Suhu Ekstrem Panas dan Dingin Bisa Menyebabkan Munculnya Serangan Jantung
Dokter spesialis jantung dan pembuluh darah konsultan kardiologi intervensi, Sari Mumpuni mengatakan, suhu ekstrem panas menimbulkan dehidrasi (kekurangan cairan) dan darah kental. Kondisi tersebut menyebabkan gangguan elektrolit (cairan tubuh) sehingga berdampak pada jantung.
Berwisata ke daerah atau negara lain memang memberikan pengalaman yang berbeda terutama di wilayah dengan cuaca berbeda. Kondisi cuaca terlalu panas atau dingin di wilayah yang dituju bisa menimbulkan masalah kesehatan seperti serangan jantung.
Dokter spesialis jantung dan pembuluh darah konsultan kardiologi intervensi, Sari Mumpuni mengatakan, suhu ekstrem panas menimbulkan dehidrasi (kekurangan cairan) dan darah kental. Kondisi tersebut menyebabkan gangguan elektrolit (cairan tubuh) sehingga berdampak pada jantung.
-
Bagaimana cara camilan sehat untuk penderita penyakit jantung membantu menjaga kesehatan jantung? Camilan sehat untuk penderita sakit jantung biasanya mengandung serat, protein, lemak sehat, vitamin, mineral, dan antioksidan yang dapat membantu menjaga kesehatan pembuluh darah, kolesterol, tekanan darah, dan peradangan pada jantung.
-
Bagaimana cara mencegah penyakit jantung pada anak muda? Mencegah lebih baik dari pada mengobati," ujarnya, sembari mengingatkan pentingnya olahraga rutin, pola makan sehat, istirahat yang cukup, serta menjauhi kebiasaan merokok.
-
Apa saja tanda-tanda peringatan serangan jantung? Tanda-tanda peringatan serangan jantung sangat penting mencegah serangan jantung saat berolahraga.
-
Bagaimana cara mengatasi lemah jantung secara umum? Mengidentifikasi penyebab lemah jantung dapat membantu dalam mencegah dan mengelola kondisi ini. Penting untuk menjaga gaya hidup sehat, seperti berhenti merokok, menghindari konsumsi alkohol yang berlebihan dan menjaga tekanan darah serta kadar kolesterol dalam batas normal. Konsultasikan dengan dokter untuk mendapatkan perawatan yang tepat jika Anda mengalami gejala yang mungkin terkait dengan lemah jantung.
-
Mengapa jengkol bisa mencegah penyakit jantung? Alasannya adalah karena jengkol memiliki kandungan vitamin yang bisa membantu memperlancar peredaran darah. sumbatan akibat plak yang menempel pada pembuluh darah yang hilang akan memperlancar peredaran darah.
-
Apa saja tanda serangan jantung ringan yang sering terlewatkan? Dilansir dari the Healthy, berikut adalah lima tanda serangan jantung ringan yang seringkali terlewatkan, seperti yang diungkapkan oleh para dokter ahli.
"Dehidrasi mengganggu debaran jantung. Ini akan mengancam jiwa," kata dokter Sari dalam diskusi "Kasus Gawat Darurat Saat Liburan" di Royal Tulip Gunung Geulis Resor, Bogor, Jawa Barat.
Sementara, cuaca panas juga terkadang membuat pembuluh darah melebar. Hal tersebut perlu diwaspadai pasien hipertensi. Bila pasien hipertensi mengalami dehidrasi, maka akan berujung syok.
Syok membuat jantung berhenti memasok aliran darah ke jantung. Ini karena aliran darah pada pembuluh arteri tersumbat. Jantung pun berhenti memompa aliran darah.
Ketika berada di daerah bercuaca dingin, tubuh secara otomatis akan meningkatkan tekanan darah. Hal itu demi menjaga keseimbangan panas tubuh.
Yang perlu diperhatikan, semakin rendah suhu dingin, maka tekanan darah semakin naik. Risiko serangan jantung pun mengintai karena pembuluh darah semakin menyempit.
"Makanya hati-hati buat orang yang suka naik ke ketinggian (naik gunung). Ketinggian 4.000 meter di atas permukaan laut tidak disarankan naik untuk oranh yang hipertensi. Tekanan darah juga akan naik," tandas Sari.
Reporter: Fitri Haryanti Harsono
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Usia Pasien Serangan Jantung di Indonesia Semakin Muda pada Saat Ini
Sejumlah Gejala yang Bisa Menjadi Pertanda Adanya Masalah Jantung di Usia Muda
Awas! Kerokan Bisa Memperparah Kondisi Kesehatan Seseorang
Serangan Jantung Bisa Dicegah dengan Cara Ini
7 Gejala serangan jantung palsu dan arti sebenarnya