6 Resep Makanan Berkuah dan Pedas, Cocok Disantap Saat Musim Hujan
Resep makanan berkuah dan pedas memang cocok untuk menjadi teman di kala cuaca sejuk nan dingin. Termasuk musim penghujan yang kini telah memasuki sebagian besar wilayah di Indonesia.
Resep makanan berkuah dan pedas memang cocok untuk menjadi teman di kala cuaca sejuk nan dingin. Termasuk musim penghujan yang kini telah memasuki sebagian besar wilayah di Indonesia.
Banyak sajian khas nusantara yang sejatinya menggunakan rempah-rempah. Salah satunya yakni bumbu pedas yang terbuat dari cabai.
-
Apa saja resep masakan lele berkuah yang mudah dan lezat? Ikan lele menjadi salah satu lauk makanan favorit sebagain masyarakat Indonesia. Selain murah, lele juga dikenal lezat dan bermanfaat bagi kesehatan. Ikan lele memiliki kandungan protein tinggi, rendah lemak serta mengandung fosfor yang bagus untuk tubuh.Biasanya, lele hanya diolah sebagai pecel lele atau lele bakar. Ternyata saat ini sudah banyak olahan ikan lele yang beragam dengan cita rasa yang berbeda.Tertarik untuk mencoba beragam olahan ikan lele berikut? Dirangkum merdeka.com dari briliofood.net, Jumat (3/11) berikut 9 resep masakan ikan lele berkuah yang lezat dan mudah dibuat di rumah.
-
Apa yang dibahas dalam resep ini? Telur merupakan salah satu bahan makanan yang paling serbaguna untuk berbagai jenis hidangan. Salah satu contohnya adalah tumis sambal orak-arik yang nikmat dan menggugah selera.Hidangan ini sangat pas sebagai pendamping nasi putih yang hangat maupun sebagai lauk yang menggoda selera.
-
Bagaimana membuat bumbu seblak pedas yang gurih? Masukkan bumbu halus, tumis hingga harum dan matang lalu masukkan bawang bombay, daun salam dan daun jeruk. Tumis sebentar hingga bumbu tercium harum.
-
Bagaimana cara membuat sambal terasi pedas? 1. Goreng cabai rawit, cabai merah, cabai keriting, bawang putih, bawang merah dan tomat. 2. Bakar terasi hingga harum, jika tidak dibakar, panggang di atas teflon selama beberapa menit hingga cukup kering dan kadar airnya berkurang. 3. Siapkan cobek. Haluskan semua bahan di dalam cobek lalu beri garam dan gula secukupnya. 4. Koreksi rasa hingga sambal terasi yang dibuat terasa enak menggugah selera.
-
Siapa yang membuat resep Martabak Tahu Pedas? Source: Youtube/ Devina Hermawan
-
Kapan resep ini dikumpulkan? Berikut adalah resep lengkap untuk membuat sambal telur orak-arik yang telah dihimpun oleh Liputan6.com dari berbagai sumber pada Rabu (25/9/24).
Rasanya pun tak kalah nikmat, terlebih jika disantap di kala waktu senggang. Seolah makanan berkuah dan pedas tersebut langsung dapat menghangatkan tubuh di cuaca yang dingin.
Nah, penasaran dengan resep makanan berkuah dan pedas yang dapat Anda coba? Melansir dari berbagai sumber, Senin (8/11/2021), berikut rangkuman selengkapnya.
1. Resep Makanan Berkuah & Pedas: Ceker Mercon
Bahan:
- 1/2 kg ceker ayam, rebus hingga empuk
- 10 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 10 buah cabai merah keriting
- 1 batang serai, memarkan
- 1 sdt air asam jawa
- 3 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 sdt kecap manis
- 2 ruas jahe, memarkan
- 2 ruas lengkuas, memarkan
- 1 sdt gula merah sisir
- Kaldu bubuk, garam, dan merica secukupnya
©Shutterstock
Cara Membuat:
- Haluskan semua bahan bumbu dengan blender hingga sempurna.
- Persiapkan minyak panas dan tumis semua bahan yang telah dihaluskan.
- Masukkan serai, lengkuas, daun jeruk, daun salam, dan jahe, aduk hingga merata dan tercium harum.
- Tuangkan sedikit air dan aduk kembali.
- Masukkan ceker yang telah direbus hingga empuk, aduk-aduk.
- Tambahkan kecap manis, gula merah sisir, gula, garam, lada, dan air asam jawa, aduk kembali.
- Koreksi rasa dan tunggu hingga matang.
- Angkat dan sajikan selagi masih panas.
2. Resep Makanan Berkuah & Pedas: Seblak Bakso
Bahan:
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 10 buah cabai merah besar
- 2 cm jahe, memarkan
- 10 butir bakso sapi goreng
- Makaroni rebus secukupnya
- Sosis goreng secukupnya
- Kerupuk aci secukupnya
- Gula, garam, dan kaldu bubuk secukupnya
Instagram/@ellaafasqi
Cara Membuat:
- Haluskan bumbu dan tumis di atas minyak panas hingga harum.
- Tuangkan air secukupnya dan aduk hingga merata.
- Tambahkan bahan pelengkap seperti potongan bakso, sosis, dan kerupuk aci, aduk kembali.
