Microsoft ingin raih kesuksesan kembali melalui Microsoft Band 2
Desain gelang ini lebih melengkung yang membuatnya nyaman di pergelangan tangan dan stylish
Kesuksesan Microsoft Band, gelang pintar yang diproduksi Microsoft, membuat perusahaan ini ingin kembali meraih kesuksesan tersebut dengan mengembangkan generasi kedua. Banyak orang di seluruh dunia yang menunggu untuk melihat gelang pintar selanjutnya dari Microsoft.
Microsoft Band sendiri adalah gelang pintar sebagai tracker kebugaran dengan desain yang eye-catching. Pertama kali diluncurkan pada tahun 2014 yang lalu, perangkat ini sangat laku keras dan menjadi buruan banyak orang. Bahkan, kabarnya beberapa orang lebih memilih gelang pintar ini dari pada membeli Apple Watch.
-
Kenapa Microsoft berinvestasi di Indonesia? Generasi baru AI ini mengubah cara hidup dan bekerja setiap orang di mana pun, termasuk di Indonesia. Investasi yang kami umumkan hari ini mencakup infrastruktur digital, keterampilan, dan dukungan bagi para developer, sehingga membantu Indonesia untuk terus melaju di era baru ini.
-
Bagaimana cara Microsoft membantu pengembangan AI di Indonesia? “Bisa dibangun di Bali atau di Ibu Kota Nusantara (IKN). IKN ini penting, terutama Pak Presiden meminta Microsoft bangun smart city di sana,” ungkap Budi saat konferensi pers di Kantor Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Selasa (30/4).
-
Apa yang dilakukan oleh Microsoft dengan menggunakan teknologi AI ? Microsoft baru-baru ini membuat gebrakan menarik di dunia seni dan kecerdasan buatan (AI) menggunakan VASA-1. Mereka telah merilis sebuah video yang menampilkan Mona Lisa, lukisan ikonik karya Leonardo da Vinci yang sedang 'ngerap'.
-
Bagaimana cara Microsoft membantu masyarakat Indonesia dengan investasi di bidang AI? Selaras dengan visi nasional Indonesia di bidang kecakapan digital, kami bertujuan memberdayakan masyarakat Indonesia dengan infrastruktur dan keterampilan yang dibutuhkan di era AI.
-
Mengapa Microsoft diberikan insentif khusus oleh pemerintah Indonesia? Sebagai balasan atas investasi Microsoft, Budi menyebutkan Indonesia akan memberikan insentif yang kira-kira serupa dengan apa yang diberikan oleh negara lain yang juga telah bekerja sama dengan Microsoft.
-
Bagaimana Microsoft membangun bisnis mereka? Dia memuji Bill Gates dan Microsoft atas kegigihanya dalam membangun bisnis.
Seperti pada gambar, desain Microsoft Band 2 ini lebih melengkung dan tetap memiliki lapisan logam yang merupakan desain utama pada Microsoft Band pertama, seperti dilansir dari Uber Gizmo.
Jika sama dengan pendahulunya, Microsoft Band 2 ini memiliki fitur GPS yang dapat mengukur jarak perjalanan, melacak kecepatan dan ketinggian, dan mencatat rute. Gelang ini juga bisa mendeteksi kelembaban kulit yang bisa mengenali tingkat stres.
Microsoft Band juga bisa terhubung dengan segala perangkat, termasuk Android, Windows Phone, maupun iOS. Jika gelang ini diluncurkan, akankah penjualannya sama larisnya dengan Microsoft Band pertama?