8 Bacaan Doa Hari Jumat yang Dapat Diamalkan, Bisa Mendatangkan Rezeki
Penting rasanya bagi setiap umat Islam untuk memperbanyak doa hari Jumat dengan beragam bacaan yang diajarkan Rasulullah SAW.
Terdapat beberapa bacaan doa hari Jumat yang bisa diamalkan. Di antaranya yakni bertujuan untuk meminta perlindungan hingga mendatangkan rezeki yang berkah dari Allah SWT.
Dalam agama Islam, berdoa merupakan salah satu amalan yang memiliki banyak manfaat bagi setiap umat Islam. Selain mendekatkan diri kepada Allah SWT, berdoa dapat mendatangkan pahala hingga menurunkan rahmat dari Allah SWT.
-
Kenapa ucapan selamat Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah menjadi trending? Guna merayakannya, Anda bisa mengirimkan ucapan selamat tahun baru Hijriah 1 Muharam kepada sesama kaum muslimin. Anda bisa memberikan ucapan ini kepada orang-orang tersayang, mulai dari teman, kolega, atasan kantor, sahabat hingga keluarga.
-
Apa saja doa hari Jumat yang bisa diamalkan? Terdapat beberapa doa hari Jumat yang bisa diamalkan. Mulai daro doa yang diajarkan Rasulullah, doa untuk memohon keberkahan, doa memohon perlindungan dari musibah, hingga doa memohon kebaikan untuk keluarga. Beberapa doa ini memiliki bacaan yang cukup singkat sehingga mudah diamalkan.
-
Doa apa yang sering dibaca dalam khutbah Jumat? Dalam hal ini, terdapat doa-doa khutbah Jumat yang sering dibaca.
-
Kenapa doa di hari Jumat dianggap istimewa? Hari Jumat adalah hari yang istimewa bagi umat Islam. Di hari ini umat Islam laki-laki diwajibkan untuk melaksanakan shalat Jumat secara berjamaah di masjid. Selain itu, Allah juga menurunkan rahmat Nya pada hari Jumat.
-
Apa itu doa Jumat Pagi? Doa Jumat Pagi dan Artinya, Perlu Diamalkan Umat Muslim Hari Jumat adalah waktu terbaik untuk berdoa. Selain diwajibkan salat Jumat bagi laki-laki, umat Muslim juga dianjurkan untuk memperbanyak amalan saleh, salah satunya membaca doa.
-
Kapan doa-doa khutbah Jumat dibaca? Dalam melaksanakan khutbah Jumat, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi oleh khatib, yaitu sebagai berikut:
Sementara itu, hari Jumat pun juga merupakan salah satu hari yang memiliki keistimewaan tersendiri. Hari yang dijuluki sebagai tuan dari segenap hari itu merupakan salah satu waktu mustajab untuk berdoa.
Sehingga, penting rasanya bagi setiap umat Islam untuk memperbanyak doa hari Jumat dengan beragam bacaan yang diajarkan Rasulullah SAW.
Melansir dari berbagai sumber, Jumat (25/10), berikut beberapa bacaan doa hari Jumat yang bisa diamalkan untuk dapat Anda jadikan sebagai bahan referensi.
Bacaan Doa Hari Jumat Pertama
Bacaan yang pertama ini tak lain adalah untuk memohon keberkahan dari Allah. Berikut bunyi selengkapnya,
Adamallahu lakum barakatal Jumat duhuran, wa albasakum min taqwahu nuron, jumatan mubarakah.
Artinya: "Semoga Allah SWT memberikan berkah kepada kalimat pada hari Jumat ini, serta Allah mengenakan cahaya dari kesalehan hari ini, Jumat yang diberkahi.”
Bacaan Doa Hari Jumat Kedua
Amalan hari Jumat juga dapat Anda perbanyak dengan membaca doa yang bertujuan untuk menghindarkan diri dari musibah. Adapun bunyinya yakni sebagai berikut,
Barakallahu laka wa baraka ‘alaika wa jama’a bainakumaa fii khairin.
Artinya: “Semoga Allah memberi berkah untukmu dalam kebaikan. Semoga Allah memberi berkah dalam musibahmu. Dan semoga Allah mengampuni kalian berdua (sebagai suami istri) dalam kebaikan.”
Bacaan Doa Hari Jumat Ketiga
Allah SWT merupakan sebaik-baiknya penolong dari seluruh umat manusia dan makhluk-Nya. Untuk itu, Anda dapat memanjatkan doa yang bertujuan untuk memohon pertolongan berikut ini,
As’adakallah bi sa’ati hadzal yaumi al-mubarak, wa wassa’a alaika rizqaka wa alhamaka dzikrahu, wa ajaba da’wataka, wa zadaka min fadhlihi, wa hafidha dinaka wa ayyadaka binashrihi, wa radhiya anka wa ardhaka an hubbihi wa ‘aninnari ab’adaka wa adkhalaka jannatahu, walil khairi arsyadaka wakafaka niqmatahu.
