April mop jadi ajang 'bohong-bohongan' MatahariMall dan Go-Jek
MatahariMall.com sempat buat heboh dengan email sewa pasangan secara online
Saat awal April lalu, banyak di antara konsumen khususnya MatahariMall.com dan GoJek dikejutkan dengan layanan yang aneh dari mereka. Layanan aneh tersebut, ternyata memang sengaja dilakukan dalam rangka April mop. Layanan yang dilakukan oleh MatahariMall.com, misalnya, mengirimkan email kepada para pelanggannya tentang sewa pasangan secara online.
"Sewa Pasangan Online PERTAMA DI INDONESIA," begitu tulis notifikasi melalui email.
-
Siapa yang memberikan penghargaan kepada Gojek? Penghargaan dari Dewan Transportasi Kota Jakarta (DTKJ) yang diterima baru-baru ini menjadi bukti nyata dari pencapaian tersebut.
-
Bagaimana Gojek mendapatkan penghargaan dari DTKJ? Penghargaan ini diperoleh berdasarkan survei kepada pengguna angkutan umum serta penilaian terhadap inovasi dan upaya integrasi dengan moda transportasi lain melalui fitur GoTransit.
-
Kapan Gojek menerima penghargaan dari DTKJ? Penghargaan dari Dewan Transportasi Kota Jakarta (DTKJ) yang diterima baru-baru ini menjadi bukti nyata dari pencapaian tersebut.
-
Apa perbedaan utama antara e-commerce dan marketplace? Meskipun keduanya seringkali digunakan secara bergantian, namun sebenarnya ada perbedaan yang signifikan di antara keduanya.
-
Siapa yang melakukan riset tentang kepuasan berbelanja online di e-commerce? Melihat situasi pasar digital di awal tahun 2024 yang terus bergerak mengikuti perkembangan kebutuhan dan preferensi masyarakat, IPSOS melakukan riset dengan tajuk ”Pengalaman dan Kepuasan Belanja Online di E-commerce”.
-
Kenapa Gojek menyediakan layanan motor listrik? Program bergabung sebagai mitra pengemudi Gojek, GoRide Electric bertujuan mendukung penggunaan motor ramah lingkungan. Selain itu, juga memberikan lapangan pekerjaan bagi masyarakat.
Namun, setelah ditelusuri, ternyata hal itu tidak benar-benar menawarkan pasangan sewaan. Justru malah, anak usaha Lippo Group itu tengah melakukan kampanye dalam bentuk melawan perdagangan manusia. Bahkan, dalam rangka April Mop itu MatahariMall.com bagi-bagi voucher senilai Rp 50.000.
"Stop Human Trafficking sekarang juga. Manusia bukan barang jualan. Voucher Rp 50.000. Ayo share gerakan ini agar semakin banyak orang yang mendukung aksi STOP HUMAN TRAFFICKING," tulisnya lagi.
Selain MatahariMall.com, ada juga Go-Jek. Hal yang sama dilakukan oleh perusahaan yang dipimpin oleh Nadiem Makarim itu. Awalnya, dalam akun Facebook resminya, Go-Jek memposting video yang menunjukan jika pihaknya memang meluncurkan layanan yang disebutnya Go-Date.
"Hai GO-JEKERS! Kabar gembira! Dalam beberapa waktu kedepan, GO-JEK Indonesia akan segera meluncurkan layanan baru yang akan menjadi solusi bagi para pengguna GO-JEK Indonesia yang mengalami kegalauan dalam hal percintaan," tulis akun pihak Go-Jek dalam akun resminya.
Sontak, hal itu menjadi heboh dan banjir komentar. Namun, selang sehari setelah itu, barulah pihak Go-Jek menyebut jika layanan itu hanyalah dalam rangka April Mop.
"Just kidding :) #APRILMOP. Mendingan macet di jalanan daripada macet percintaan. Tetap setia menggunakan aplikasi GO-JEK Indonesia untuk kebutuhan sehari-hari Anda," terangnya.
Baca juga:
OLX ajak ramai-ramai jual barang dapat laptop
Asosiasi e-commerce protes soal wacana pajak di tiap transaksi
Konsumen ogah transaksi online pakai jasa yang pernah diretas
Pengusaha startup dukung pengenaan pajak bisnis online
Cara baru Trikomsel jamin kualitas produk saat beli lewat online