Suara PPP Hilang 1.508, Rekapitulasi KPU Sleman Tertunda
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) DIY, Hamdan Kurniawan memantau langsung proses rapat pleno terbuka rekapitulasi KPU Sleman, Kamis (8/5). Rekapitulasi KPU Sleman ini dilakukan di Gedung Bappeda Kabupaten Sleman.
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) DIY, Hamdan Kurniawan memantau langsung proses rapat pleno terbuka rekapitulasi KPU Sleman, Kamis (8/5). Rekapitulasi KPU Sleman ini dilakukan di Gedung Bappeda Kabupaten Sleman.
Hamdan hadir untuk melakukan pemantauan terhadap proses rekapitulasi KPU Sleman. Proses rekapitulasi di Kabupaten Sleman berjalan cukup alot.
-
Apa tugas utama KPPS dalam Pemilu? Tugas utama KPPS meliputi persiapan ruang pemungutan suara hingga pelaporan hasil pemungutan suara.
-
Apa sanksi yang dijatuhkan DKPP kepada Ketua KPU? Akibat pelanggaran tersebut, DKPP menjatuhkan sanksi peringatan keras dan yang terakhir kepada Hasyim.
-
Apa yang dilakukan KPU Jakarta Utara terkait surat suara DPRD DKI Jakarta untuk Pemilu 2024? KPU Jakarta Utara mulai melakukan proses pelipatan suarat suara DPRD Provinsi Jakarta yang melibatkan puluhan pekerja dari kalangan warga sekitar. KPU setempat mulai melakukan proses penyortiran dan pelipatan surat suara secara bertahap.
-
Apa tugas utama KPU dalam menyelenggarakan pemilu? Tugas utama KPU adalah mengatur, melaksanakan, dan mengawasi seluruh tahapan pemilihan umum, mulai dari pemilu legislatif, pemilu presiden, hingga pemilihan kepala daerah.
-
Bagaimana KPU mengesahkan suara Prabowo-Gibran? Sebelum mengesahkan perolehan suara itu, August Mellaz menanyakan pendapat kepada para saksi dan Bawaslu yang hadir. Setelah mereka setuju, Mellaz pun mengesahkan suara itu dengan mengetok palu.
-
Data apa yang bocor dari situs KPU? Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan, data yang bocor dari situs resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU) merupakan data DPT.
Penyebab alotnya proses rekapitulasi di Kabupaten Sleman salah satunya karena munculnya protes dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sleman. Protes ini muncul karena PPP mengklaim 1.508 suara partai berlambang Kabah di Kabupaten Sleman ini hilang.
Hamdan membenarkan perihal adanya protes terkait hilangnya suara PPP di Sleman. Menurutnya keberatan dari PPP ini memang harus ditindaklanjuti oleh KPU Sleman. Hal ini sesuai mekanisme PKPU 4/2019 tentang rekapitulasi.
"Ada keberatan dari parpol di tingkat kabupaten, terhadap perolehan suara yang kabarnya atau diklaim bergeser. Kalau klaim keberatan parpol benar, maka KPU harus melakukan proses renvoi atau pembetulan dengan cara mencoret dan diganti dengan angka yang betul, diparaf oleh saksi peserta pemilu dan ketua KPU," ujar Hamdan di Bappeda Sleman, Rabu (8/5).
Hamdan menerangkan berdasarkan hasil diskusi, pihaknya menargetkan rampung pada Kamis (9/5). Hamdan menerangkan waktu perhitungan suara kabupaten seharusnya selesai pada Selasa (7/5)
Namun, lanjut Hamdan, ada surat dari KPU RI terkait proses rekapitulasi tersebut. Surat dari KPU RI itu berisi ketika kecamatan atau kabupaten belum selesai rekapitulasi, maka diberi tambahan waktu.
"Proses rekap di Sleman butuh waktu ekstra, ini diskusi dengan KPU Sleman insyaallah besok selesai, sebelum tanggal 10 Mei selesai. Dilanjutkan sampai selesai, sampai dua hari dari batas akhir rekap di tingkat provinsi 10 Mei. Semacam dispensasi, karena ternyata ada kabupaten yang mungkin kecamatan banyak, atau kecamatan yang TPS-nya banyak, sehingga ada permakluman penambahan hari," tutup Hamdan.
Baca juga:
Ketua KPU Jenguk Anggotanya di Bekasi yang Dirawat Akibat Kelelahan
Prabowo Unggul di Kota Tangerang, Ini Selisih Suara dari Jokowi
Kelelahan, Ketua KPU Kota dan Kabupaten Bekasi Dirawat di Rumah Sakit
Pleno Rekapitulasi Tingkat Provinsi Jabar, Prabowo Unggul Sementara di 3 Daerah
Sempat Terlambat, Ini Hasil Akhir Rekapitulasi KPU Surabaya di Pemilu 2019