Bukti Kemajuan Teknologi, Para Siswa ini Bayar Uang Kas Bukan Secara Tunai tapi Gunakan Sistem QRIS
Viral sekolah yang menggunakan kemajuan teknologi QRIS sebagai alat pembayaran uang kas kelas. Begini momennya.
Viral sekolah yang menggunakan kemajuan teknologi QRIS sebagai alat pembayaran uang kas kelas. Begini momennya.
Bukti Kemajuan Teknologi, Para Siswa ini Bayar Uang Kas Bukan Secara Tunai tapi Gunakan Sistem QRIS
Kehadiran Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) memudahkan seluruh kalangan untuk melakukan transaksi non-tunai.
Bukan hanya digunakan untuk membayar belanjaan di mal atau makanan di restoran, belum lama ini viral sekolah yang menggunakan kemajuan teknologi QRIS sebagai alat pembayaran uang kas kelas.
Momennya terekam dalam sebuah video yang menjadi sorotan. Berikut ulasan video selengkapnya, Jumat (10/11).
Tiktok/lasvellaz
Siswa Bayar Kas Kelas pakai QRIS
Salah seorang siswi diduga bendahara menghampiri siswa di kelasnya. Ternyata menagih iuran uang kas kelas.
Nampak dalam video yang diunggah oleh akun TikTok @lasvellaz, siswa tersebut mengeluarkan ponsel pintarnya.
Bukan lagi menggunakan uang tunai, para pelajar ini membayar kas kelas mengenakan teknologi QRIS.
“Dimana lagi bayar kas pakai QRIS,” tulis keterangan dalam video viral tersebut.
Adanya kecanggihan teknologi satu ini menjadi cara ampuh untuk menghindari beberapa siswa yang kerap beralasan sedang tidak membawa uang tunai.
Sehingga tak ada alasan lagi bagi mereka untuk tidak membayar uang kas kelas rutin.
Pada video tersebut, nampak pula siswa masing-masing kompak melakukan scan QRIS untuk membayarkan uang kas.
Momen siswa bayar uang kas kelas menggunakan QRIS ini berhasil memantik perhatian netizen. Banyak dari mereka yang dibuat seolah mendapat ide usai menyaksikan video viralnya.
“sangat worth it bagi aku yang suka lupa bawa cash,” tulis komentar @junjun.
“yuk bisa pke qris,” timpal @din.
“rugi dk sih sebenernya, soalnya yg masuk dipotong 0,3%,” lanjut @zvarcoo mengutarakan pendapat.
“bowlehh nichh,” papar @Who’ssa.
Sekilas Tentang QRIS
Melansir dari laman resmi Bank Indonesia, QRIS merupakan penyatuan berbagai macam QR dari beragam Penyelenggara Jasa Sistem Pembayaran (PJSP) menggunakan QR Code. Ini dikembangkan oleh industri sistem pembayaran bersama dengan Bank Indonesia.
Diharapkan, kehadiran QRIS ini bisa membuat proses transaksi dengan QR Code jauh lebih mudah, cepat dan terjaga keamanannya.
Saat ini QRIS bisa digunakan di seluruh toko, pedagang, warung, parkir, tiket wisata, donasi (merchant) berlogo QRIS.