5 Cara untuk cegah sekaligus sembuhkan gigi berlubang
Gigi berlubang bisa dicegah dan diobati dengan cara menghindari konsumsi terlalu banyak makanan yang merusak email gigi serta memenuhi diri dengan makanan tinggi nutrisi untuk membuat gigi kuat.
Ketika berbicara dengan orang asing, maka gigi menjadi anggota tubuh yang pasti terlihat. Oleh karena itu memiliki gigi yang indah, kuat, nan sehat wajib hukumnya.
Salah satu perusak penampilan gigi adalah gigi yang berlubang. Lalu, bagaimana cara paling mudah untuk mencegah gigi berlubang? Dan bagaimana dengan gigi yang sudah terlanjur berlubang, bagaimana cara menyembuhkannya?
Hindari konsumsi gula berlebih
Untuk menghindari atau menyembuhkan gigi berlubang, pastikan untuk mengurangi konsumsi makanan manis. Sebab makanan kaya gula ini akan memancing produksi bakteri dalam mulut dan menggerogoti utuhnya gigi.
Konsumsi makanan tinggi nutrisi
Mengonsumsi vitamin dan mineral yang larut dari makanan bernutrisi tinggi dapat mencegah kerusakan gigi. Untuk kesehatan gigi perbanyak konsumsi sayuran berdaun hijau, minyak kelapa, avokad, dan kacang-kacangan.
Berkumur dengan minyak kelapa
Berkumur dengan minyak membantu untuk detoksifikasi oral. Bilas mulut dengan minyak kelapa dan berkumur-kumurlah.
Hindari asam fitat
Tubuh memang memiliki asam fitat sendiri. Namun asam fitat ini bisa mencegah gigi untuk menyerap mineral dalam makanan yang akhirnya membuat kesehatan gigi menurun. Untuk itu, hindari makanan yang tinggi akan kandungan asam fitat.
Gunakan pasta gigi mengandung mineral
Menggunakan pasta gigi yang bersifat mineral dan bebas dari semua bahan kimia bermanfaat untuk mencegah gigi berlubang.
Baca juga:
6 Efek buruk rokok untuk kesehatan mulut, apa saja?
7 Kebiasaan yang bikin gigi tak cantik lagi
6 Cara mudah cegah karang gigi tumbuh
Wajib tahu! 6 Makanan yang bikin gigi kuat dan gusi sehat
4 Alasan untuk melakukan flossing setelah gosok gigi
-
Gimana caranya supaya gigi dan mulut tetap sehat selain rajin sikat gigi? Selain menyikat gigi setidaknya dua kali sehari, kamu pun juga sebaiknya menggunakan benang gigi dan berkunjung ke dokter gigi secara rutin untuk mendapatkan pemeriksaan dan pembersihan gigi profesional.
-
Bagaimana cara menjaga kesehatan gigi agar tidak mudah keropos? Mengatasi gigi keropos pada dasarnya memang memerlukan komitmen, khususnya untuk menjaga kebersihan mulut, pola makan yang sehat, serta melakukan perawatan rutin ke dokter gigi.
-
Kenapa kesehatan gigi dan mulut penting untuk diperhatikan selama berpuasa? Nadia menegaskan bahwa kesehatan gigi dan mulut merupakan bagian integral dari kesehatan tubuh secara keseluruhan. Mulut berperan sebagai gerbang utama masuknya makanan dan minuman, yang pada akhirnya akan mempengaruhi kesehatan secara keseluruhan.
-
Bagaimana cara mencegah kanker mulut dengan menjaga kesehatan gigi dan mulut? Terakhir, menjaga kesehatan gigi dan mulut dengan rutin mengunjungi dokter gigi, membersihkan gigi, dan merawat masalah gigi secara teratur juga merupakan langkah penting dalam mencegah kanker mulut.
-
Bagaimana cara merawat sendi lutut agar tetap sehat? Dengan aktivitas sendi, dia akan merawat sendi itu. Otot-otot sendi yang terjaga akan menjaga kestabilan sendi. Sehingga, dengan aktivitas yang lebih baik, gaya hidup yang aktif, itu akan merawat persendiannya,” jelasnya.
-
Bagaimana cara menjaga kebersihan mulut dan gigi untuk mengurangi bau mulut? Karena bau mulut disebabkan oleh bakteri yang berkumpul di mulut dan sisa-sisa makanan yang tersangkut di sela-sela gigi, menjaga mulut tetap bersih kunci mengurangi baunya.