Artinya: "Semoga Allah SWT memberikan kebahagiaan pada jam-jam di hari Jumat yang diberkati ini, memperluas mata pencaharianmu, memberi inspirasi kepadamu, mengijabah doamu, menambahkan bagimu keutamaan-Nya, menjaga agamamu dan mendukungmu dengan pertolongan-Nya, ridha atasmu, dan meridhaimu dengan cinta-Nya dan menjauhkanmu dari neraka lalu memasukkanmu ke surga, memberi petunjukmu kepada kebaikan dan melindungimu dari bencana-Nya.”
Bacaan Doa Hari Jumat Keempat
Selanjutnya, Anda juga dapat memanjatkan doa untuk mendatangkan kebaikan bagi keluarga dan orang terdekat kita. Adapun bunyinya yakni sebagai berikut,
Allahumma barik li fi ahli wa barik li ahli fiyya warzuqhum minni warzuqni minhum wajma’bainana majama’ta fi khairin wa farriq bainana ma farraqta fi khairin. Barakallahu li kullin minna fi shahibihi. Allahumma inni as’aluka khairaha wa khaira ma jabaltaha ‘alaihi. Wa a’udzu bika min syarriha wa syarri ma jabaltaha ‘alaihi. Allahumma inni u’idzuha bika wa dzurriyyataha min al-syaithan al-rajim.
Artinya: “Ya Allah, berkahilah aku dalam keluarga dan berkailah keluarga dalam diriku. Anugerahkan rezeki kepada mereka lantaran aku anugerahkanlah rezeki kepadaku lantaran mereka. Satukanlah kami selama engkau satukan dalam kebaikan, dan pisahkanlah kami selama Engkau memisahkan dalam kebaikan. Semoga Allah memberkahi masing-masing dari kami dalam pergaulannya (suami istri). Ya Allah, sungguh aku memohon kepadamu kebaikan istriku dan kebaikan perangai yang Engkau watakkan kepadanya. Dan aku berlindung kepadamu dari keburukan istriku dan keburukan perangai yang Engkau watakkan kepadanya. Ya Allah, sunggu aku memohon perlindungan untuknya dan keturunannya dengan keagungan Zat-Mu dari setan yang terkutuk.”
Bacaan Doa Hari Jumat Kelima
Rezeki yang lancar menjadi salah satu pengharapan setiap manusia di muka bumi. Untuk meraih rezeki yang berkah dan lancar dari Allah SWT, bacaan yang bisa diamalkan di hari Jumat tersebut yakni sebagai berikut,
Allahumma barik lana fi ma razaqtana wa qina adza bannar.
Artinya: "Ya Allah, berikan kami berkah pada rezeki yang telah Engkau berikan dan peliharalah kamu dari siksa neraka."
Bacaan Doa Hari Jumat Keenam
Sebagai manusia, tentu kita tidak dapat luput dari kesalahan dan dosa. Maka sudah selayaknya di hari yang istimewa tersebut, kita meminta ampunan dari Allah SWT. Berikut bacaan doanya yang dapat dilafalkan,
Astaghfirullah alladzi la ilaha illa huwal-hayyal qayyuma wa atubu ilaihi (3x)
Artinya: “Aku memohon ampun kepada Allah yang tiada Tuhan selain Dia Yang hidup kekal serta terus menerus mengurus (makhluk) dan aku bertobat kepada-Nya.”
Bacaan Doa Hari Jumat Ketujuh
Sebelum hari Jumat datang, kita turut dianjurkan untuk memperbanyak doa dan amalan baik. Salah satunya yakni dengan membaca doa malam jumat yang penuh kebaikan berikut ini,
Allahumma anta robbi la ilaha illa anta kholaqtani wa ana ‘abduka wabnu amatika wafi qobdhotika wa nashiyati biyadika amsaitu ‘ala ‘ahdika wa wa’dika mastatho’tu a’uzu biridhoka min syarri ma shona’tu abu-u bini’matika wa abu-u bizunubi faghfirli zunubi innahu la yaghfiruz zunuba illa anta.
Artinya: “Ya Allah, Engkaulah Tuhanku, tiada Tuhan kecuali Engkau. Engkaulah yang menciptakan aku dan aku adalah hamba-Mu, putra hamba-Mu dan berada dalam genggaman-Mu dan nasib ku berada di tangan-Mu. Aku memasuki petang ini atas perjanjian kepada-Mu sesuai dengan kemampuanku, aku berlindung dengan rida-Mu dari keburukan perbuatanku, aku kembali kepada-Mu dengan nikmat-Mu dan aku kembali kepada-Mu dengan membawa dosa-dosaku, maka ampuni dosa-dosaku, karena tidak ada yang mengampuni dosa-dosa kecuali Engkau.”
Bacaan Doa Hari Jumat Kedelapan
Di samping itu, kita juga dapat membaca doa hari Jumat untuk mohon perlindungan sebagai berikut,
Allahumma alaika tawakkaltu farzuqni wakfini, wa bika ludztu fa najjini mimma yu’dzini anta hasby wa ni’mal wakil, Allahumma raddhini bi qadhaika, wa qanni’ni bi athaika, waj ‘alni min awliyaika.
Artinya: "Ya Allah SWT, aku berserah diri pada-Mu, berikan aku rezeki dan cukupkan aku. Selamatkan aku dari sesuatu yang menyakitiku. Engkau adalah satu-satunya pelindung terbaikku. Dan cukupkanlah aku dengan anugerah-Mu dan jadikanlah aku dari para wali-Mu"