Penelitian Terbaru Ungkap Bahwa Pekerjaan Ini Bisa Lipatgandakan Risiko Penyakit Jantung
Sejumlah pekerjaan terutama kondisi bekerja bagi pekerja kantoran bisa tingkatkan risiko penyakit jantung.
Masalah penyakit jantung merupakan suatu hal yang menjadi ketakutan bagi banyak orang. Penelitian terbaru mengungkap bahwa pekerjaan tertentu ternyata bisa tingkatkan risiko masalah ini.
Penelitian Terbaru Ungkap Bahwa Pekerjaan Ini Bisa Lipatgandakan Risiko Penyakit Jantung
Masalah penyakit jantung merupakan suatu hal yang menjadi ketakutan bagi banyak orang. Penelitian terbaru mengungkap bahwa pekerjaan tertentu ternyata bisa tingkatkan risiko masalah ini.
Bekerja di kantor merupakan hal yang umum dialami banyak orang. Pekerjaan ini kerap melibatkan beban tugas yang tinggi, tenggat waktu ketat, dan rentetan rapat yang tak kunjung usai.
-
Apa masalah kesehatan yang umum dialami pekerja kantoran? Gangguan penglihatan merupakan salah satu masalah kesehatan yang sering dialami oleh para pekerja kantoran. Ini bisa saja terjadi karena para pekerja kantoran biasa terpapar layar komputer yang berkepanjangan, sehingga dapat menyebabkan gangguan penglihatan atau yang dikenal sebagai Computer Vision Syndrome (CVS).
-
Kenapa kerja lembur bahaya buat jantung? Orang yang sering bekerja lembur berisiko lebih tinggi mengalami penyakit jantung. Jam kerja yang panjang, stres, dan kurang tidur dapat meningkatkan tekanan darah, memicu inflamasi, dan menyebabkan gangguan irama jantung.
-
Siapa yang lebih berisiko terkena serangan jantung? Beberapa orang mungkin mewarisi gen yang meningkatkan risiko kondisi seperti hipertensi, diabetes, atau gangguan lipid.
-
Kenapa obesitas meningkatkan risiko penyakit jantung? Lemak visceral ini dapat melepaskan zat kimia inflamasi yang merusak pembuluh darah dan jantung.
-
Bagaimana aktivitas berat bisa bahaya untuk jantung? Aktivitas fisik yang berlebihan tanpa istirahat yang cukup dapat memberikan beban tambahan pada jantung.
-
Siapa yang lebih rentan alami masalah kesehatan jantung? Kondisi ini terutama lebih parah pada pria yang menjadi ayah pada usia 25 tahun atau lebih muda, khususnya pada pria kulit hitam dan Hispanik, yang juga menunjukkan angka kematian lebih tinggi.
Dilansir dari The Healthy, penelitian terbaru mengungkap bahwa jenis pekerjaan seperti ini dapat memiliki dampak serius pada kesehatan jantung. Penelitian ini mengungkapkan hubungan signifikan antara stres di lingkungan kerja dan kesehatan jantung.
Lebih mengejutkan lagi, risiko penyakit jantung tampaknya dapat melipatgandakan ketika pekerja mengalami tekanan pekerjaan yang tinggi dan penghargaan yang minim. Singkatnya, kondisi tempat kerja yang tak ideal bisa membuat kita rentan serangan jantung.
Menurut penulis utama penelitian, Mathilde Lavigne-Robichaud, seorang kandidat doktor di CHU de Quebec-University Laval Research Center, situasi di mana pekerjaan menuntut yang tinggi tetapi otonomi rendah, menciptakan "tekanan kerja" yang dapat mengganggu kesejahteraan karyawan.
Lavigne-Robichaud juga menyebut "ketidakseimbangan usaha-hadiah," yaitu ketika pekerja memberikan usaha besar, tetapi penghargaan yang mereka terima tidak sebanding dengan usaha tersebut. Hal ini menciptakan lingkungan yang memicu stres dan ketidakpuasan.
Penelitian ini melibatkan hampir 6.500 pekerja berkolar-putih di Kanada selama periode 18 tahun dan menemukan beberapa temuan mencolok. Para pria yang mengalami tekanan pekerjaan atau ketidakseimbangan antara usaha dan penghargaan mereka menghadapi lonjakan risiko penyakit jantung sebesar 49 persen.
Namun, penelitian tersebut tidak dapat menegaskan hubungan yang sama kuat antara tekanan pekerjaan dan penyakit jantung pada wanita. Meskipun wanita juga dapat mengalami stres kerja yang tidak adil, studi ini menemukan bahwa sekitar separuh jumlah wanita mengalami penyakit jantung dibandingkan pria.
Jika Anda merasa tidak mampu mengubah pekerjaan Anda, Anda dapat mencoba beberapa teknik untuk mengelola stres, termasuk:
- Berjalan-jalan singkat untuk meredakan stres selama atau setelah jam kerja.
- Terlibat dalam rutinitas olahraga.
- Mencari waktu untuk makan siang di luar meja kerja.
- Membangun dukungan sosial yang penuh kasih di luar jam kerja.
- Memprioritaskan tidur yang sehat sebagai cara efektif untuk memulihkan tubuh.
- Menggunakan cuti untuk beristirahat dan berlibur.
- Mencoba meditasi singkat atau teknik pernapasan.