Bikin Heran, Seekor Rusa Tertangkap Kamera Makan Ular Begitu Lahap
Sebuah video merekam perilaku aneh seekor rusa. Dalam video yang diunggah Unikinfo.Id, terlihat rusa bukannya memakan rumput tetapi ini malah menyantap ular.
Sebuah video merekam perilaku aneh seekor rusa. Dalam video yang diunggah Unikinfo.Id, terlihat rusa bukannya memakan rumput tetapi ini malah menyantap ular.
Rusa terlihat santai saat mengunyah ular yang dimangsanya dengan lahap.
-
Bagaimana ular dikaitkan dengan dunia bawah? Ular adalah reptil predator dalam ordo Squamata, dengan hampir 4.000 spesies tersebar di seluruh dunia. Mereka sering diasosiasikan dengan dunia bawah.
-
Bagaimana ular dipandang dalam budaya lain? Namun di budaya lain, ular bisa menjadi simbol yang lebih mengancam, melambangkan kejahatan atau bahkan kematian. Mengutip laman The Cut, menurut analis mimpi profesional dan penulis Lauri Quinn Loewenberg, ular biasanya mewakili seseorang dalam kehidupan si pemimpi yang menunjukkan perilaku rendah, kotor, dan beracun. Meski demikian, ular juga bisa mewakili sesuatu yang berhubungan dengan kesehatan atau penyembuhan.
-
Bagaimana sisik ular membantu ular? Apa fungsi dari sisik ular? Sisik-sisik tersebut berperan dalam melindungi tubuh, mendukung pergerakan ular, menjaga kelembaban, berkontribusi pada kemampuan kamuflase dan transformasi penampilan, dan dalam beberapa situasi, juga mendukung proses penangkapan mangsa, seperti pada kasus ular kadut.
-
Bagaimana para ilmuwan mempelajari dunia di bawah es kutub utara? Mereka mengirim kamera di bawah melalui es ke perairan Samudra Arktik.
-
Kapan Hari Sirkus Sedunia diperingati? Hari Sirkus Sedunia yang diperingati setiap tanggal 17 April, adalah sebuah perayaan internasional yang didedikasikan untuk menghormati dan mengapresiasi seni pertunjukan sirkus serta para pemain dan seniman yang terlibat di dalamnya.
-
Kapan Hari Bersyukur Sedunia diperingati? Hari Bersyukur Sedunia (World Gratitude Day) diperingati setiap tanggal 21 September.
"Bikin heran, seekor rusa makan ular utuh. Bukannya rusa makan rumput?" tulis pada video yang diunggah itu.
Belum diketahui lokasi kejadian rusa makan ular ini. Jika mendengar video tersebut, terdengar suara orang juga ikut heran perilaku aneh rusa ini.
"It’s snake (apa itu ular)??" tutur seorang pria yang merekam di dalam mobil.
Respons Netizen Ikut Heran Rusa Makan Ular
"Dia salah liat.. Niat nya makan rumput.. Eh salah gigit.. Pas udah ke gigit kata dia lah kok enak.. Di lanjutun deh makan nya.. Mubazir kalo di buang," komen muh.rendi256.
"Rusa : maaf mata saya agak rabun, saya kira rumout ilalang panjang," tulis andiimam.
"Rusa memang hewan herbivora, di video tersebut kemungkinan rusa itu sulit mencari makanan atau makanan yg mereka cari tidak ad alhasil dikarenakan sudah lapar akhirnya di makan lah ap yg dia anggap sebagai makanan contohnya ular tersebut. Ini hanya pemikiran saya belaka jadi kalau ingin lebih tau kalian bisa menanyakan kepada yang lebih ahli di bidang ini," komen und_rells.
"Saya jelaskan bahwa hewan herbivora terkadang makan daging atau hewan lain karna mereka juga membutuhkan mineral dan garam jika kebutuhan mineral mereka kurang hewan herbivora akan memakan hewan lain yg mempunyai kandungan garam dan mineral untuk mencukupi kebutuhan Meraka karna darah dan daging hewan lain banyak mengandung garam dan mineral yg meraka butuhkan untuk menyeimbangkan nutrisi tubuh mereka," komentar yang ditulis tito_febrian_d.
Video Rusa Makan Ular
Berikut adalah video seekor rusa makan ular dengan begitu lahap. Terlihat rusa tersebut nampak kelaparan.
Hingga ia asyik mengunyah ular sampai habis.
Ini videonya: