Diikuti Pelari Asal Indonesia hingga Amerika, Ini Fakta Event Trail of The Kings di Pangururan Samosir
Para peserta akan dimanjakan dengan trek yang menyuguhkan keindahan alam serta kualitas udara Danau Toba yang sejuk.
Para peserta akan dimanjakan dengan trek yang menyuguhkan keindahan alam serta kualitas udara Danau Toba yang sejuk.
Diikuti Pelari Asal Indonesia Hingga Amerika, Ini Fakta Event Trail of The Kings di Pangururan Samosir
Event ini akan diikuti oleh atlet-atlet pelari asal Indonesia hingga mancanegara seperti Malaysia, Jepang, Jerman, Kenya, Belanda, Mesir, hingga Amerika Serikat. TOTK edisi kali ini digelar oleh pihak Badan Pelaksana Otorita Danau Toba (BPODT) dengan tujuan untuk mempromosikan sektor pariwisata alam, sejarah, dan juga kebudayaan lokal kepada seluruh peserta.
Simak fakta-fakta menarik dari event internasional ini yang dirangkum merdeka.com dari beberapa sumber berikut ini.
Track dengan Pesona Keindahan Alam
Melansir dari situs Liputan6.com, pada event kali ini para peserta akan dimanjakan dengan trek yang menyuguhkan keindahan alam serta kualitas udara Danau Toba yang sejuk.
-
Dimana letak The Kaldera Toba di Sumatera Utara? The Kaldera Toba Nomadic Escape merupakan kawasan wisata di sekitar Danau Toba yang saat ini sangat hits di kalangan wisatawan, baik lokal maupun mancanegara.
-
Bagaimana Danau Toba terbentuk? Danau ini terbentuk akibat letusan gunung berapi super Toba sekitar 74.000 tahun yang lalu. Kejadian ini juga dianggap sebagai salah satu letusan gunung berapi terbesar dalam sejarah.
-
Apa yang terjadi di Tana Toraja? Bencana tanah longsor terjadi di Dusun Palangka, Kecamatan Makale, dan Dusun Putu, Lembang Randang Batu, Kecamatan Makale Selatan, Kabupaten Tana Toraja pada Sabtu (13/4) malam.
-
Apa yang menarik dari The Kaldera Toba sebagai wisata di Sumatera Utara? The Kaldera Toba Nomadic Escape merupakan kawasan wisata di sekitar Danau Toba yang saat ini sangat hits di kalangan wisatawan, baik lokal maupun mancanegara. Tempat wisata ini sangat cocok untuk wisatawan yang senang berkemah di alam. Karena di sini wisatawan bisa bermalam di penginapan dengan konsep glamping.
Kompetisi yang bertajuk trail run ini diharapkan mampu menarik 1.500 peserta baik itu dari dalam maupun luar negeri. Adapun kategori perlombaan yang terbagi ke dalam beberapa nomor, di antaranya: Fun Run (5K dan 10K), Trail Run 27K, hingga Ultra Run sejauh 50K.
"TOTK ini mendapat antusias yang begitu luar biasa dari para peserta yang sudah mendaftarkan diri. Kita juga terus menggenjot persiapan event ini," ujar Kepala Divisi (Kadiv) Pemasaran Mancanegara BPODT, Elfridence Pardede.
Ajang Promosi Pariwisata
Selain sebagai sarana olahraga, TOTK ini juga mengusung konsep perlombaan lari yang menjadi Sport Tourism. Hal ini bertujuan untuk mempromosikan pariwisata Danau Toba ke penjuru nusantara hingga mancanegara.
Menurut Elfridence, ajang ini juga sebagai media promosi untuk mendongkrak perekonomian di kawasan Danau Toba. Pasalnya para peserta sudah melakukan pemesanan kamar penginapan selama beberapa hari.
"Mereka (para pelari) sudah booking hotel dan homestay. Kegiatan ini tidak satu hari, minimal tiga hari, cek jalur, dan jalan-jalan dulu," terangnya dikutip dari kanal Liputan6.com (16/4).
Diajak Mengenal Warisan Kebudayaan Batak
Selain mengangkat potensi wisata Danau Toba, event ini juga mengajak para peserta untuk ikut mengenal dan belajar tentang warisan kebudayaan Suku Batak. Nantinya, pengenalan tersebut melalui desa-desa asal mula lahirnya Suku Batak.
Kemudian, terdapat pula ikon legendaris Suku Batak yaitu Gunung Pusuk Buhit yang konon dipercaya menjadi asal-muasalnya tempat lahirnya para leluhur Suku Batak di Sumatera Utara.
Memperkenalkan Lari Trail Dunia
Deputi Bidang Koordinasi Revolusi Mental, Pemajuan Kebudayaan dan Prestasi Olahraga, Kemenko PMK Aris Darmansyah mengatakan, TOTK ini juga berambisi untuk memperkenalkan jalur Danau Toba ke bidang lari trail dunia.
- Ratusan Penyair dan Penulis Indonesia dan Asia Tenggara Ikuti Jambore Sastra di Banyuwangi
- Serunya Berlari Susuri Hutan dan Pantai di Alas Purwo Jungle Run
- Berawal dari Aktivitas Pendakian, Begini Asal Mula Desa di Lereng Gunung Sumbing dapat Julukan “Nepal Van Java”
- Peringati Hari Tari Sedunia, Menteri PPA Bintang Resmikan Event Naluri Menari di Denpasar
"Diharapkan BPODT bisa menyelenggarakan TOTK Zero Edition dengan sukses dan mendapatkan hasil evaluasi yang memuaskan dari UTMB (Ultra-Trail du Mont-Blanc)" katanya dikutip dari kanal Antara (20/3).
Dengan memperkenalkan trek Danau Toba kepada event sekelas TOTK, diharapkan bisa menyelenggarakan event UTMB di Indonesia di masa yang akan datang.
"Semoga ke depannya bisa menyelenggarakan event UTMB di Indonesia khususnya di Danau Toba," tutup Aris.