Wapres JK yakin pergantian ketua umum ampuh merehabilitasi wajah Golkar
Wakil Presiden Jusuf Kalla berpendapat, musyawarah nasional luar biasa (munaslub) menjadi solusi terbaik untuk mengatasi masalah yang mendera Partai Golkar. Bergantinya pimpinan partai diyakini bisa mengembalikan nama baik dan citra Golkar di mata publik.
Wakil Presiden Jusuf Kalla berpendapat, musyawarah nasional luar biasa (munaslub) menjadi solusi terbaik untuk mengatasi masalah yang mendera Partai Golkar. Bergantinya pimpinan partai diyakini bisa mengembalikan nama baik dan citra Golkar di mata publik.
"Ini adalah solusi yang terbaik untuk memperbaiki ketegangan-ketegangan, juga masalah-masalah dan merehabilitasi nama Golkar, yaitu dengan mengubah atau mengganti pimpinannya melalui munaslub," kata Wapres JK di Istana wakil Presiden, Jakarta, Senin (18/12).
-
Mengapa para ketua dewan Golkar menolak munaslub? Ketiga Dewan Partai Golkar menyatakan menolak wacana musyawarah nasional luar biasa (munaslub). Mereka solid mendukung Airlangga, yakni Dewan Pembina, Dewan Kehormatan, dan Dewan Pakar.
-
Bagaimana Golkar merespon wacana Ridwan Kamil maju di Pilkada Jakarta? Golkar merespons wacana Ridwan Kamil bersedia maju di Pilkada DKI Jakarta karena berasumsi eks Gubernur Jakarta Anies Baswedan tidak akan maju lagi sebagai calon gubernur. Saat itu, Anies merupakan capres yang berkontestasi di Pilpres 2024. Oleh karena itu, Golkar memberikan penugasan kepada Ridwan Kamil untuk maju di Jakarta dan Jawa Barat.
-
Kapan Partai Golkar didirikan? Partai Golkar bermula dengan berdirinya Sekber Golkar di masa-masa akhir pemerintahan Presiden Soekarno. Tepatnya tahun 1964 oleh Angkatan Darat digunakan untuk menandingi pengaruh Partai Komunis Indonesia dalam kehidupan politik.
-
Kapan Golkar akan menyelesaikan penyusunan koalisi untuk Pilgub Banten? Airlangga menyebut partainya masih menyusun koalisi untuk Pilkada Banten 2024."Nanti kita susun," ucap dia.
-
Siapa yang diusung Partai Golkar menjadi Cagub Jabar? Partai Golkar mengusung mantan bupati Purwakarta Dedi Mulyadi maju menjadi calon gubernur Jawa Barat pada Pilkada 2024.
-
Kapan kader Golkar mulai bergerak turun ke masyarakat? “Saya instruksikan kepada seluruh partai Golkar di Indonesia. Sekarang sedang disusun berdasarkan nomor urut dan pemilu sudah system terbuka, sehingga dengan demikian sudah waktunya sekarang untuk langsung bergerak, konsolidasi di akar rumput, rebut hati rakyat,” katanya.
Mantan Ketua Umum Partai Golkar ini berharap rapat pimpinan nasional (rapimnas) untuk mengawali Munaslub dapat memutuskan hasil yang terbaik bagi partai.
Terkait aspirasi agar terdapat regenerasi kepengurusan kepada golongan muda Golkar, JK mengatakan hal itu suatu hal yang alami dan tentunya akan dibahas dalam rapimnas maupun munaslub.
"Selalu ada regenerasi sebenarnya, itu alamiah saja," kata dia.
JK enggan berkomentar terkait periode kepemimpinan Airlangga Hartarto, yang dipastikan akan menjadi ketua umum Golkar menggantikan Setya Novanto. Periodenya dapat diteruskan hingga empat tahun atau hanya hingga 2019.
"Itu internal lah, internal Golkar yang akan menyelesaikannya. Biarlah mereka memutuskan," katanya.
(mdk/noe)