BAKTI Bakal Kerahkan Satelit Internet ke 80 Ribu Lokasi TPS di Wilayah 3T
BAKTI Kementerian Kominfo menerima usulan sekitar 80.000 titik penyediaan akses internet dari KPU.
BAKTI Kementerian Kominfo menerima usulan sekitar 80.000 titik penyediaan akses internet dari KPU.
BAKTI Bakal Kerahkan Satelit Internet ke 80 Ribu Lokasi TPS di Wilayah 3T
“BAKTI Kominfo bersama Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat maupun daerah juga telah berkoordinasi memetakan wilayah-wilayah Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang belum terjangkau akses internet,” ujar Direktur Utama BAKTI Kementerian Kominfo Fadhilah Mathar dalam keterangan persnya, Selasa (6/2).
BAKTI Kementerian Kominfo, lanjut Fadhilah, menerima usulan sekitar 80.000 titik penyediaan akses internet dari KPU.
"Sekitar 80.000 lokasi TPS yang membutuhkan akses internet. Itu data usulan dari KPU dan kami sudah melakukan pemetaan bersama,"
Direktur Utama BAKTI Kementerian Kominfo Fadhilah Mathar.
- Pilkada Serentak Tinggal Menghitung Hari, Rieke 'Oneng' Minta Bos Telkom Gercep Akses Internet yang Lemah
- Kampung Terpencil di Pelosok Kalimantan Timur Kini Punya Akses Listrik dan Internet Gratis, Ini Kisah di Baliknya
- Disambut Antusiasme Warga, Akses Internet FBB Gratis Bangkitkan Ekonomi Pelosok Desa
- Daftar Negara yang Pernah Putuskan Akses Internet, Ada yang Pusing Karena Banyak Hoaks
Dirut BAKTI Kementerian Kominfo menjelaskan kombinasi solusi teknologi akan menjadi strategi untuk menyediakan akses internet di wilayah yang sangat kritis diperlukan oleh KPU dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) bisa tersedia sesuai kapasitas yang dibutuhkan.
“KPU dan Bawaslu membutuhkan akses internet saat melalkukan penginputan data secara online hasil penghitungan suara di TPS. Tentu diupayakan untuk bisa dilakukan BAKTI melalui penyediaan jaringan yang optimal dan memadai,”
Direktur Utama BAKTI Kementerian Kominfo Fadhilah Mathar.