Miliki Jerawat Bisa Buat Seseorang Mengalami Depresi
Umumnya, masalah jerawat ini mulai kita alami ketika memasuki usia remaja. Namun siapa sangka, hal ini ternyata tak hanya berpengaruh dengan rasa percaya diri saja namun juga memiliki kemungkinan timbulkan depresi pada seseorang.
Masalah jerawat merupakan suatu hal yang umum dialami oleh banyak orang. Hal ini membuat seseorang mengalami masalah percaya diri pada penampilannya.
Umumnya, masalah jerawat ini mulai kita alami ketika memasuki usia remaja. Namun siapa sangka, hal ini ternyata tak hanya berpengaruh dengan rasa percaya diri saja namun juga memiliki kemungkinan timbulkan depresi pada seseorang.
-
Mengapa kesehatan mental sangat penting? Sebab, kesehatan mental merupakan salah satu hal yang perlu diperhatikan pada setiap manusia. Sejatinya, kesehatan mental sama pentingnya dengan kondisi jasmani seseorang.
-
Bagaimana caranya untuk menjaga kesehatan mental? Mari kita berjanji pada diri sendiri bahwa kita tidak akan pernah menganggap enteng kesehatan mental.
-
Kenapa Hari Kesehatan Mental Sedunia penting? Kesehatan mental sendiri merupakan salah satu unsur penting yang perlu ada di setiap manusia. Jika kesehatan mantal terganggu, maka tak mustahil jika seseorang dapat mengalami gangguan kesehatan lainnya. Bahkan, kesehatan mental yang mengalami gangguan dapat mendatangkan beragam permasalahan sosial hingga ekonomi. Maka dari itu, penting bagi kita untuk selalu menjaga kesehatan mental.
-
Bagaimana cara menjaga kesehatan mental? Ada beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk menjaga mental health adalah sebagai berikut. Pertama, olahraga secara teratur dapat membantu mengurangi stres dan meningkatkan mood. Selain itu, konsumsi makanan sehat juga sangat penting untuk kesehatan mental. Mengonsumsi makanan bergizi dapat mendukung kesehatan otak dan mood yang stabil. Manajemen tidur juga perlu diperhatikan, dengan mencoba untuk tidur yang cukup setiap malam. Praktik syukur juga dapat membantu menjaga kesehatan mental, dengan menghargai hal-hal positif dalam hidup. Aktivitas santai seperti meditasi atau yoga juga sangat berguna, karena dapat membantu meredakan stres dan meningkatkan ketenangan batin. Terakhir, tetap terhubung dengan teman atau keluarga juga sangat penting untuk menjaga kesehatan mental. Interaksi sosial dapat memberikan dukungan emosional dan mengurangi rasa kesepian.
-
Gimana cara menjaga kesehatan mental? Untuk menjaga kesehatan mental sehari-hari, dibutuhkan komitmen untuk menerapkan kebiasaan baik dalam hidup. Mulai dari olahraga, konsumsi makanan sehat, kelola kebutuhan tidur, hingga praktikkan rasa syukur.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
Penelitian menemukan bahwa pasien yang memiliki jerawat memiliki risiko mengalami depresi yang meningkat secara signifikan. Namun hal ini hanya mereka alami pada lima tahun pertama memiliki jerawat.
Dilansir dari The Health Site, The British Journal of Dermatology menganalisis data dari The Health Improvement Network (THIN). Data ini dikumpulkan mulai tahun 1986 hingga 2012.
Risiko Depresi Terjadi pada 5 Tahun Pertama
Peneliti menemukan bahwa risiko depresi paling besar terjadi pada satu tahun pertama memiliki jerawat. Diketahui bahwa risiko depresi ini 63 persen lebih tinggi dibanding orang-orang yang tak memiliki jerawat atau yang jumlahnya menurun.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penting untuk memonitor perubahan mood dan mental pada pasien yang memiliki jerawat. Penting juga untuk merancang perawatan depresi bagi para penderita jerawat ini.
Terdapat Hubungan antara Jerawat dan Kesehatan Mental
"Hasil penelitian ini menyoroti hubungan yang penting antara penyakit kulit dan penyakit mental. Karena risiko depresi paling tinggi pada masa setelah pasien datang pada psikolog terkait masalah jerawat, hal ini menunjukkan seberapa berdampak masalah kulit terhadap kesehatan mental secara keseluruhan, " terang peneliti Dr. Isabelle Vallerand dari University of Calgary, Kanada.
Jangan Anggap Remeh Jerawat
Selama ini, masalah jerawat ini sering hanya dianggap terjadi pada permukaan kulit saja. Namun melalui penelitian ini kita memahami bahwa masalah ini juga dapat berbuntut panjang pada jangka waktu tertentu.
"Pada pasien yang memiliki jerawat, hal ini lebih dari masalah kulit. Hal ini menunjukkan masalah kesehatan mental yang signifikan dan perlu untuk ditangani dengan serius," tandas Vallerand.
(mdk/RWP)