Mengintip Canggihnya Pyongyang 2425, Smartphone Asli Korea Utara
Mengintip Canggihnya Pyongyang 2425, Smartphone Asli Korea Utara
Korea Utara membatasi segala urusan warga negaranya, termasuk berkomunikasi. Hingga saat ini, seluruh warga negara Korea Utara tidak diijinkan bersentuhan dengan dunia luar.
Korea Utara adalah negara yang terisolasi dengan dunia luar. Warganya tak menggunakan internet, namun intranet. Tentu cukup membingungkan untuk membayangkan warganya memiliki smartphone canggih.
-
Di mana Korea Utara terletak? Korea Utara merupakan negara yang terletak di Asia Timur. Ibu kotanya bernama Pyongyang dan berseberangan dengan Korea Selatan.
-
Bagaimana Korea Utara melarang penggunaan ChatGPT? Kebijakan tak terduga itu pun dilakukan dengan mempertahankan pembatasan saluran informasi di Korea Utara, sehingga ChatGPT benar-benar tak sampai digunakan oleh warganya.
-
Bagaimana cara orang Indonesia menggunakan smartphone dalam sehari? Indonesia juga termasuk ke dalam daftar negara yang tidak bisa hidup tanpa ponsel. Menduduki urutan ke enam, netizen Indonesia mengantongi angka sebanyak 29,1 persen dari waktu harian mereka untuk dihabiskan di depan layar HP.
-
Bagaimana smartphone memengaruhi bentuk tengkorak manusia? Secara mengejutkan, tanduk hingga sepanjang 30 milimeter mulai muncul di kepala masyarakat saat ini. Benjolan yang muncul pada bagian bawah tengkorak dan sedikit di atas leher ini sangat langka pada 100 tahun lalu. Hal aneh ini muncul karena penggunaan smartphone, yang biasanya membuat orang menunduk dan bahkan jika diakumulasi bisa sampai empat jam dalam sehari. Hal ini membuat leher bekerja lebih keras dan tubuh meresponsnya.
-
Apa makna dari kata bijak Korea "가장 중요한 것은 지금 이 순간이다"? "가장 중요한 것은 지금 이 순간이다" - "Hal terpenting adalah saat ini."
-
Apa yang dimaksud dengan ponsel lipat? Seperti namanya, ponsel lipat dapat diartikan sebagai ponsel cerdas yang memiliki layar yang dapat dilipat menjadi dua. Ini memungkinkan pengguna untuk memiliki perangkat dengan ukuran layar yang lebih besar namun tetap dapat dilipat menjadi ukuran yang lebih kecil dan portabel.
Tapi belakangan, dikabarkan negara yang dipimpin Kim Jong-un ini sedang merancang buatannya sendiri. Dikutip dari Mirror via Tekno Liputan6.com, ini diproduksi di Tiongkok.
Perangkat yang dinamai Pyongyang 2425 tersebut ditenagai prosesor 8-core, memiliki fitur facial recognition, dan bisa di-charge dengan teknologi wireless. Sayangnya, smartphone ini hanya bisa terkoneksi lewat WiFi dalam negeri saja yang bernama Mirae, serta pengguna tidak bisa membuka foto dan ringtone standar bawaan.
Usut punya usut, ternyata Daily NK yang pertama kali dapat bocoran tentang hal ini. Media Korea Selatan itu berhasil memiliki satu foto Pyongyang 2425 dan berkesempatan mengecek serial numbernya. Benar saja, smartphone itu ternyata memang diproduksi di Tiongkok.
Diperkirakan, otoritas Korea Utara memesan smartphone tersebut dalam bentuk jadi, namun dimodifikasi perangkat lunaknya, demikian pernyataan dari pihak Daily NK.
Untuk aplikasinya sendiri, smartphone ini hanya memuat aplikasi belajar bahasa Tiongkok dan Inggris, kamus (yang isinya sudah disetujui pemerintah) serta aplikasi pemantau cuaca.
Ada juga aplikasi library yang hampir mirip dengan Apple Books, di mana pengguna bisa membaca bacaan dari seluruh penjuru dunia. Tentu, isinya sudah disetujui pemerintah.
Sayangnya, karena keterbatasan internet di Korea Utara, aplikasi tersebut harus diinstal oleh teknisi saat pengguna membeli perangkat.
Setidaknya, 40 persen warga Korea Utara menggunakan smartphone, berdasarkan riset dari North-East Asia Community ICT Forum. Datangnya smartphone ini tentu menarik animo yang cukup besar.
Soal penamaan smartphone, masih belum jelas mengapa smartphone khusus Korut ini dinamai Pyongyang 2425. Tentu saja ide penamaan ini sangat sederhana dengan mengambil dari nama ibukota Korea Utara yakni Pyongyang.
Sumber: Liputan6.com
Reporter: Athika Rahma
Baca juga:
Ini Alasan Mengapa Baterai Smartphone Minim Inovasi
Perangkat P30 Pro Dibongkar, Terungkap Sebanyak Ini Huawei Butuh Onderdil AS
Realme Rilis Edisi Spider-Man Untuk Realme X, Ini Penampakannya!
5 Tips Cegah Baterai Smartphone Panas Agar Tak Berisiko Meledak
Huawei Akhirnya Diperbolehkan Kembali Berbisnis Dengan Perusahaan AS
Oppo Reno Dengan 10x Zoom Siap Dijual di Indonesia, Ini Harganya!
Samsung Segera Rilis Galaxy A90 Dengan Snapdragon 855