6 Tuntunan wajib saat 'perawani' tablet Android
Terapkan 6 tips ini agar tablet Anda makin nyaman digunakan.
Tablet adalah perangkat yang banyak dipilih orang ketika mereka butuh kekuatan setara laptop namun dengan keringkasan yang lebih baik. Sayangnya, saat sudah dibeli, banyak yang tak paham cara untuk optimalisasinya.
Sehingga, kebanyakan pengguna tablet pun seperti memiliki jin dalam botol. Perangkat mereka yang sesungguhnya powerful tersebut tak keluar performa sebenarnya dengan benar.
-
Bagaimana cara mengatasi kecanduan gadget pada anak? Cara Mengatasi Kecanduan Gadget yang Dimiliki
-
Kenapa on device AI memberikan keleluasaan dan kemudahan bagi pengguna? Dengan kehadiran on device AI, hal ini semakin memberikan keleluasaan dan kemudahan pengguna dalam mengakses teknologi AI kapan saja dan di mana saja dalam mendorong produktivitas.
-
Siapa yang menemukan Tablet Dispilio? George Chourmouziadis, seorang profesor arkeologi prasejarah, menemukan sebuah lempengan di pemukiman Danau Dispilio. Lempengan ini kemudian dinamai Tablet atau Lempengan Dispilio sesuai dengan tempat dimana benda itu ditemukan.
-
Kenapa pengguna Android lebih baik dalam mengelola uang? Menariknya, survei yang dilakukan oleh Slickdeals menemukan bahwa pengguna Android lebih pintar dalam mengelola uang mereka.
-
Bagaimana kecanduan gadget dapat menghambat perkembangan bahasa pada anak? Terlalu banyak waktu yang dihabiskan di depan layar tanpa interaksi verbal dapat menghambat perkembangan keterampilan bahasa dan kemampuan berkomunikasi anak.
-
Apa yang lebih disukai pengguna Android dari iPhone? Selain harga yang lebih murah, banyak pengguna Android yang membeli iPhone untuk mendapat fitur-fitur eksklusif ponsel tersebut, seperti iMessage, FaceTime, AirPods, hingga bahkan kemampuan videografi ponsel iPhone yang baik.
Oleh karenanya, Cnet (11/12) melansir beberapa tips untuk memaksimalkan kinerja tablet terutama Android saat baru dibeli. Tips yang mereka keluarkan ini tak serta merta hanya bisa diaplikasikan pada tablet baru saja, melainkan Anda yang baru membacanya juga masih bisa melakukan optimasi tersebut.
Lantas, apa saja saran yang ditawarkan Cnet untuk 'perawani' tablet Android? Simak ulasannya di sini.
Buat baterai lebih awet
Masalah besar yang biasanya membuat baterai tablet cepat habis adalah layarnya yang besar. Oleh karenanya, usahakan untuk menggunakan kecerahan layar paling minimal agar baterai tidak terlalu banyak terkuras.
Selain itu, beberapa jaringan yang tak diperlukan juga harap dimatikan saat tak digunakan. Bluetooth, NFC, dan 3G bisa dinonaktifkan saat Anda tak menggunakan tablet untuk komunikasi atau bertukar data.
Pasang file manager
Tablet biasanya dilengkapi pula dengan sarana penyimpanan data yang besar. Namun, apa gunanya memiliki storage besar ini jika Anda tidak bisa mengaturnya?
Oleh karenanya, gunakan saja aplikasi file manager yang banyak ditemui di Play Store. Dengan aplikasi ini, Anda bisa mengatur di mana harus menyimpan email, foto, musik, hingga film favorit.
Pasang aplikasi streaming video
Tablet dengan layarnya yang lega membuat Anda bisa dengan nyaman menonton tayangan kesukaan di mana saja. Tablet pun dengan mudah bisa menggantikan televisi di rumah.
Untuk memaksimalkan hal ini, ada baiknya pasang juga beberapa aplikasi video streaming atau siaran televisi berbasis internet. Anda pun jadi tak ketinggalan acara kesayangan tanpa harus terus terdiam di depan televisi.
Pasang widget pendukung
Widget merupakan fitur yang dibuang sayang pada perangkat Android. Namun, selagi Anda memiliki tablet, ada baiknya pasang saja widget tersebut.
Berbagai widget pilihan yang baiknya dipasang adalah jam digital, penunjuk cuaca, hingga batang pintasan yang bisa mempercepat akses Anda pada pengaturan tablet.
Amankan tablet Anda
Ada baiknya pula amankan tablet dari ancaman nyata maupun virtual. Memasang antivirus hingga pelacak gadget yang hilang akan sangat berguna bagi Anda untuk menghadapi kemungkinan yang terburuk.
Benchmark kemampuan 3D
Banyak yang memilih tablet dengan tujuan agar bisa memainkan game HD dengan nyaman. Namun, sebelum memainkan game seperti ini, ada baiknya justifikasi dulu kemampuan tablet yang Anda miliki.
Sekarang sudah banyak aplikasi yang mengukur kemampuan suatu perangkat terutama dalam hal 3D rendering. Hal ini berguna untuk mengetahui apakah perangkat Anda memang kuat memainkan berbagai game kelas berat.
Baca juga:
Cara membedakan USB Flash Drive HP palsu
8 Cara buat kinerja komputer lebih cepat untuk pemula
6 Panduan yang wajib ditaati saat beli smartphone bekas
6 Aplikasi ini bikin baterai smartphone cepat habis
Cara jitu mengatasi smartphone yang terendam air