SBY: Saya akan berjuang habis untuk Pilkada langsung
"Boleh dikata sekali lagi, kami segaris, sejalan, dan bersatu untuk gol-kan Perppu itu," beber SBY.
Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono, sedikit bercerita soal pertemuannya dengan Presiden Joko Widodo pada hari Senin kemarin. SBY dan Jokowi bertemu di Istana Negara.
SBY mengaku sengaja bertemu Jokowi untuk mengundang Jokowi hadir ke Global Green Growth Institute (GGGI).
"Pertemuan saya dengan Pak Jokowi, sebenarnya adalah berkaitan dengan rencana pertemuan puncak GGGI yang saya pimpin, yang Insya Allah dilaksanakan 23 Juli tahun depan. Saya undang beliau sebagai presiden. Itu acara yang penting dan menjadi perhatian dunia. Beliau bersedia hadir. Itulah sebenarnya hajat saya menemui beliau," klaim SBY usai memberikan kuliah umum di UIN Jakarta, Ciputat, Tangerang Selatan, Rabu (10/12).
Selain mengundang ke acara GGGI, lanjut SBY, dalam pertemuan itu dirinya dan Jokowi juga membahas soal Perppu Pilkada langsung. Kepada Jokowi, dia pun menegaskan mendukung penuh Perppu tersebut.
"Saya sampaikan, Pak Jokowi, tentu sebagai presiden yang menerbitkan Perppu Pilkada langsung itu, wajib hukumnya bagi saya untuk ikut memperjuangkan agar DPR RI bisa menerima, mengesahkan Perppu itu menjadi Undang-undang. Sikap saya jelas, tegas dan terang," ungkapnya.
"Saya pribadi serta kekuatan politik yang saya miliki, akan berjuang habis untuk itu. Pak Jokowi merespon, segaris dengan keinginan beliau, juga akan bersama-sama memperjuangkan berhasilnya Perppu Pilkada langsung itu. Boleh dikata sekali lagi, kami segaris, sejalan, dan bersatu untuk gol-kan Perppu itu," beber SBY menceritakan kembali isi pertemuannya saat itu.