2 Kali Kalah di Kualifikasi Piala Dunia, Timnas China Dipaksa Naik Pesawat Komersil Menuju Australia
Timnas China akan bertandang ke markas Timnas Australia, Kamis (10/10/2024).
Timnas China mengalami performa yang mengecewakan dalam dua pertandingan pertama putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Wu Lei dan rekan-rekannya menderita dua kekalahan.
Salah satu dari kekalahan tersebut bisa dibilang sangat memalukan, yaitu saat Timnas China dihancurkan 0-7 di markas Timnas Jepang. Kini, Timnas China akan menghadapi pertandingan penting lainnya. Mereka dijadwalkan untuk bertandang ke markas Timnas Australia pada Kamis (10/10/2024).
- Australia Hanya Umpan-umpanan saat melawan Timnas Indonesia U-17, PSSI: Mereka Takut
- 3 Fakta Kekalahan Timnas Indonesia dari China pada R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026: Perpanjang Catatan Buruk
- Hasil kualifikasi Piala Dunia 2026: Jepang Ditahan Imbang Australia
- 3 Fakta Menyedihkan China Usai Telan Kekalahan dari Timnas Australia: Semakin Terpuruk di Dasar Klasmen
Dua hasil buruk dari laga sebelumnya membuat situasi semakin sulit bagi skuad Timnas China. Diketahui bahwa mereka harus melakukan penerbangan dari Shanghai ke Adelaide menggunakan pesawat komersial.
Beberapa sumber menyebutkan bahwa Federasi Sepak Bola China menolak untuk menyewa pesawat khusus karena dua penampilan yang kurang memuaskan pada dua pertandingan sebelumnya.
Tidak Dapat Beristirahat dengan Baik
Pemain bertahan Timnas China, Liu Yang, baru saja berbagi pengalaman terbang dengan pesawat komersial. Liu Yang terlihat tidak dapat beristirahat dengan tenang karena suara tangisan bayi yang terus-menerus mengganggu selama penerbangan.
Pertandingan antara Timnas Australia dan Timnas China dijadwalkan berlangsung di Adelaide Oval pada hari Kamis, 10 Oktober 2024.
Klasemen sementara untuk Grup C pada R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026
**Hasil Pertandingan Matchday 1**
- Australia melawan Bahrain 0-1
- Jepang melawan China 7-0
- Arab Saudi melawan Timnas Indonesia 1-1
**Hasil Pertandingan Matchday 2**
- China vs Arab Saudi 1-2
- Timnas Indonesia vs Australia 0-0
- Bahrain vs Jepang 0-5
**Klasemen**
No | Negara | Jumlah Pertandingan | Kemenangan | Seri | Kekalahan | Selisih Gol | Poin |
1. | Jepang | 2 | 2 | 0 | 0 | 12-0 | 6 |
2. | Arab Saudi | 2 | 1 | 1 | 0 | 3-2 | 4 |
3. | Bahrain | 2 | 1 | 0 | 1 | 1-5 | 3 |
4. | Indonesia | 2 | 0 | 2 | 0 | 1-1 | 2 |
5. | Australia | 2 | 0 | 1 | 1 | 0-1 | 1 |
6. | China | 2 | 0 | 0 | 2 | 1-9 | 0 |
*Klasemen per Rabu, 11 September 2024 pukul 01.00 WIB*