Ada Indonesia, Ini Daftar Negara yang Rakyatnya Paling Banyak Tak Dapat Akses Internet
Berikut adalah laporan dari We Are Social yang memotret kondisi internet di seluruh dunia.
Berikut adalah laporan dari We Are Social yang memotret kondisi internet di seluruh dunia.
Ada Indonesia, Ini Daftar Negara yang Rakyatnya Paling Banyak Tak Dapat Akses Internet
We Are Social pada Januari 2024 lalu telah merilis laporan terbarunya tentang adopsi internet di dunia.
Laporan yang bertajuk Digital 2024 Global Overview Report itu salah satunya memotret kondisi negara-negara yang masih warganya belum terkoneksi internet.
Mereka menyebutkan bahwa sebanyak 2,7 miliar orang di dunia belum mendapatkan akses internet.
-
Di mana negara dengan warga yang paling tidak bisa lepas dari smartphone? Filipina Menjadi negara nomor satu yang warganya tidak bisa hidup tanpa gawai, warga Filipina menghabiskan sebanyak 32,5 persen hari mereka untuk menggunakan ponsel. Angka yang tinggi itu hampir sama dengan sepertiga waktu mereka dalam sehari.
-
Kenapa warga Desa Kayu Batu membutuhkan akses internet? Jaringan telekomunikasi bukan hanya berfungsi untuk menghubungkan ponsel pintar dengan dunia luar, tetapi juga untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat. Seiring berjalannya waktu, akses Internet kini telah menjadi kebutuhan yang sangat penting.
-
Bagaimana kecepatan internet di negara-negara dengan internet tercepat? Mengutip data We Are Social 2024, berikut kecepatan koneksi internet dari mobile broadband (seluler) hingga fixed broadband dari sepuluh negara.
-
Mengapa internet awalnya dikembangkan? Internet mulai dikembangkan di tahun 1960-an untuk memfasilitasi para ilmuwan dan peneliti yang ingin berbagi informasi dan menyambungkan komputer yang satu dengan yang lain.
-
Apa saja dampak internet mati terhadap dunia dalam jangka waktu satu minggu? Pemadaman listrik terjadi di mana-mana. Jaringan listrik modern kebanyakan telah mengandalkan internet untuk mengoordinasukan pembangkit listrik dan gardu listrik, termasuk pengoperasiannya melaui komputer. Tanpa adanya internet, jaringan listrik nasional setiap negara akan menjadi tidak seimbang. Pemadaman listrik lokal akan meningkat menjadi pemadaman di sebagian besar belahan dunia.
-
Siapa yang menguasai internet di Indonesia? “Ada peningkatan sebesar 1,31 persen dibandingkan tahun sebelumnya,” ujar Muhammad Arif, Ketua Umum APJII. Menariknya, dari jumlah tersebut, pengguna internet didominasi oleh satu kelompok saja. Maksud dari kelompok ini adalah orang-orang dengan rentang usia tertentu yang “menguasai” jagad internet Tanah Air. Siapa mereka? Menurut survey itu, terdapat enam kelompok dengan rentang usia bermacam-macam. Dari kelompok generasi itu, Gen Z adalah orang-orang yang menguasai jagad internet di Indonesia.
Lalu, rakyat negara mana saja yang masih belum terkoneksi internet? Apakah Indonesia termasuk?
Yang jelas, dari data itu Indonesia tercantum di dalamnya. Negara ini memang bukan yang terbanyak dari negara-negara lain. Namun masih 10 besar di dalamnya.
Ironisnya adalah data terbaru menunjukkan bahwa adopsi internet di dunia terus tumbuh pada tahun 2023, namun masih ada yang “tertinggal” dalam menikmati internet.
- India: 683.707.000 jiwa
- China: 336.416.000 jiwa
- Pakistan: 131.801.000 jiwa
- Nigeria: 123.428.000 jiwa
- Ethiopia: 103.290.000 jiwa
- Bangladesh: 96.473.000 jiwa
- Indonesia: 93.401.000 jiwa
- Republik Demokratik Kongo: 75.612.000 jiwa
- Tanzania: 46.600.000 jiwa
- Uganda: 35.946.000 jiwa