Zulham sempat merinding lihat Bobotoh di GBK
"Mereka memberanikan diri datang ke kandang macan The Jak," kata Zulham.
Pemain yang menyabet gelar top skorer dan pemain terbaik di Piala Presiden 2015, Zulham Zamrun, mengaku merinding melihat Bobotoh--pendukung Persib--hadir memberi dukungan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, saat parta final melawan Sriwijaya FC. Menurutnya, pendukung skuat 'Maung Bandung' itu sangat luar biasa.
"Tidak ada duanya suporter di Indonesia, tak ada duanya, apalagi di partai final mereka memberanikan diri datang ke kandang macan The Jak, saya merinding sebelum menginjak GBK, saya merasakan sendiri keberanian mereka," ungkap Zulham, Selasa (20/10).
Biasanya, kata dia, GBK identik dengan warna oranye dan diisi oleh para pendukung Persija Jakarta. Namun, Zulham salut kepada bobotoh hadir memenuhi Stadion di Jakarta itu.
"Saya melihat Stadion yang biasanya oranye, tapi kemarin dibirukan oleh Bobotoh, salut untuk pendukung," ujarnya.
Saat tiba di Kota Bandung, Zulham senang karena ribuan Bobotoh menyambut tim Persib Bandung yang telah menjadi juara Piala Presiden 2015.
"Saya mungkin ikut dalam keriangan Bobotoh yang menyambut kita, saya tak bisa mengucapkan dengan kata-kata intinya luar biasa Bobotoh," ucapnya.
Baca juga:
Ada apa aja sih di Jalan Cimanuk?
Berburu baju bekas berkualitas murah meriah
Banyak penelitian soal bencana belum tersampaikan ke masyarakat
Usai juara, Persib Bandung akan menjamu tim Malaysia Selection
Ini dia olahan daging kambing lezat di Bandung
Jokowi janji November akan digelar lagi turnamen sepakbola
Sekarang Cihampelas masih jadi tempat Raja Jeans?
-
Apa yang unik dari gang permukiman padat penduduk di Bandung ini? Walaupun berukuran hanya selebar badan, kondisi gang padat penduduk di Kota Bandung ini amat bersih dan rapi
-
Apa yang bisa dinikmati di Bandung? Bandung menawarkan banyak sekali pilihan untuk menjelajahi dan menikmati keajaiban alam bebas. Wisata Bandung ini bisa jadi destinasi liburan.
-
Kapan Indonesia merdeka? Hari ini, tepat 78 tahun yang lalu, Indonesia menyatakan diri sebagai sebuah negara merdeka.
-
Siapa yang kuliah di Bandung? Baik Kika maupun Jema tengah menjalani studi di Bandung, Jawa Barat.
-
Bagaimana perubahan daratan terjadi di Bandung pada masa Miosen Tengah? Perubahan daratan kemudian terjadi pada masa Miosen Tengah, berkisar 25 juta tahun silam. Ketika itu, bumi mengalami aktivitas geologi seperti bergeser, menekuk hingga terangkat menjadi sebuah daratan.
-
Kapan Bojan Hodak resmi melatih Persib Bandung? Bojan sendiri resmi menjadi pelatih Persib Bandung mulai hari ini, Rabu 26 Juli 2023.