Usai sowan ke Megawati, Agung Laksono sambangi PKB dan PKPI
Agung Laksono akan berkunjung ke PKB sekitar Pukul 13.00 WIB.
Ketua Umum Partai Golkar Agung Laksono melanjutkan safari politiknya ke sejumlah petinggi partai politik. Setelah kemarin bertemu Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, hari ini Agung cs rencananya menyambangi markas PKB dan PKPI.
Ketua DPP Golkar kubu Agung Laksono, Leo Nababan menyatakan, sekitar Pukul 13.00 WIB nanti pihaknya akan berkunjung ke markas PKB di Jalan Raden Saleh, Jakarta, bertemu dengan Muhaimin Iskandar. Selanjutnya bertemu dengan Ketua Umum PKPI, Sutiyoso sekitar Pukul 16.00 WIB.
"PKB dulu jam 14.00 WIB kemudian ke PKPI jam 16.00 WIB," kata Leo dalam pesan singkat, Rabu (18/3).
Seperti diketahui, meskipun perseteruan kepengurusan Golkar antara Agung dan Aburizal Bakrie (Ical) belum selesai, namun hal ini tak membuat kubu Agung cs bermanuver. Pasalnya, Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkum HAM) sudah menyatakan bahwa kepengurusan Agung yang sah ketimbang Ical.
Pasca putusan itu, Agung melakukan sejumlah kunjungan ke petinggi parpol. Di awali dengan bertemu Ketum NasDem Surya Paloh, Ketum PAN Zulkifli Hasan, Ketum PDIP Megawati dan hari ini rencananya bertemu dengan Ketum PKB Muhaimin Iskandar serta Ketum PKPI Sutiyoso.
Baca juga:
Agung Laksono luruskan Yasonna: Perpres bukan buat pengesahan Golkar
Golkar Aceh tuding JK berada di balik kisruh Ical vs Agung Laksono
Agung Laksono kecam Bamsoet: Tak punya etika dan kecerdasan
Golkar Aceh pecah, pendukung Ical & Agung saling klaim sah
Kubu Agung 'sentil' Ical: Tak bisa terima kekalahan & harus belajar
-
Mengapa Prabowo dan SBY ingin bertemu Megawati? Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan keinginan untuk melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
-
Mengapa Megawati mendukung hak angket Pemilu? Ketua Tim Demokrasi Keadilan (TDK) Ganjar-Mahfud, Todung Mulya Lubis mengatakan, Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mendukung hak angket untuk menyelidiki dugaan kecurangan dalam proses Pemilu 2024.
-
Apa yang ingin dilakukan Prabowo dan SBY terhadap Megawati? Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyatakan keinginan untuk melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
-
Mengapa Megawati, SBY, dan JK dianggap sebagai King Maker? Megawati, SBY dan Jusuf Kalla secara tidak langsung ikut bertarung di Pemilu 2024.
-
Kapan Jokowi memanggil dua menteri PKB tersebut? Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil dua menteri Partai Kebangkitan Bangsa, yaitu Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Indonesia (Mendes-PDTT) Abdul Halim Iskandar dan Menaker Ida Fauziyah.
-
Apa tujuan utama hak angket Pemilu yang didukung Megawati? Menurut dia, penekanan dari hak angket yang akan digulirkan parpol pendukung pasangan calon nomor urut 1, Ganjar Pranowo-Mahfud MD adalah mengungkap dugaan kecurangan terstruktur, sistematis, dan massif (TSM) pada masa sebelum pencoblosan, saat pencoblosan, dan setelah pencoblosan.