Untuk Pembangunan, Jokowi Tegaskan Dana Otsus Aceh Diperpanjang
Untuk Pembangunan, Jokowi Tegaskan Dana Otsus Aceh Diperpanjang. Mantan gubernur DKI Jakarta itu menjabarkan pula rencana pembangunan infrastruktur di Aceh, serta tiga kartu sakti terbaru, kartu sembako, KIP kuliah, dan kartu prakerja.
Capres petahana Joko Widodo menyatakan dana otonomi khusus (Otsus) akan diperpanjang. Hal itu disampaikan dalam kampanye akbar di Lhoksumawe, Aceh, Selasa (26/3).
"Aceh akan menjadi simbol kemajuan di Indonesia bagian barat. Pembangunan Tol Sigli-Banda Aceh, yang merupakan bagian dari Tol Trans Sumatera menjadi urat nadi agar potensi komoditas, ekonomi rakyat, dan sumber daya alam bisa dinikmati rakyat dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi di Aceh. Saya ingin Aceh juga ikut menjadi bagian untuk mewujudkan fondasi menuju Indonesia maju," ujar Jokowi dalam pidato sambutan.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Kapan Wapres Ma'ruf menjadi Plt Presiden? Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengeluarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 12 tahun 2024 tentang penugasan Wakil Presiden untuk melaksanakan tugas presiden hingga 6 Maret 2024.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
Jokowi menyampaikan kepada masyarakat Aceh supaya tidak mudah percaya berita bohong atau hoaks. Mantan gubernur DKI Jakarta itu menjabarkan pula rencana pembangunan infrastruktur di Aceh, serta tiga kartu sakti terbaru, kartu sembako, KIP kuliah, dan kartu prakerja.
"Oleh karenanya, selain infrastruktur, kami akan bangun sumber daya manusia di Aceh melalui pemenuhan kebutuhan dasar, pendidikan, dan lapangan pekerjaan. Saya optimistis, dengan perhatian maksimal yang diberikan pemerintah, maka kemajuan di Aceh akan dirasakan semua rakyat," tutur Jokowi.
Dalam kampanye terbuka hari ketiga, Jokowi melawat ke serambi Mekah bersama istri Iriana, dan Ketua TKN Erick Thohir. Jokowi disambut kesenian Rapa'l dan warga Aceh yang antusias bertemu sang presiden. Jokowi sampai meladeni swafoto.
Usai kampanye di Aceh, Jokowi langsung menuju Bandara Malikussaleh untuk melanjutkan kampanye di Dumai, Riau. Dalam perjalanan menuju bandara, Jokowi dan rombongan menyempatkan singgah untuk makan siang di warung bamboo, jalan Medan - Banda Aceh, Krueng Geukueh, Kecamatan Dewantara, Kabupaten Aceh Utara.
Baca juga:
JK Sebut Selama Kampanye Terbuka Tugas Jokowi Sebagai Presiden Dialihkan
TKN Akui Kesulitan Promosikan Capaian Jokowi Jika Bentuknya Angka-angka
Fadli Zon Sindir Jokowi: Kalau Elektabilitas Petahana di Bawah 50%, Itu Game Over!
Ketua DPR Tagih Janji Jokowi Pisahkan Ditjen Pajak dengan Kementerian Keuangan
BPN Sayangkan Jokowi Tak Sebut Nama Anies saat Peresmian MRT
Spanduk #PakJokowiJanganKeRiau Muncul di Pekanbaru Jelang Kedatangan Jokowi