SMRC: Jatim penentu kemenangan capres cawapres
Jawa Timur merupakan basis massa kaum Nahdliyin yang diketahui sebagai basis Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Lembaga Survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) menyatakan kemenangan di pilpres 2014 bagi masing-masing calon ditentukan atas kemenangan di daerah Jawa Timur. SMRC menyebut daerah itu merupakan 'battle ground' perebutan suara utama antar pasangan Prabowo - Hatta dan Jokowi - JK .
"Di Banten dan Jawa Barat Prabowo menang. Sedangkan Jakarta dan Jawa Tengah Jokowi menang. Nah, ini mengindikasikan kalau memenangkan Jawa Timur, menang dengan suara nasional," kata Direktur Riset SMRC Djayadi Hanan kepada wartawan di Hotel Century, Senayan, Jakarta, Kamis (10/7).
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Apa harapan Jokowi untuk Pemilu 2024? Jokowi ingin Pemilu Serentak 2024 ini berlangsung jujur, adil, langsung, umum, dan rahasia (jurdil dan luber) sehingga membawa kegembiraan bagi masyarakat.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Kenapa Jokowi ingin Pemilu 2024 jadi Pesta Rakyat? Ya ini adalah pesta demokrasi kita berharap ini betul-betul jadi pesta rakyat, dan juga berlangsung dengan jurdil, luber dan diiktui oleh seluruh rakyat Indonesia dengan kegembiraaan karena ini adalah pesta rakyat. Pesta demokrasi," jelasnya.
-
Apa usulan PKS untuk Presiden Jokowi terkait capres 2024? Sekjen PKS Aboe Bakar Alhabsyi atau Habib Aboe mengusulkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundang bakal capres Ganjar Pranowo, Anies Baswedan dan Prabowo Subianto untuk makan siang di Istana Kepresidenan.
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
Dia menerangkan, Jawa Timur merupakan basis massa kaum Nahdliyin yang diketahui sebagai basis Partai Kebangkitan Bangsa ( PKB ), parpol anggota koalisi Jokowi - JK . Dengan begitu, kubu Prabowo - Hatta ingin memperebutkan suara daerah tersebut.
"Yang menarik dari distribusi suara, Sumatera dimenangkan Prabowo - Hatta , kemenangan Sumatera ditutup kemenangan Jokowi - JK di daerah Indonesia timur. Tapi, Jawa Timur ini masih bisa diutak-atik. Daerah ini tapal kuda alias daerah Islam," jelasnya.
Dia mengaku, hasil quick count pemilihan presiden kemarin dibiayai oleh tujuh stasiun televisi.
"SMRC dibiayai oleh Berita Satu, Bloomberg TV, Indosiar , SCTV, Net TV, Trans TV dan Trans7. Jokowi - JK 52,97 persen sedangkan Prabowo 47,03 persen. Hasil suara ini insya Allah, cukup confiden," tuturnya.
Baca juga:
Ramai-ramai minta lembaga survei diaudit
3 Lembaga survei menangkan Prabowo tak hadiri undangan Persepi
Kejanggalan-kejanggalan lembaga survei yang menangkan Prabowo
Relawan Jokowi-JK pernah tolak proposal Puskaptis senilai Rp 6 M
Cyrus tantang lembaga survei menangkan Prabowo buka-bukaan