Masih Tahap Uji Klinis, Pemerintah Pastikan Kesiapan Logistik Vaksin Covid-19
Pemerintah terus mengupayakan percepatan distribusi vaksin. Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, Prof. Wiku Adisasmito menegaskan, kesiapan pemerintah pusat dan daerah sudah cukup baik. Ia juga menyampaikan akan mengutamakan wilayah dengan risiko penularan tinggi.
Dua hari pasca Hari Natal, yang berbarengan dengan libur panjang hingga Tahun Baru 2021 nanti, kasus terkonfirmasi tembus angka 700 ribu. Seperti dilansir dari laman Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN), per Sabtu (26/12), kasus terkonfirmasi bertambah 6.740 kasus.
Angka kesembuhan juga mengalami peningkatan menjadi 576.693 kasus, atau 81.6 persen dari angka total terkonfirmasi. DKI Jakarta masih menjadi daerah dengan jumlah kasus terbanyak di Indonesia.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Apa itu vaksin HPV? Vaksin HPV merupakan vaksin untuk mencegah infeksi human papillomavirus (HPV). HPV adalah virus yang dapat menyebabkan kutil kelamin dan berbagai jenis kanker di organ kelamin dan reproduksi, seperti kanker serviks, kanker penis, kanker anus, dan kanker tenggorokan.
-
Bagaimana vaksin polio memberikan kekebalan terhadap virus? Vaksin bekerja dengan memperkenalkan virus yang dilemahkan atau sudah mati ke dalam tubuh manusia. Dalam respons terhadap vaksinasi tersebut, tubuh akan menghasilkan antibodi untuk melawan virus polio.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Kenapa Covid Pirola mendapat perhatian khusus? Namun, para pemerhati kesehatan dan ahli virus memberi perhatian lebih terhadap subvarian ini lantaran kemampuan Pirola dalam melakukan breakthrough infections lebih tinggi dibandingkan varian lainnya. Ketika sebuah varian atau subvarian virus COVID memiliki kemampuan breakthrough infections yang tinggi maka akan menyebabkan kasus re-infeksi semakin tinggi.
Di sisi lain, pemerintah terus mengupayakan percepatan distribusi vaksin. Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, Prof. Wiku Adisasmito menegaskan, kesiapan pemerintah pusat dan daerah sudah cukup baik. Ia juga menyampaikan akan mengutamakan wilayah dengan risiko penularan tinggi.
Vaksin Masih Tahap Uji Klinis
Hingga Minggu (27/12), vaksin Sinovac yang dimaksud Wiku, masih berada dalam tahap uji klinis. Pengujian ini dilakukan dengan kerjasama Universitas Padjajaran dan PT. Bio Farma. Nantinya, hasil pengujian akan diberikan pada BPOM untuk memenuhi syarat
Emergency Use of Authorization (EUA).
Wiku juga menekankan, masyarakat tidak perlu panik dan ragu terhadap vaksin ini. Ia mengklaim pemerintah telah mengupayakan agar vaksin aman, minim efek samping dan halal.
"Pemerintah juga memastikan bahwa vaksin yang nanti digunakan aman, berkhasiat minim efek samping dan tentunya halal," katanya, dilansir dari siaran pers KPCPEN, Kamis (24/12).