruh partai politik.
Komunikasi intens tersebut, termasuk dengan Partai NasDem yang tergabung dalam Koalisi Perubahan.
Terlebih dengan PDIP karena hubungan Airlangga dengan Bacapres PDIP Ganjar Pranowo sangat dekat.
"Kalau ini (Ganjar) teman dari dulu, karena dekat sinyalnya tinggi, karena dekat sinyalnya roaming."
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto
Merdeka.com
Sementara kedekatan dengan Partai NasDem, dia tandai dengan kehadiran politkus Partai Golkar di agenda apel siaga Koalisi Perubahan di GBK, kemarin.
Di sisi lain, Airlangga juga menuturkan Golkar dekat dengan sosok Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Sebab, Prabowo diakui Airlangga sebagai mantan orang Golkar.
"Dengan yang lain juga baik karena tentu konon NasDem ulang tahun Golkar kan hadir. Pak Surya sendiri. jadi itu (biasa) saja karena Bang Surya alumni Golkar, Pak Prabowo alumni Golkar. Kalau saya sama Pak Ganjar penyakitnya sama nih, penyakit Gajah Mada, sama sama lulusan Gajah Mada."
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto
Merdeka.com
Saat dipertegas terkait pilihan Partai Golkar di Pilpres 2024, Airlangga berkelakar jika saat ini posisinya sedang berdekatan dengan Ganjar. "Ya kalau hari ini pasti dekat dengan mas Ganjar kan? Enggak ada siapapun in between," imbuh Airlangga.
ejumlah elite Partai Golkar ternyata hadir dalam acara Apel Siaga Perubahan NasDem di Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (16/7).
Tiga elite Golkar yang hadir mewakili pengurus pusat adalah Ketua DPP Christina Aryani, Rizal Mallarangeng dan Supriansa.
Sebagai informasi, Partai Golkar saat ini tergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) bersama PAN dengan PPP. Namun, PPP telah memutuskan untuk bekerja sama dengan PDIP dan mendukung pencapresan Ganjar Pranowo.
Hingga kini, Partai Golkar maupun PAN belum menentukan langkah politik di Pilpres 2024.