Ini khasiat ajaib bawang putih, atasi flu dalam 3 jam
Ingiin atasi flu dengan cepat? Bawang putih bisa bantu kamu atasi flu hanya dalam waktu 3 jam. Ungkap di sini!
Mengucapkan selamat datang pada musim hujan berarti memberikan ucapan selamat datang pula bagi flu. Jika kamu adalah penggemar obat tradisional, maka kamu bisa menggunakan bawang putih untuk menangkal penyakit yang identik dengan musim hujan tersebut. Meskipun mungkin kabar tentang manfaat bawang putih telah banyak terdengar, sebuah penelitian terbaru menunjukkan bahwa bawang putih mampu bekerja untuk mengatasi flu hanya dalam waktu tiga jam saja.
Dalam sebuah uji klinis yang diterbitkan dalam The Journal of Nutrition, peserta penelitian diminta untuk mengonsumsi 5gr bawang putih mentah utuh dan bawang putih yang dihancurkan sebelum sampel darah mereka diambil. Hasilnya, hanya dalam waktu tiga jam setelah mengonsumsi bawang putih menunjukkan hasil yang positif. Orang-orang yang mengonsumsi bawang putih mentah utuh menunjukkan tingkat aktivitas gen lebih tinggi yang terkait dengan produksi sel darah putih yang terlibat dalam peningkatan kekebalan tubuh.
-
Kapan sebaiknya meminum rebusan jahe, kunyit, dan sereh untuk membantu meredakan gejala flu? Jahe dan kunyit memiliki sifat pemanasan dan dapat membantu meredakan gejala pilek dan flu. Kandungan antiinflamasi mereka dapat membantu mengurangi peradangan di saluran pernapasan, sedangkan sereh dapat memberikan efek penyegaran pada tenggorokan.
-
Kenapa penyakit sepele seperti flu bisa mematikan? Meskipun bagi banyak orang, influenza adalah penyakit ringan yang dapat sembuh dengan sendirinya, influenza dapat mematikan, terutama bagi populasi yang rentan seperti orang tua, anak kecil, dan individu dengan sistem kekebalan tubuh yang lemah.
-
Kenapa hidung bengkak saat flu? Virus merusak sel-sel hidung, menyebabkan peradangan dan respons tubuh yang dapat menyebabkan pembengkakan.
-
Makanan apa yang baik buat menjaga kesehatan usus? Makanan fermentasi mengandung probiotik, yaitu bakteri baik yang memang dibutuhkan di dalam saluran cerna untuk membantu proses mencerna makanan. Jika ingin menjaga kesehatan pencernaan, jangan lupa juga untuk selalu mengonsumsi makanan tinggi serat. Bukan rahasia lagi kalau jenis makanan yang satu ini sangat penting untuk membantu kelancaran sistem pencernaan manusia.
-
Bagaimana cara mencegah penyebaran Flu Singapura? Untuk mencegah penyebaran Flu Singapura, penting untuk menjaga kebersihan tangan dan lingkungan, serta menghindari kontak langsung dengan orang yang terinfeksi.
-
Bagaimana cara merawat kucing yang sedang flu? Ada beberapa langkah yang bisa kamu lakukan untuk membantu kucingmu pulih lebih cepat dari flu: 2. Membersihkan Tubuh Kucing: Bersihkan mata dan hidung kucing secara lembut untuk menghilangkan lendir dan kotoran. 3. Berikan Istirahat: Pastikan kucingmu memiliki waktu istirahat yang cukup di tempat yang nyaman dan bersih. 4. Jemur di Bawah Sinar Matahari: Jika memungkinkan, jemur kucingmu di bawah sinar matahari pagi selama beberapa menit untuk membantu membasmi kuman penyebab flu. 5. Asupan Bernutris i: Berikan makanan yang kaya akan nutrisi seperti vitamin B untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuhnya. 6. Jaga Kebersihan Lingkungan
Sementara para peneliti belum dapat menjelaskan dengan pasti bawang putih dapat memerangi secepat yang terjadi pada peserta penelitian, setidaknya penelitian sebelumnya menguatkan argumen tersebut. Penelitian sebelumnya juga terkait dengan efek bawang putih untuk melawan flu.
Sebuah penelitian yang dilakukan tahun 2012 menunjukkan bahwa peserta yang mengonsumsi bawang putih setiap hari mengalami aktivitas yang lebih besar dalam sel darah putih sehingga berefek pada pengurangan gejala pada flu yang parah serta mengalami proses penyembuhan yang lebih cepat dibandingkan dengan orang-orang yang mengonsumsi plasebo.
Seperti yang dilansir melalui prevention.com, para peneliti masih belum bisa menunjukkan pertempuran virus atau senyawa tertentu dalam tubuh. Meskipun begitu, mereka mengatakan bahwa nutrisi tertentu dalam bawang putih termasuk vitamin C, mineral (seperti selenium) enzim tertentu dan juga senyawa yang mengandung sulfur diperkirakan berkaitan dengan hal tersebut.
Jika kamu ingin menyembuhkan flu dengan mengonsumsi bawang putih, para ahli menyarankan untuk mengiris atau menghancurkan bawang putih mentah dan mengonsumsinya. Kamu juga bisa mengonsumsinya dalam bentuk mentah sebagai campuran salad. Menurut para ilmuwan, menghancurkan bawang putih mentah melepaskan enzim alliinase yang pada gilirannya memicu pembentukan allicin, yaitu senyawa yang bersifat antibakteri.
Baca juga:
Deteksi bahaya kesehatan yang mengintai dari warna ingus!
Tak disangka, paracetamol tak mujarab untuk sembuhkan flu
Lupakan minuman energi sebelum olahraga ganti dengan secangkir kopi
Yuk, dapatkan 5 nutrisi tak terduga dari ikan lele!
Tak hanya enak, ini 5 manfaat sehat dari makanan pedas