Menkominfo minta operator segera lakukan konsolidasi
Menkominfo minta operator segera lakukan konsolidasi.Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara pada banyak kesempatan selalu mengatakan idealnya operator selular di Indonesia paling tidak berjumlah 3-4 perusahaan.
Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara pada banyak kesempatan selalu mengatakan idealnya operator selular di Indonesia paling tidak berjumlah 3-4 perusahaan. Dengan jumlah itu, maka dipastikan akan terjadi efisiensi industri dan semakin baiknya layanan kepada pelanggan. Saat ini, jumlah operator tercatat berjumlah lebih dari 5 perusahaan.
Maka itu, dalam acara diskusi yang bertajuk ‘Mencari Tarif Data Ideal’ yang diselenggarakan oleh sebuah komunitas telekomunikasi, pria yang akrab disapa Chief RA itu semakin menuntut operator selular melakukan konsolidasi. Bahkan, dia menyebutkan akan mencabut izin operator bila tak menuruti perintahnya.
-
Siapa yang mendorong Telkom untuk menerapkan keterbukaan informasi? Dalam sambutannya, Menteri BUMN Erick Thohir mendorong seluruh perusahaan BUMN untuk terus menerapkan prinsip keterbukaan informasi dan program keberlanjutan demi terciptanya tata kelola perusahaan yang baik.
-
Bagaimana menurut Menkominfo, industri telekomunikasi Indonesia bisa menjadi lebih sehat? “Sudah bagus, tiga operator ini sehat. Dan saya minta jangan ada perang harga supaya industrinya sehat, investasinya berkelanjutan, perusahaannya lebih bagus, dan ujungnya, kan, ke pelayanan, ke masyarakat,”
-
Bagaimana Telkom menghadapi evolusi dunia telekomunikasi? “TelkomGroup telah market leader di Indonesia, namun kita harus melakukan ekspansi bisnis di kawasan untuk dapat memenangkan market yang lebih besar," katanya.. Untuk itu, mereka menetapkan strategi Five Bold Moves yang sejalan dengan tren global untuk mengantisipasi kondisi market telco Indonesia dimana layanan legacy kian stagnan dan menurun. Fokus strategi tersebut pada digital connectivity, digital platform, digital services.
-
Apa yang ditawarkan dalam kolaborasi Vidio dan Telkomsel? Kolaborasi Vidio dan Telkomsel memberikan penawaran eksklusif menonton seluruh tayangan paket Vidio Diamond, termasuk Liga Inggris hanya dengan Rp1.000 (tidak termasuk PPN) untuk pelanggan baru IndiHomeTV, selama periode 1 hingga 31 Desember 2023.
-
Kapan kolaborasi Vidio dan Telkomsel ini berlaku? Kolaborasi Vidio dan Telkomsel memberikan penawaran eksklusif menonton seluruh tayangan paket Vidio Diamond, termasuk Liga Inggris hanya dengan Rp1.000 (tidak termasuk PPN) untuk pelanggan baru IndiHomeTV, selama periode 1 hingga 31 Desember 2023.
-
Apa yang mau dilakukan Menkominfo untuk meningkatkan kecepatan internet di Indonesia? Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan pemerintah memberikan perhatian khusus mengenai kecepatan internet. Menurutnya, kecepatan internet Indonesia masih rendah dengan angka 24,9 Mbps. Angka itu bawah Philipina, Kamboja, dan Laos, menurutnya Indonesia hanya unggul dari Myanmar dan Timor Leste di kawasan Asia Tenggara.
“Pemerintah akan mencari cara, mencari celah sisi hukum untuk lebih tegas,” ungkapnya.
Pernyataannya ini terlontar, lantaran operator selular mengeluh terus merugi. Mereka meminta beragam kebijakan yang mampu membantu dari keterpurukan. Misalnya saja, baru-baru ini Indosat Ooredoo meminta kepada pemerintah untuk membuat aturan terkait tarif batas bawah di layanan data. Namun, pemerintah menolak untuk menerapkan aturan tarif data itu. Pemerintah hanya akan membantu dari sisi formulasi penetapan tarif.
Atas dasar itulah, Menkominfo meminta operator segera melakukan konsolidasi agar kondisi industri tak dibanjiri dengan keluhan. Soal konsolidasi, sejatinya telah dirinya gaungkan jauh-jauh hari sebelum adanya persoalan yang mencuat saat ini. Namun, nampaknya pernyataan itu tak serius ditanggapi operator selular. Barulah kali ini dia dengan tegas mengatakan kembali hal yang seperti itu.
"Ini bagian dari sosialisasi, saya sudah lama sejak lama bicara ini terus. Ini anggap saja sosialisasi, nanti kalau memang sudah firm mungkin tiga bulan sebelumnya kasih tahu, kalau perlu tiap hari ngomong di media saya cabut izinnya," jelas dia.
Pemerintah akan mengkaji mendalam hal tersebut dan akan mengeluarkan keputusan pencabutan izin operator pada akhir tahun ini. Namun, proses pencabutannya akan dilakukan secara bertahap mulai tahun depan.
Baca juga:
BRTI: Kami merumuskan formula tarif internet bukan angka
Menkominfo soal perang harga internet: Karena perilaku operator
Telkomsel pastikan kenyamanan komunikasi pelanggan di Tanah Suci
Menkominfo soal surat Indosat Ooredoo: Sudah saya telepon
Begini pendapat operator selular terkait aturan tarif internet
Di Tanah Suci, XL hadirkan layanan haji
Indosat Ooredoo surati Menkominfo soal pengaturan tarif data