- Masukkan bumbu berupa garam, kaldu bubuk, dan gula sesuai selera, aduk-aduk.
- Koreksi rasa dan tunggu hingga matang sempurna.
- Matikan api dan angkat seblak bakso Anda.
- Sajikan selagi hangat dan nikmat.
3. Resep Makanan Berkuah & Pedas: Sup Merah
Bahan:
- 80 gr daging ayam, potong dadu
- 10 butir bakso sapi
- 3 buah sosis
- 2 buah tomat segar, haluskan
- Kembang kol secukupnya
- 1 buah bawang bombay, iris
- 3 siung bawang putih
- 2 buah wortel
- 1 sdt larutan tepung maizena
- 3 sdm saus tomat
- Air, garam, gula, minyak, dan kaldu bubuk secukupnya
©Potopotato Photography
Cara Membuat:
- Cuci bersih semua sayuran dan potong sesuai selera.
- Persiapkan minyak panas dan tumis irisan bawang bombay serta bawang putih hingga harum.
- Tuangkan saus tomat dan larutan maizena, aduk merata.
- Tambahkan air dan aduk kembali.
- Masukkan potongan daging ayam dan bakso sapi, aduk kembali.
- Masukkan wortel, kembang kol, dan bumbu pelengkap.
- Koreksi rasa dan masak hingga cukup matang.
- Angkat dan tuangkan di atas mangkuk saji.
- Siap untuk dihidangkan.
4. Resep Makanan Berkuah & Pedas: Asam Padeh Daging
Bahan:
- 500 gr daging sapi
- 1 buah bawang bombai
- 8 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 buah asam kandis
- 2 butir kemiri
- 15 buah cabai merah keriting
- 2 cm jahe
- 1 cm lengkuas
- 3 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 sdm kecap manis
- 2 sdm air perasan jeruk nipis
- Air secukupnya
Brilio.net ©2021 Merdeka.com
Cara Membuat:
- Potong daging sapi menjadi dua bagian dan beri perasan jeruk nipis, diamkan selama 15 menit.
- Potong-potong daging dan sisihkan.
- Haluskan bumbu dan tumis hingga harum.
- Tambahkan potongan daging, daun salam, daun jeruk, jahe, lengkuas, dan tomat.
- Aduk bersama dengan kecap manis hingga merata.
- Tuangkan air dan diamkan hingga air cukup menyusut.
- Tambahkan irisan bawang bombay, garam, gula, dan aduk merata.
- Tuangkan sedikit air kembali dan koreksi rasa.
- Matikan api dan angkat.
- Sajikan selagi hangat dan nikmat.
5. Resep Makanan Berkuah & Pedas: Tom Yam Seafood
Bahan Isian:
- 1/4 kg udang kupas
- 150 gr cumi
- 50 gr jamur merang
- 5 buah jagung acar, potong 2 bagian
- 1 buah tomat, potong sesuai selera
Bahan Bumbu:
- 5 siung bawang merah
- 10 buah cabai merah rawit
Instagram/susie.agung ©2021 Merdeka.com
Bahan Kuah:
- 1 bungkus santan instan
- 2 cm jahe, memarkan
- 3 lembar daun jeruk
- 3 cm lengkuas, memarkan
- 1 batang serai memarkan
- 2 lembar daun jeruk
- 2 sdm kecap ikan
- Garam dan air secukupnya
Cara Membuat:
- Rebus udang dan saring, pisahkan kaldu dan udang.
- Panaskan kembali kaldu udang dan masukkan semua bahan, aduk merata.
- Sementara itu, haluskan bumbu dan masukkan ke dalam kaldu bubuk.
- Tuangkan santan secara perlahan dan terus aduk hingga merata sempurna.
- Setelah mendidih, masukkan bahan isian, cabai, serai, dan daun jeruk.
- Aduk merata dan masukkan tomat serta air perasan jeruk nipis.
- Koreksi rasa dan biarkan hingga matang.
- Matikan kompor dan tuang di atas mangkuk saji.
- Siap untuk dinikmati.
6. Resep Makanan Berkuah & Pedas: Ramen Nori Telur
Bahan:
- 1 bungkus mie basah
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 8 buah cabai merah rawit
- 1 butir kemiri
- 1 ruas jahe, memarkan
- 1 sdm saus tiram
- 2 sdm larutan santan
- Air, gula, garam, kaldu bubuk, dan minyak secukupnya
Bahan Pelengkap:
- Telur setengah matang
- Wortel rebus iris panjang secukupnya
- Nori secukupnya
- Narutomaki secukupnya
©2020 Merdeka.com/pixabay
Cara Membuat:
- Haluskan bumbu dan tumis dengan sedikit minyak hingga harum.
- Masukkan sedikit kaldu ayam beserta santan, aduk merata.
- Jika cukup mendidih, lalu masukkan gula merah, saus tiram, garam, dan kaldu bubuk.
- Koreksi rasa dan angkat.
- Sementara itu, rebus mie hingga setengah matang di lain wadah dan cuci menggunakan air dingin.
- Tata mie di dalam mangkuk saji dan tuangkan kuah pedasnya yang telah jadi.
- Tambahkan bahan pelengkap di atasnya.
- Siap untuk dinikmati.