Kunyah-kunyah keju, cara enak turunkan tekanan darah tinggi
Penelitian menunjukkan bahwa mereka yang rajin makan keju memiliki pembuluh darah yang lebih lebar sehingga tekanan darah akan menjadi normal.
Penyakit tekanan darah tinggi adalah salah satu penyakit yang cukup mengkhawatirkan sebab mampu berujung dengan munculnya stroke. Untuk itu bagi kamu yang mengidap hipertensi, maka kamu harus benar-benar memperhatikan makanan yang kamu konsumsi agar tidak memancing naiknya tekanan darah.
Dilansir dari boldsky.com, makan keju ternyata bisa mencegah naiknya tekanan darah lho.
"Menurut penelitian, mengonsumsi produk olahan susu seperti keju mampu melindungi sistem kardiovaskular dari efek buruk natrium," tulis penelitian ini.
"Kami menemukan bahwa peserta penelitian yang mengonsumsi keju, fungsi pembuluh darahnya berjalan dengan baik dibandingkan dengan mereka yang jarang mengonsumsinya," terang Anna Stanhewicz. "Selain itu produk olahan susu akan melebarkan pembuluh darah dan membuat tekanan darah menjadi normal."
Satu lagi manfaat sehat yang bisa kamu dapatkan dari keju yaitu menurunkan tekanan darah tinggi. Jadi, tak ada salahnya jika mulai saat ini kamu memperbanyak konsumsi keju.
Baca juga:
Yuk, tusuk-tusuk akupuntur untuk turunkan tekanan darah tinggi
Polusi udara, tak hanya bikin gemuk namun juga sebabkan hipertensi
Awas, hipertensi mengancam mereka yang punya musuh
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Kenapa penting menjaga kesehatan jantung untuk menjaga daya ingat? Faktor risiko seperti tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, dan diabetes dapat memengaruhi aliran darah ke otak dan meningkatkan risiko penurunan memori.
-
Kenapa terong baik untuk kesehatan jantung? Terong telah terbukti memiliki manfaat besar untuk kesehatan jantung. Sebuah studi yang dipublikasikan dalam Journal of Nutrition menunjukkan bahwa terong dapat membantu menurunkan kadar kolesterol LDL (kolesterol jahat) dan meningkatkan kolesterol HDL (kolesterol baik). Kolesterol LDL yang tinggi sering dikaitkan dengan risiko penyakit jantung koroner, sementara peningkatan kolesterol HDL membantu melindungi arteri dan mencegah aterosklerosis (pengerasan pembuluh darah).
-
Bagaimana tungau dan kutu busuk bisa mengancam kesehatan? Di kasur tempat kita beristirahat, tungau dan kutu busuk mengancam. Risiko ini semakin meningkat terutama karena adanya wabah kutu busuk di berbagai negara. Ketahui 8 Risiko dan Bahaya Kesehatan yang Muncul Akibat Tungau atau Kutu Busuk di Kasur Tungau adalah serangga berukuran sangat kecil, coklat, dan bertubuh pipih. Mereka tidak hanya bersemayam di kasur, tetapi juga dapat menggigit tubuh kita, menciptakan rasa gatal yang mengganggu. Ada setidaknya 5 jenis tungau yang berbeda di Indonesia, beberapa di antaranya menggigit dan menyebabkan rasa gatal pada kulit kita. Dampak dari tungau ini terhadap kesehatan bisa sangat merugikan.
-
Mengapa terong baik untuk kesehatan jantung? Kandungan serat, potasium, vitamin C, dan vitamin B6 dalam terong dapat membantu menjaga kesehatan jantung dengan mengurangi risiko penyakit kardiovaskular.
-
Mengapa kebiasaan sehat ini penting untuk kesehatan jantung? Mengapa kebiasaan ini penting? Karena penuaan yang dipercepat bukan hanya tentang bertambahnya usia, tetapi juga kondisi kesehatan yang lebih buruk daripada seharusnya.