Mari kenali 5 fakta tersembunyi dari penyakit jantung
Inilah fakta tentang penyakit jantung yang jarang terungkap!
Tentunya, banyak orang yang mengetahui sekaligus takut akan penyakit satu ini. Ya, sakit jantung adalah salah satu penyakit yang mematikan selain HIV/AIDS atau kanker. Namun bagaimana untuk dapat mengetahui gejala serangan jantung tersebut?
Penyakit arteri koroner adalah penyebab utama dari banyaknya kematian di berbagai negara terutama Amerika Serikat. Pada umumnya, gejala klasik dari penyakit arteri koroner akan dirasakan ketika seseorang mengalami sakit di dada bagian tengah ketika sedang mengangkat sesuatu benda yang berat, ketika sedang berjalan atau juga ketika sedang menaiki tangga.
Berikut adalah beberapa hal yang wajib diketahui untuk mengenal gejala penyakit jantung.
- Gejala penyakit jantung tidak selalu berada pada titik fokus dada. Terkadang, gejala tersebut akan muncul dengan memunculkan rasa sesak nafas, tekanan pada dada, sakit di bahu kiri, lengan kiri, leher, rahang dan punggung.
- Selain rasa sakit pada poin pertama, terkadang gejala juga ditunjukkan dengan terjadinya rasa mual, muntah, lemah, pusing, cegukan, susah bernafas dan berkeringat secara berlebih.
- Serangan jantung dapat menyerang siapa saja, tidak peduli apakah seseorang itu mengalami obesitas, mempunyai riwayat diabetes, perokok atau bukan. Pada sebuah laporan yang diumumkan oleh American Heart Association, di Negara Paman Sam, ada sekitar 100 ribu lebih orang terkena serangan jantung walaupun orang-orang tersebut tidak memiliki masalah dengan bagian kardiovaskular mereka.
- Memang muncul anggapan bahwa serangan jantung hanya akan dialami pria saja, namun ternyata sama seperti laki-laki, wanita juga tidak terhindar dari penyakit jantung. Untuk wanita, gejala paling umum adalah pingsan secara tiba-tiba.
- Ada hal yang patut diperhatikan dalam berolahraga agar tidak memicu serangan jantung khususnya bagi mereka yang memiliki usia di atas 40 tahun. Setiap kali memulai aktivitas olahraga, disarankan untuk dilakukan secara perlahan dan bertahap untuk tingkat beban dan kecepatannya, juga durasinya.
Baca juga:
Cabai rawit, si kecil penghalau serangan jantung
Menghirup asap rokok ganja bisa bahayakan jantung
Awas, pola makan buruk mampu rusak jantung
-
Apa yang diungkapkan penelitian terbaru tentang risiko penyakit jantung? Penelitian ini mengungkapkan hubungan signifikan antara stres di lingkungan kerja dan kesehatan jantung.
-
Bagaimana cara camilan sehat untuk penderita penyakit jantung membantu menjaga kesehatan jantung? Camilan sehat untuk penderita sakit jantung biasanya mengandung serat, protein, lemak sehat, vitamin, mineral, dan antioksidan yang dapat membantu menjaga kesehatan pembuluh darah, kolesterol, tekanan darah, dan peradangan pada jantung.
-
Mengapa camilan sehat penting bagi penderita penyakit jantung? Oleh karena itu, penderita sakit jantung harus memperhatikan asupan makanan mereka, terutama camilan yang sering dikonsumsi di antara waktu makan utama.
-
Bagaimana cara mencegah penyakit jantung pada anak muda? Mencegah lebih baik dari pada mengobati," ujarnya, sembari mengingatkan pentingnya olahraga rutin, pola makan sehat, istirahat yang cukup, serta menjauhi kebiasaan merokok.
-
Mengapa jengkol bisa mencegah penyakit jantung? Alasannya adalah karena jengkol memiliki kandungan vitamin yang bisa membantu memperlancar peredaran darah. sumbatan akibat plak yang menempel pada pembuluh darah yang hilang akan memperlancar peredaran darah.
-
Apa yang ditemukan oleh penelitian terbaru tentang gagal jantung? Sebuah penelitian terbaru menemukan bahwa tes darah bisa menjadi cara untuk mengidentifikasi gagal jantung.