Imam Nahrawi hormati hasil praperadilan La Nyalla
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi angkat bicara terkait bebasnya La Nyalla Mahmud Mattalitti dari status tersangka.
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi angkat bicara terkait bebasnya La Nyalla Mahmud Mattalitti dari status tersangka. Status bebas tersangka sendiri didapat Ketua Umum (Ketum) PSSI itu setelah hakim tunggal Pengadilan Negeri (PN) Surabaya mengabulkan permohonan praperadilan.
"Hormati proses hukum yang ada," ujar Imam saat ditemui pada acara peluncuran program pembangunan 1000 lapangan desa di lapangan Sepakbola Desa Sukaluyu, Kecamatan Taman Sari, Bogor, Jawa Barat, Rabu (13/4).
Ditanya lebih jauh, politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu enggan menanggapi. Pasalnya, Imam menilai itu bukan ranahnya.
"Itu ranah aparat hukum. Ranah saya adalah mendorong agar masyarakat desa punya lapangan desa dan kita semua bisa berolahraga," pungkas Imam.
Sebelumnya, La Nyalla ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi dana Hibah Kamar Dagang Industri (KADIN) Jawa Timur (Jawa Timur). Bahkan, Kejaksaan Tinggi Jatim sempat menetapkan pengusaha asal Surabaya itu sebagai DPO (Daftar Pencarian Orang). (fit/asa)