Yusril tak bakal malu datangi pimpinan parpol meski tertawai orang
Yusril menyambangi rumah Djan Fariz di bilangan Menteng, Jakarta Pusat, hari ini dan menggelar pembicaraan.
Bakal cagub DKI Yusril Ihza Mahendra mengucapkan terima kasihnya kepada Ketua Umum PPP hasil Muktamar Jakarta, Djan Faridz karena mendukungnya untuk maju di Pilgub DKI 2017. Yusril menyambangi rumah Djan Fariz di bilangan Menteng, Jakarta Pusat, hari ini dan menggelar pembicaraan.
"Terima kasih kepada Ketua Umum PPP Djan Faridz dan jajarannya, serta Pak Lulung karena sudah menerima kami dan menyampaikan satu statement dan saya tidak akan menyia-nyiakan kepercayaan yang diberikan ini. Saya akan berjuang sebaik-baiknya," kata Yusril di kediaman Djan Faridz, Sabtu (9/4).
Yusril mengakui tak akan malu mendatangi semua pimpinan parpol untuk meminta dukungan di Pilgub DKI. Hal itu akan dilakukannya meski ditertawai banyak orang.
"Saya tidak malu-malu datang ke semua pimpinan partai walaupun diketawai sebagian orang. Dan saya anggap ini sebagai silaturahmi dan silaturahmi itu memang penting," ucap dia.
Yusril mengaku tak akan menyia-nyiakan kepercayaan dalam bentuk dukungan yang diberikan PPP kepadanya.
"Saya mengucapkan terima kasih atas kepercayaan ini dan saya tidak akan sia-siakan amanah yang diberikan ini untuk kebaikan kita bersama," tutupnya.
Sebelumnya, Ketua Umum PPP hasil Munas Jakarta, Djan Faridz menyatakan dukungannya terhadap Yusril Ihza Mahendra untuk maju di pilgub DKI 2017. Menurutnya, Yusril pas dan cocok untuk memimpin Jakarta karena memiliki pengalaman.
"Kita satu suara. Jakarta itu harus dipimpin oleh orang yang mampu dan mengerti hukum tata negara dan memanage negara. Pak Yusril punya pengalaman yang lama. Beliau mengerti pengelolaan negara, sejak jadi Setneg lalu Menteri Hukum dan HAM, apalagi beliau ini ketua partai. Memang kami lihat beliau ini calon yang potensial," kata Djan Faridz saat menggelar pertemuan dengan Yusril di kediaman Djan, Jl Borobudur No 22 Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (9/4).
Dia mengaku selain Lulung, baru Yusril saja bakal calon gubernur DKI yang menyambangi kediamannya untuk bersilaturahmi meminta dukungannya maju pilgub DKI.
"Di mata PPP selain Haji Lulung, beliaulah (Yusril) calon yang pertama kali datang bersilaturahmi dengan saya, meminta dukungan saya. Yang lain-lain memang. Saya menghargai silaturahmi. Saya memang kenal lama, dia (Yusril) sahabat dekat. Beliau tidak sungkan datang ke rumah saya ini. Sementara kalau yang lain kan datangnya ke kantor partai. Artinya inilah hubungan silaturahmi yang sudah terjalin antara kami," ucap dia.
Baca juga:
Ahok-Yusril mulai panas, saling sindir jelang pilgub DKI
Sandiaga Uno sebut munculnya calon independen koreksi buat parpol
Yusril balas sindir Ahok: Dia capek gundah gulana banyak persoalan
Di acara NU, Sandiaga Uno akui 1997 jadi titik terendahnya
Djan Faridz: Yusril calon terbaik di Pilgub DKI
-
Kapan Kurniawan Dwi Yulianto lahir? Kelahiran Kurniawan Dwi Yulianto 13 Juli 1976
-
Apa yang dikatakan oleh Ridwan Kamil saat maju di Pilkada Jakarta? Calon pesaing Anies, Ridwan Kamil tak kalah kuat. Ridwan Kamil mendapatkan lampu hijau dari partai koalisi Prabowo-Gibran untuk maju Pilkada Jakarta. Partai-partai yang menyatakan kesiapan mengusung Ridwan Kamil itu adalah Gerindra, PAN dan Golkar. Bahkan, Gerindra sudah terang-terangan menginginkan kadernya menjadi calon wakil gubernur untuk mendampingi Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024."Secara alami secara manusiawi, kami ingin wakil kami ada di wakil gubernur," kata Habibburokhman kepada wartawan.
-
Kapan Pilkada DKI 2017 dilaksanakan? Pemilihan umum Gubernur DKI Jakarta 2017 (disingkat Pilgub DKI 2017) dilaksanakan pada dua tahap, yaitu tahap pertama di tanggal 15 Februari 2017 dan tahap kedua tanggal 19 April 2017 dengan tujuan untuk menentukan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017–2022.
-
Siapa yang ditunjuk sebagai ketua tim pemenangan pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Pilgub DKI Jakarta? Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akhirnya menunjuk Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni sebagai ketua pemenangan untuk pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Jakarta.
-
Apa tugas Ahmad Sahroni di Pilgub DKI Jakarta? Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus akhirnya menunjuk Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni sebagai ketua pemenangan untuk pasangan Ridwan Kamil - Suswono di Jakarta.
-
Siapa saja kandidat yang bertarung di Pilkada DKI 2017? Saat itu, pemilihan diisi oleh calon-calon kuat seperti Basuki Tjahaja Purnama, Anies Baswedan, dan Agus Harimurti Yudhoyono.