Menkominfo sebut Presiden Jokowi minta layanan publik manfaatkan TIK
Presiden dalam rapat terbatas kabinet menyatakan semua layanan publik harus memanfaatkan TIK
Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Rudiantara, mengatakan, jika Presiden RI Jokowi menginstruksikan kepada para jajaran menterinya untuk memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) pada layanan publik. Instruksi tersebut terlontar saat jajaran menteri bersama Presiden dan Wakil Presiden mengadakan rapat terbatas.
"Presiden dalam rapat terbatas kabinet menyatakan semua layanan publik harus memanfaatkan TIK dan harus online," jelasnya saat acara The NextDev Telkomsel di Jakarta, Senin (09/05).
-
Apa yang menjadi kekhawatiran Jokowi tentang penggunaan perangkat teknologi di Indonesia? Jokowi prihatin atas dominasi impor dalam penggunaan perangkat teknologi di Indonesia, dengan nilai impor yang mencapai lebih dari Rp30 triliun. Hal itu disampaikan Jokowi saat meresmikan Indonesia Digital Test House (IDTH) di Balai Besar Pengujian Perangkat Telekomunikasi (BBPPT), Kota Depok, Jawa Barat Selasa, (7/5). "Ini sayangnya perangkat teknologi dan alat komunikasi yang kita pakai masih didominasi barang-barang impor dan nilai defisit perdagangan sektor ini hampir 2,1 miliar US Dollar lebih dari 30 triliun Rupiah," ujarnya.
-
Apa yang diproyeksikan oleh Menkominfo terkait AI di Indonesia? Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Budi Arie Setiadi, mengatakan Artificial Intelligence (AI) memiliki peran besar dalam mengubah lanskap industri telekomunikasi. Kata dia, pada 2030 mendatang, diproyeksikan kontribusi AI terhadap Pendapatan Domestik Bruto (PDB) global mencapai USD 3 triliun.
-
Kenapa Kemkominfo mendorong kemajuan teknologi? “Kami lakukan untuk mendorong kemajuan teknologi dan ekonomi bangsa yang lebih baik dan membuka berbagai ruang bagi masyarakat Indonesia,” pungkasnya.
-
Apa yang sedang disiapkan oleh Kementerian Kominfo terkait teknologi AI? Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) tengah menyiapkan pengaturan mengenai Tata Kelola Teknologi Kecerdasan Artifisial atau Artificial Intelligence (AI).
-
Apa yang dikatakan Menteri AS tentang Kominfo dalam berita hoaks yang beredar? Judul berita itu mencatut situs berita Liputan6.com, berjudul; "Menteri Amerika klaim: Kominfo Indonesia sangat bodoh, Databesa Negaranya dihacker tidak tau, karena terlalu sibuk ngurus Palestina."
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
Pria yang akrab disapa Chief RA ini pun mencontohkan hal yang diinginkan oleh Presiden RI Jokowi. Misalnya saja, ketika akan memperpanjang Surat Izin Mengemudi (SIM), tak perlu harus ke daerah asal di mana SIM dibuat. Yang diperlukan semua pelayanan publik harus terintegrasi antar wilayah.
"Sekarang kan pelayanannya udah ada mobil layanan seperti itu. Tapi, nanti dituntut agar saat berada di luar kota tetap bisa perpanjang SIM. Nah, contoh seperti itu juga harus memerlukan aplikasi," katanya.
Maka dari itu, pihaknya bersama stakeholder terkait, gotong royong guna menumbuhkan aplikasi-aplikasi yang suatu saat nanti memberikan efisiensi dan membantu masyarakat Indonesia. Terkait hal itu, pemerintah sangat fokus dengan mendukung acara-acara yang menciptakan inovasi berbasis aplikasi seperti hackaton, workshop, dan inkubasi.
Selain itu, dirinya menyadari jika masih kurangnya masyarakat Indonesia yang mengerti tentang coding. Oleh sebab itu, pemerintah melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) telah memasukan coding sebagai kurikulum untuk SMK.
"Sekarang belajar coding dari mana? Internet kan? Nah, ini yang sedang kita terapkan. Alhamdulillah Pak Anies (Mendikbud) sudah menetapkan coding sebagai bagian dari kurikulum di SMK," terangnya.
(mdk/bbo)