Mark Zuckerberg Pelan-pelan Mulai “Injak Rem” Mengejar Ambisi Metaverse, Diduga Duit Makin Menipis
Namun Mark Zuckerberg nampaknya belum menyerah tentang masa depan metaverse.
Mark Zuckerberg dilaporkan mulai “ngos-ngosan” mengejar ambisi metaverse. Pasalnya, dia harus mengeluarkan duit yang tidak sedikit untuk taruhan besarnya itu.
Dilaporkan The Information via Business Insider, Sabtu (20/7), perusahaannya mulai memperketat anggaran untuk Reality Labs, divisinya untuk Virtual Reality (VR), Augmented Reality (AR), dan metaverse.
Hal itu diketahui saat tim perangkat keras di divisi tersebut telah diminta untuk memangkas pengeluaran hampir 20 persen mulai tahun ini hingga tahun 2026. Hal itu diketahui dari seorang mantan manajer di Reality Labs.
Hal ini terjadi setelah adanya PHK selama setahun terakhir di divisi tersebut, yang sebagian besar menargetkan manajer menengah dan senior, dan mencakup lebih dari selusin wakil presiden dan direktur pada bulan lalu.
Sayangnya, Meta tidak segera menanggapi permintaan komentar dari kabar tersebut. Perlu diketahui, Meta telah menghabiskan lebih dari USD40 miliar atau Rp 647 triliun untuk metaverse. Proyek kesayangan yang ambisius Zuckerberg nan mahal.
-
Jam tangan mewah apa yang dikenakan Mark Zuckerberg? Menurut laporan, miliarder teknologi ini memakai jam tangan Patek Philippe Platinum in-line perpetual calendar dengan dial biru, yang harganya mencapai $141.400 atau sekitar Rp1,18 miliar.
-
Apa yang ingin dicapai Mark Zuckerberg dengan Llama 3 dan Meta AI? “Dengan model baru ini, kami percaya bahwa saat ini Meta AI adalah asisten AI paling pintar yang bisa anda gunakan secara bebas,” ucap Zuckerbeg dalam unggahan di akun Instagramnya.
-
Apa tujuan awal Mark Zuckerberg dalam membuat Facebook? Sejarah 4 Februari Hari Ulang tahun Facebook, yaitu dimulai Mark Zuckerberg ingin membuat platform chat. Bersama teman-temannya, Andrew McCollum, Eduardo Saverin, Chris Hughes, dan Dustin Moskovitz, Zuckerberg mengembangkan Facebook saat mereka masih kuliah di Universitas Harvard.
-
Di mana Mark Zuckerberg dan timnya membuat Facebook? Mereka merintis proyek ini dari sebuah kamar kos di Harvard pada tahun 2004.
-
Bagaimana Mark Zuckerberg menjaga kerahasiaan pembangunan bunker? Ratusan pekerja yang terlibat dalam pembangunan diharuskan menandatangani NDA, sebuah perjanjian rahasia.
-
Apa saja yang dicakup dalam "kompensasi lain" Mark Zuckerberg? Tahun lalu, Meta mengatakan bahwa dana keamanan tersebut bisa digunakan Zuckerberg untuk membayar “personel tambahan, peralatan, layanan, perbaikan tempat tinggal,” dan kebutuhan keamanan lainnya. Di luar dana keamanan, Zuckerberg bisa menggunakan “kompensasi lain” yang ia punya untuk “biaya yang berkaitan dengan penggunaan pesawat pribadi.”
CFO Meta mengatakan kepada divisinya awal tahun ini bahwa mereka harus menargetkan peluang senilai USD1 triliun dalam AR dan VR.
Meta saat ini menjual rangkaian headset Quest dan kacamata AI Meta RayBans, meskipun beberapa kacamata AR mewah sedang dalam pengiriman.
Saat menelepon para analis tahun lalu, Zuckerberg mengatakan metaverse adalah pertaruhan jangka panjang.
"Saya tidak bisa menjamin bahwa saya benar mengenai taruhan ini. Saya pikir ini adalah arah yang dituju dunia," katanya.
Perlu diketahui, Zuckerberg mengganti nama Facebook menjadi Meta pada 2021 dan mengatakan Facebook akan menjadi perusahaan metaverse dunia.
“Mulai sekarang, kita akan menjadi metaverse, bukan Facebook,” ujarnya saat itu.