Uber resmi uji coba taksi tanpa pengendara di Amerika Serikat
Uber resmi uji coba taksi tanpa pengendara di Amerika Serikat. Uber telah berhasil uji taksi otomatis di Pittsburgh AS. Meski taksi sepenuhnya berjalan otomatis, tetap ada insinyur Uber yang mengawasi kemudi dan parkir. Mobil otomatis Hybrid Ford Fusion dari Uber ini dilengkapi radar, sensor, dan kamera resolusi tinggi
Para pengguna layanan aplikasi ride sharing Uber di Amerika Serikat khususnya di Pittsburgh, Pennsylvania, kini bisa mencoba rasanya bepergian dengan mobil yang dikendalikan sepenuhnya oleh komputer. Pasalnya Uber sudah mulai mengujicobakan mobil otomatisnya sebagai taksi tanpa pengemudi.
Dilansir dari Daily Mail, mulai Rabu (14/9) pagi waktu Amerika Serikat, armada dari Uber siap untuk menjemput para pengguna Uber yang setuju untuk berpartisipasi dalam program uji coba ini. Meski demikian, penumpang belum sepenuhnya berkendara sendiri dengan mobil yang secara otomatis mengantarnya ke tujuan. Masih ada petugas dari Uber yang duduk di kursi pengemudi yang tetap mengawasi mobil jikalau terjadi sesuatu dalam uji coba ini. Sang insinyur dari Uber ini tak memegang setir. Dia hanya duduk dan mengawasi karena berbagai fitur canggih sudah dapat membuat mobil Hybrid Ford Fusion otomatis ini ternavigasi dengan sendirinya.
-
Bagaimana kata "mobil" muncul di Indonesia? Penggunaan istilah "mobil" dalam bahasa Indonesia dimulai sejak kendaraan bermotor masuk ke tanah air.
-
Apa yang dimaksud dengan perkembangan teknologi? Perkembangan teknologi adalah fenomena yang tidak dapat dielakkan dalam kehidupan manusia. Teknologi telah mengubah cara kita hidup, bekerja, dan berinteraksi satu sama lain.
-
Apa makna dari kata "mobil" ? Kata "mobil" memiliki dua arti, yakni kendaraan dan kemampuan untuk bergerak dengan mudah.
-
Apa contoh kecanggihan AI di bidang transportasi online? Aplikasi Transportasi Online Aplikasi transportasi online menggunakan teknologi AI untuk melakukan hal yang sangat kompleks yaitu menganalisis lalu lintas, memprediksi waktu tempuh, dan menemukan rute tercepat.
-
Apa itu Mobil Ketek? Mobil Ketek sendiri bentuknya seperti mobil berbodi jip, kemudian dengan tambahan aksen kayu. Transportasi tersebut populer pada tahun 1960-1980-an.
-
Kapan teknologi transportasi mampu memberikan mobilitas yang lebih cepat dan efisien? Mobil listrik memanfaatkan tenaga listrik sebagai sumber energi, mengurangi polusi udara dan bahan bakar fosil.
Mobil otomatis yang diset di mode 'self-driving' ini terdiri dari berbagai elemen canggih. Di antaranya adalah berbagai sensor dan radar, serta berbagai kamera yang memiliki resolusi tinggi.
Uji coba dari Uber ini adalah langkah terkini dari berbagai perusahaan di Silicon Valley bersama dengan perusahaan otomotif untuk secara penuh membuat mobil tanpa pengemudi untuk masyarakat biasa serta awam teknologi.
Uji coba ini berjalan sangat lancar. Di jalanan Pittsburgh, taksi-taksi dari Uber ini berjalan tanpa hambatan meski harus menunggu lampu merah dan berbelok di momen yang presisi. Bahkan taksi otomatis ini mampu memperkirakan mobil untuk berhenti sebelum ada mobil lain yang ingin berhenti untuk parkir. Meski demikian, taksi ini masih belum bisa parkir dengan sendirinya, dan butuh bantuan pengemudi untuk melakukan hal tersebut.
Sebelumnya, Google dan Volvo sudah mulai menjalankan program mobil otomatis milik mereka. Google bahkan secara ambisius ingin membuat sebuah mobil yang sepenuhnya berjalan secara otomatis; yang tidak menggunakan setir serta pedal gas maupun rem. Jika sudah sempurna dalam menjalankan hal ini, barulah Google akan mengujicobanya ke publik layaknya Uber saat ini.
Baca juga:
Uber: Masa depan transportasi, banyak orang sedikit mobil
Toyota dan Uber jalin kerjasama yang menguntungkan pelanggan
Taksi tanpa pengemudi pertama di dunia beroperasi di Singapura
Canggihnya robot 'tukang parkir' buatan China