Ibu Hamil di Sumut Sudah Bisa Vaksin Covid-19, Ini yang Perlu Diperhatikan
Pemerintah Provinsi Sumatra Utara mulai melaksanakan vaksinasi Covid-19 untuk ibu hamil.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatra Utara (Sumut) mulai melaksanakan vaksinasi Covid-19 untuk ibu hamil. Vaksinasi perdana untuk ibu hamil ini dilakukan di Rumah Sakit (RS) Universitas Sumatra Utara (USU), Jalan Dr Mansyur Nomor 66 Medan pada Rabu (1/9).
Momen ini sekaligus dijadikan kesempatan oleh Ketua TP PKK Sumut Nawal Lubis untuk mengajak seluruh ibu hamil yang ada di Sumut untuk segera melakukan vaksin Covid-19.
-
Siapa Halimah Agustina Kamil? Halimah Agustina Kamil, Sorot Elegan dalam Lingkaran Keluarga Cendana, Mantan Istri Putra Ketiga Soeharto, Bambang Trihatmodjo.
-
Bagaimana Imlek dirayakan di Sumut? Sejarah perayaan Imlek di Indonesia telah ada sejak abad ke-15 ketika pedagang Tionghoa datang ke Nusantara. Perayaan ini telah menjadi bagian dari budaya Indonesia, dengan tradisi seperti memasang lampion, menyiapkan makanan khas Imlek, dan memberikan angpao.
-
Siapa yang dilibatkan dalam penanganan pandemi Covid-19 dalam disertasi Kombes Pol Dr. Yade Setiawan Ujung? Analisis ini menawarkan wawasan berharga tentang pentingnya kerjasama antar-sektor dan koordinasi yang efektif antara lembaga pemerintah dan non-pemerintah dalam menghadapi krisis kesehatan.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Kapan Habib Muhammad bin Idrus Al Habsyi meninggal? Makam Habib Muhammad meninggal di Kota Surabaya pada tahun 1917 Masehi.
-
Kapan Harun Kabir meninggal? Tanggal 13 November 1947, jadi hari terakhir Harun Kabir dalam menentang kekuasaan Belanda yang kembali datang ke Indonesia.
Hal ini lantaran ibu hamil masuk dalam kelompok yang rentan dan berisiko tinggi apabila terinfeksi Covid-19, khususnya pada kehamilan antara 13 sampai 33 minggu.
“Kita berharap semua ibu-ibu hamil dapat mengikuti vaksinasi ini, agar dapat memberikan perlindungan bagi dirinya dan juga pada bayi,” ucap Nawal.
Nantinya, PKK Sumut bersama Kabupaten/Kota akan memberikan sosialisasi pada ibu-ibu hamil serta suami tentang akan pentingnya vaksin ini bagi mereka.
Melansir dari laman resmi berita Pemprov Sumut, berikut informasi selengkapnya.
Kasus Covid-19 pada Ibu Hamil
Berdasarkan data Perkumpulan Obsteri dan Ginekologi Indonesia (POGI), ibu hamil yang terpapar Covid-19 dari April 2020 hingga April 2021 sebanyak 536 orang.
Dari jumlah tersebut 51,9% di antaranya tanpa gejala, 72% terdeteksi di usia kehamilan 37 minggu dan 3% meninggal dunia. Sedangkan angka vaksinasi ibu hamil di Sumut masih sangat kecil.
“Ada kecenderungan ibu hamil takut untuk divaksin karena adanya informasi yang salah mengenai vaksin Covid-19. Berdasarkan Surat Edaran (SE) Kemenkes ibu hamil boleh divaksin dengan beberapa ketentuan-ketentuan. Jadi, ibu-ibu hamil yang memenuhi syarat untuk divaksin ayo segera vaksin karena itu akan melindungi bayi yang ibu kandung dan juga melindungi diri ibu sendiri,” ajak Nawal.
Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Vaksin
infosumut.id ©2021 Merdeka.com
Terkait kriteria ibu hamil yang bisa melakukan vaksin, dr David Luther Lubis mengatakan, ada prioritas vaksinasi ibu hamil. Pertama, ibu hamil tenaga kesehatan, kedua kehamilan risiko tinggi. Selanjutnya ibu hamil dengan usia lebih 35 tahun, komorbid dan obesitas dengan Body Max Index (BMI) di atas 30.
“Kenapa komorbid, karena mereka berisiko tinggi bila positif Covid-19, tetapi komorbidnya harus dikontrol dulu lalu segera divaksin,” kata David.
David menjelaskan, vaksin dosis pertama dianjurkan diberikan pada usia kandungan 13 minggu, paling lambat 33 minggu. Bila kurang dari 13 minggu, perlu ditunda karena 12 minggu awal merupakan periode kritikal pembentukan organ dan embrionik janin.
Sedangkan untuk vaksin kedua bisa diberikan saat usia kehamilan 33 minggu.
“Di usia 33 minggu diharapkan semua manfaat vaksin sudah diserap ibu dan janin sehingga perlindungan akan maksimal baik untuk ibu dan anak di kandungannya,” jelasnya.