Makan junk food tiap hari, pria ini sukses turunkan berat badan
Meski hanya makan junk food tiap hari, pria ini berhasil turunkan berat badan hingga 16 kilogram. Bagaimana bisa?
Siapa pun tahu, secara teori mengonsumsi makanan cepat saji dan junk food bisa membuat seseorang cepat gemuk dan berisiko obesitas. Namun lain ceritanya dengan John Cisna, seorang guru sains asal Iowa, Amerika Serikat.
Cisna melakukan diet makanan cepat saji yang dinamainya McDonalds Diet. Setiap hari dia hanya mengonsumsi makanan cepat saji dari McDonalds, mulai pagi hingga malam. Saat orang lain mengonsumsi makanan sehat seperti sayuran dan oatmeal, pria ini justru makan cheeseburger.
Namun ini tak membuatnya cepat gemuk. Bahkan, Cisna berhasil menurunkan berat badannya dengan diet tersebut. Dalam waktu 90 hari menjalani diet McDonalds, Cisna berhasil menurunkan berat badan hingga 16 kilogram lebih, seperti dilansir oleh Huffington Post (06/01).
Tapi tunggu dulu, jangan serta-merta berangkat ke restoran cepat saji setelah membaca kisah Cisna ini. Meski setiap hari mengonsumsi makanan cepat saji, Cisna membatasi kalori yang dikonsumsinya. Setiap hari dia hanya mengonsumsi 2.000 kalori dan dia juga memastikan makanan yang dikonsumsinya bisa memenuhi kebutuhan protein, karbohidrat, dan lemak. Selain itu, Cisna juga berolahraga dengan berjalan setiap hari.
Sebenarnya cara diet aneh ini dilakukan Cisna sebagai bentuk eksperimen bersama siswanya. Mereka ingin membuktikan bahwa apapun makanannya, selama mereka memperhatikan jumlah kalori dan nutrisi yang dibutuhkan, maka mereka juga bisa menurunkan berat badan.
Percobaan ini tidak dimaksudkan agar semakin banyak orang yang malas berolahraga, tak memperhatikan kesehatan, dan mengonsumsi makanan cepat saji. Namun Cisna menunjukkan bahwa memperhatikan jumlah kalori yang dikonsumsi serta memantau kecukupan protein serta nutrisi setiap hari adalah kunci untuk menurunkan berat badan.